Bank Mandiri dan Pertamina Luncurkan Kartu Kredit Perdana
Jakarta: Bank Mandiri dan Pertamina meluncurkan inovasi baru dalam transaksi keuangan berupa kartu kredit Pertamina Mastercard. Inovasi ini merupakan perdana karena sebelumnya tak pernah ada kartu kredit berlabel merek bahan bakar yang diterbitkan di Indonesia.
“Kami berharap masyarakat semakin sering berkunjung ke SPBU dan loyal menggunakan Mandiri Kartu Kredit Pertamina Mastercard untuk transaksi belanjanya,” jelas Vira Widiyasari, Senior Vice President Credit Cards Group Bank Mandiri di Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin (27/1).
Vira pun menjelaskan, tujuan kerjasama ini untuk membantu kemudahan pembelian bahan bakar minyak (BBM) yang masih didominasi uang tunai ke kartu yang notabene lebih mudah dalam hal transaksinya.
Hal itu juga didukung PT Pertamina yang mengakui masih rendahnya tingkat penggunaan kartu kredit di SPBU-nya. “Saat ini transaksi di SPBU Pertamina (baik kartu debit maupun kredit) baru mencapai 3 % dari total transaksi harian. Sehingga, terdapat potensi yang sangat besar untuk dimanfaatkan oleh Bank Mandiri maupun Pertamina,” ujar Afandi, Vice President Retail Fuel Marketing Pertamina.
Dijelaskan pula, kerjasama ini juga merupakan bagian dukungan kedua belah pihak dalam mendukung program pemerintah Indonesia. Pihak pemerintah memang sedang menggalakkan Gerakan Nasional Non Tunai atau Cashless Society di masyarakat.
Demi mendongkrak animo masyarakat untuk beralih menggunakan kartu kredit Mandiri Pertamina Mastercard ini, berbagai promo pun diluncurkan.
Berikut adalah promo yang bisa dimanfaatkan dari kartu kredit ini.
- Tidak ada biaya tambahan (no surcharge)
- Double Fiestapoin untuk transaksi bahan bakar dan 1 fiestapoin untuk transaksi lainnya
- Gratis upgrade BBM setiap hari minggu di SPBU Pertamina Pasti Prima
- Instant Redemption
- Asuransi Kecelakaan bebas premi sampai dengan RP 1 Milliar dan layanan bantuan darurat di jalan, 24 jam.
- cashback 20 liter BBM untuk pendaftar sampai 30 juni,
- Gratis E-Money berisi Rp 100 ribu
“Kami yakin kartu kredit co-brand ini dapat disambut baik oleh seluruh pelanggan Pertamina dan nasabah Bank Mandiri. Untuk memenuhi tuntutan mereka terhadap akses pembayaran yang tidak hanya aman, mudah, dan nyaman namun juga menguntungkan,” tutup Safdar Khan, Division President Mastercard for Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam pada kesempatan yang sama.
Baca Juga: Pemenang undian Pertamax Turbo berangkat ke Italia
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice