Aston Martin Vanquish Zagato Shooting Brake Siap Jegal Ferrari GTC4Lusso
Terlihat foto Aston Martin Vanquish Zagato shooting brake berbalut stiker prototipe sedang diuji jalan. Mobil estate kolaborasi Aston Martin dengan rumah desain asal Italia itu, memang belum diluncurkan. Namun menurut kabar, sudah ludes terjual. Terbatas hanya 99 unit seperti seri kolaborasi lain dengan Zagato. Malah kabarnya sudah mulai dikirim ke konsumen.
Ludesnya Vanquish Zagato berdesain estate jadi bukti, eksklusifitas estate kian diminati. Padahal, masih banyak yang menilai desain shooting brake, estate atau station wagon bukan pilihan utama. Di segmen mobil kencang dan mahal, desain shooting brake semakin eksklusif. Buktinya saat ini, hanya Ferrari GTC4Lusso yang bermain sendirian. Aston Martin pun ikut ambil porsi pasar itu dengan Vanquish Zagato.
Memang, Vanquish Zagato Shooting Brake, bukan mobil sport GT pertama kreasi Aston Martin yang berdesain estate. Jangan lupakan model seperti DB5 Shooting Brake dan Virage Shooting Brake, meski usia produksinya cukup singkat di zaman 90'an.
Platform yang digunakan sama dengan seri Zagato lain. Memakai basis dari Vanquish S dengan mesin V12 natural, 5,9 liter. Dengan sedikit tuning, output daya menjadi 600 PS (dari sebelumnya 576 PS). Transmisi 8-speed otomatis dipercaya mengirim daya ke penggerak roda belakang. Klaim akselerasi 0 sampai 100 km/jam bisa dicapai dalam 3,5 detik. Suspensi hasil tuning khusus, juga jadi nilai jual seri Vanquish Zagato, termasuk varian model shooting brake.
Interior dipastikan cuma muat dua orang dengan nyaman. Tak tersedia baris belakang, langsung dijadikan satu dengan bagasi. Itu sedikit berlawanan dengan nilai-nilai estate yang cenderung menjunjung tinggi kepraktisan. Beruntung, pintu belakang sudah power tailgate.
Soal kemewahan tak perlu diragukan. Memasuki kabin langsung disambut dengan material kulit kualitas tinggi membalut penjuru kabin. Melengkapi itu, bahan serat karbon jadi pemanis sekaligus menguatkan aura mewah. Semua lini Zagato punya logo huruf 'Z' di jok dan panel lain pada kabin.
Seperti seri Vanquish Zagato lain, versi shooting brake juga dijual sangat terbatas. Versi coupe hanya 99 unit, Zagato Volantes convertible 99 unit, Zagato Speedster atap terbuka 28 unit dan Shooting Brake juga 99 unit. Semuanya sudah punya pemilik dan pengiriman sudah dimulai pada Desember 2018 lalu. (Tom/Odi)
Sumber: Carscoops
Baca Juga: Aston Martin Siapkan Program Konversi Listrik Mobil Klasik
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice