All-New BMW X1 Diluncurkan Dengan Harga Rp 619 juta

All-New BMW X1 Diluncurkan Dengan Harga Rp 619 juta

Jakarta: BMW Group Indonesia hari ini meluncurkan All New X1. Compact SUV generasi kedua ini membawa banyak perubahan yang membuatnya lebih unggul sebagai SUV. BMW menyebut X1 sebagai sebuah SAV, Sport Activity Vehicle. Berbeda dengan generasi sebelumnya, X1 kali ini hadir dengan penggerak roda depan.

“BMW All New X1 adalah suksesor dari perintis kendaraan di kelas premium SAV compact. Kendaraan ini merupakan generasi kedua dari model kendaraan yang telah sukses terkual lebih dari 730.000 unit di seluruh dunia. Kendaraan SAV kompak sporty ini membawa konsep yang telah dikembangkan oleh pendahulunya, kendaraan serba guna dan sesuai dengan aneka karakter berkendara, ke standar yang sepenuhnya baru," ungkap Karen Lim, Presiden Direktur BMW Group Indonesia di Jakarta, Rabu (11/5).

X1 dirakit di Sunter

Yang membuat X1 lebih istimewa adalah perakitannya yang dilakukan secara lokal di Sunter, Jakarta Utara. "Ini membuktikan komitmen BMW di pasar Indonesia dan di waktu yang bersamaan memperlihatkan standar tinggi pada proses, kontrol kualitas, dan sistem keselamatan pekerja yang diterapkan pada BMW Production Network 2," imbuh Karen.

I Gusti Putu Suryawirawan, Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Transportasi, dan Elektronik Kementrian Perindustrian mengapresiasi usaha BMW untuk melokalisasi perakitan X1 di Indonesia, "Kita tahu bagaimana industri otomotif di Indonesia begitu berkembang dan menjadi industri yang sangat mempengaruhi kondisi ekonomi. 2% industri nasional berasal dari otomotif. Kami berterima kasih atas komitmen BMW Group dalam berinvestasi di Indonesia."

"Bertambahnya jajaran BMW yang diproduksi di Indonesia, berarti akan menambah kapasitas produksi dan meningkatkan lapangan kerja bagi masyarakat Indonesia. Melalui PT Gaya Motor, kami merakit BMW Seri 3, 5, X1, X3 dan X5. Besar harapan saya untuk semakin banyaknya model BM2 yang dirakit di PT Gaya Motor," ujar Anton Kumonty, Presiden Direktur PT Tjahja Sakti Motor induk perusahaan  Gaya Motor.

X1 berpenggerak AWD akan datang nanti

Di kelas Compact SUV premium, X1 berhadapan dengan Mercedes-Benz GLA-Class, Volkswagen Tiguan, dan Audi Q3. Mercedes-Benz GLA Class dijual dengan harga Rp 629 juta- 1,139 milliar (off the road). Ada 5 varian GLA yang dijual di Tanah Air termasuk varian paling bertenaga yakni, GLA 45 AMG. Sedangkan Volkswagen Tiguan dijual dalam dua varian, Trendline dan Highline dengan harga mulai Rp 495 juta (off the road). Pabrikan asal Jerman lainnya, Audi, menjual Q3 dengan dua pilihan mesin, 1.4 liter dan 2.0 liter.

Sedangkan BMW All New X1 dijual di Tanah Air dalam dua varian, yakni sDrive 18i (Rp 619 juta-off the road) dan sDrive18i xLine (Rp 659 juta-off the road). Dan seperti diperkirakan sebelumnya, kedua varian tersebut menggunakan mesin terbaru BMW untuk SUV yakni, unit 3-silinder 1.5 liter TwinPower Turbo dengan output maksimal 136 dk yang disalurkan lewat penggerak roda depan. Nantinya akan ada varian dengan penggerak roda belakang atau empat roda juga akan diluncurkan dengan mesin yang lebih bertenaga.

Baca Juga: BMW M2, compact coupe tercepat hadir di Indonesia

Ivan Hermawan

Ivan Hermawan

Pria yang gemar wisata kuliner ini memulai profesinya sebagai jurnalis otomotif di Auto Bild Indonesia. Ratusan kendaraan sudah ia jajal, dari roda dua, roda empat, roda enam, kendaraan tempur bahkan truk trailer dengan belasan roda pernah ia uji.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil BMW

  • BMW X1
    BMW X1
  • BMW M4 Coupe
    BMW M4 Coupe
  • BMW 2 Series Gran Coupe
    BMW 2 Series Gran Coupe
  • BMW XM phev
    BMW XM
  • BMW 5 Series Sedan
    BMW 5 Series Sedan
  • BMW i5 ev
    BMW i5
  • BMW X5
    BMW X5
  • BMW M3 Sedan
    BMW M3 Sedan
  • BMW X4
    BMW X4
  • BMW Z4
    BMW Z4
Harga Mobil BMW

Jangan lewatkan

Promo BMW X1, DP & Cicilan

  • X1 sDrive18i xLine DP Rp 137 Juta Angsuran Rp 22,06 Juta x 60 Bulan Rp 895 Juta OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil BMW X1 Terbaru di Oto

Oto
  • BMW X1 2019 | First Impression | Apa Saja Ubahannya? | OTO com
    BMW X1 2019 | First Impression | Apa Saja Ubahannya? | OTO com
    08 Nov, 2019 .
Tonton Video Mobil BMW X1

Bandingkan & Rekomendasi

BMW X1
BMW X1
Rp 985 Juta
Harga BMW X1
Mazda CX 9
Mazda CX 9
Rp 955,5 Juta - 1,036 Milyar
Harga Mazda CX 9
Mazda CX-8
Mazda CX-8
Rp 828,8 Juta
Harga Mazda CX-8
Peugeot 5008
Peugeot 5008
Rp 715 - 830 Juta
Tulis Review Harga Peugeot 5008
Hyundai Palisade
Hyundai Palisade
Rp 910 Juta - 1,215 Milyar
Tulis Review Harga Palisade
Tenaga 136
228
187
165
197
Torsi 230 Nm
420 Nm
252 Nm
240 Nm
440 Nm
Automatic Climate Control Ya
Ya
Ya
Ya
Dual-Zone
Ventilasi AC Belakang Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Engine Start Stop Button Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Airbag Penumpang Depan Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Sensor Parkir -
Ya
Ya
Ya
Ya
Bandingkan Sekarang

Tren SUV

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Neta U ev
    Neta U
    Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mazda MX-30 ev
    Mazda MX-30
    Rp 595,44 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Ariya ev
    Nissan Ariya
    Rp 754,32 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil SUV Yang Akan Datang

Artikel Mobil BMW X1 dari Carvaganza

  • Masuk Generasi Ketiga Ini Perubahan Menyeluruh All New BMW X1
    Masuk Generasi Ketiga Ini Perubahan Menyeluruh All New BMW X1
    Alvando Noya, 30 Jul, 2023
  • All New BMW X1 Meluncur di Indonesia, Tawarkan Banyak Teknologi Baru
    All New BMW X1 Meluncur di Indonesia, Tawarkan Banyak Teknologi Baru
    Alvando Noya, 28 Jul, 2023
  • BMW X1 2023 Mendebut, Tampang Lebih Agresif dan Segudang Fitur Baru
    BMW X1 2023 Mendebut, Tampang Lebih Agresif dan Segudang Fitur Baru
    Alvando Noya, 02 Jun, 2022
  • BMW X1 Varian Baru Meluncur di Plaza Senayan, Menawan Pakai Trim M Sport
    BMW X1 Varian Baru Meluncur di Plaza Senayan, Menawan Pakai Trim M Sport
    Wahyu Hariantono, 07 Mar, 2022
  • Membedah “Daleman” BMW X1 sDrive18i 2021
    Membedah “Daleman” BMW X1 sDrive18i 2021
    Alvando Noya, 05 Feb, 2021

Artikel Mobil BMW X1 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • All New BMW X1 Mengaspal dengan Harga Nyaris Rp1 Miliar
    All New BMW X1 Mengaspal dengan Harga Nyaris Rp1 Miliar
    Anjar Leksana, 31 Jul, 2023
  • BMW X1 2023 Mendebut Bawa Pengembangan Paling Mutakhir
    BMW X1 2023 Mendebut Bawa Pengembangan Paling Mutakhir
    Anindiyo Pradhono, 03 Jun, 2022
  • BMW Indonesia Tawarkan Varian Baru X1 sDrive18i M Sport
    BMW Indonesia Tawarkan Varian Baru X1 sDrive18i M Sport
    Anjar Leksana, 08 Mar, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*