Belasan Brand Otomotif dan Electria Zone Siap Meramaikan The 6th Indonesia Autovaganza 2024
Autovaganza ke-6 siap berlangsung 24 dan 25 Agustus 2024
Festival otomotif terkemuka di Indonesia, Autovaganza, akan kembali diselenggarakan tahun ini dengan melibatkan berbagai merek otomotif, mencakup belasan merek kendaraan roda empat dan roda dua. The 6th Indonesia Autovaganza 2024, seperti tahun-tahun sebelumnya, akan diadakan di QBig Mall, BSD City selama dua hari, yaitu pada 24 Agustus hingga 25 Agustus 2024, dengan rangkaian kegiatan menarik termasuk pameran mobil dan motor baru bertema Independence Day Festival.
KEY TAKEAWAYS
Apa saja sajian Autovaganza tahun ini?
Diramaikan belasan merek otomotif plus ada area khusus elektrifikasiSebanyak 10 merek kendaraan roda empat yang meliputi Toyota, Honda, Mazda, Daihatsu, Hyundai, Great Wall Motors, BYD, Neta, BAIC, dan KIA akan memamerkan model terbaru mereka. Selain itu, merek kendaraan roda dua seperti Yamaha, Astra Honda Motor, Piaggio, Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi juga akan menampilkan deretan kendaraan unggulan mereka. The 6th Indonesia Autovaganza tahun ini juga akan didukung oleh Prodia, Binus University, dan Gajah Camping, yang akan menyuguhkan berbagai kegiatan menarik.
Selain itu, The 6th Indonesia Autovaganza juga akan menjadi tempat berkumpul bagi para penggemar otomotif di Indonesia. Kegiatan pendukung lainnya yang akan diadakan kembali termasuk Community Gathering, Morning Car Drive, Sunday Morning Ride, serta kompetisi RC dan Hotwheels. Pengunjung dan keluarga juga dapat menikmati berbagai kegiatan seru seperti Push Bike Race, Coloring Competition for Children, Medical Check Up, Poundfit, dan Children Photo Contest in Cars.
Pada Autovaganza tahun ini, Electria Zone akan memperkenalkan rangkaian kendaraan listrik termasuk hybrid dan plug-in hybrid. Ini merupakan respons terhadap tren kendaraan ramah lingkungan yang berkembang dan bertambahnya pilihan kendaraan elektrifikasi di Indonesia. Pengunjung dapat menjajal model, teknologi, dan fitur dari berbagai brand yang berpartisipasi. Mereka juga memiliki kesempatan untuk menguji coba langsung kendaraan yang ditampilkan di area test drive Indonesia Autovaganza 2024.
OTO Media Group mengadakan acara tahunan ini tidak hanya sebagai festival otomotif, tetapi juga sebagai destinasi hiburan keluarga di akhir pekan. Penyelenggara akan menggunakan area QBig Mall untuk pameran dan aktivitas pendukung, menawarkan pengalaman baru tahun ini. Pengunjung dapat memasuki The 6th Indonesia Festival tanpa biaya dan menikmati berbagai agenda menarik yang disiapkan oleh penyelenggara. (NDO/TOM)
Baca juga: Skema Kredit SUV Listrik Aion Hyptec HT Premium, Angsuran Mulai Rp11 Jutaan
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice