10 Material Daur Ulang yang Tertanam dalam Kia EV9 Earth
Sesuai komitmen Kia dalam mengurangi jejak karbon
Di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 kemarin. Kreta Indo Artha (KIA), agen pemegang merek Kia di Indonesia menawarkan varian terbaru dari big SUV listrik EV9 Earth. Unit dilego Rp1,55 miliar on the road Jakarta. Melalui penambahan lini produk, perusahaan bertekad mengurangi jejak karbon dengan menggunakan bahan ramah lingkungan. Termasuk penggunaan 10 bagian berbahan daur ulang di dalam kabin mobil.
Transformasi Kia semakin diteguhkan dengan pengurangan jejak karbon di seluruh lini kegiatan yang bertujuan untuk mencapai netralitas karbon pada 2045. Langkahnya melalui penggunaan sumber energi terbarukan dan peningkatan efisiensi energi dalam proses manufaktur. Salah satu jurus konkret saat ini adalah penggunaan material daur ulang yang diaplikasikan di kabin EV9.
10 material ini terdiri dari plastik bio yang digunakan di dasbor, konsol, pilar dan pelapis. Kemudian plastik PCM untuk pelapis pintu, bio PU (polyurethane) digunakan di bangku, kain PET daur ulang buat sun visor, headrest & pelapis bangku. PET daur ulang atau jaring ikan dipakai pula di karpet, busa bio PU digunakan bagi cushion head rest, cat bio di door switch panel. Kemudian BTX (Benzene, Toluene and Xylene) free-paint sebagai pelapis kabin. Benang PET daur ulang dipasang sebagai jahitan bangku, serta kain felt daur ulang ditanam di luggage board.
Baca Juga: Kupas Spesifikasi dan Fitur New Kia Carnival Hybrid
“Melalui peluncuran Kia EV9 Earth di Gaikindo Indonesia International Auto Show 2024. Kami ingin memperkuat komitmen kami dalam mendorong elektrifikasi kendaraan di Indonesia. EV9 Earth adalah jawaban kami untuk para pecinta SUV yang menginginkan teknologi listrik canggih dalam balutan kenyamanan dan keamanan. Serta mampu mengakomodasi kebutuhan keluarga dengan kapasitas 7-seater. Kami percaya, kendaraan ini mampu memberikan pengalaman berkendara premium serta ramah lingkungan bagi pelanggan kami,” ujar Marketing & Development Division Head PT Kreta Indo Artha (KIA), Ario Soerjo.
Hal ini sejalan dengan Kia sebagai pemain otomotif global. Mereka menegaskan tujuan utama untuk menjadi penyedia solusi mobilitas berkelanjutan pada 2030. Secara menyeluruh, perusahaan menargetkan penjualan sebesar 4,3 juta unit per tahun. Termasuk 2,48 juta model elektrifikasi seiring penambahan lini kendaraan listrik hybrid (HEV) dan plug-in hybrid (PHEV). Manufaktur mengklaim, lini produk didukung oleh mesin penggerak generasi terbaru. Sehingga menawarkan performa, torsi dan efisiensi paling optimal.
“Kami pun menyadari potensi besar di kawasan Asia Tenggara. Apalagi Indonesia menjadi pasar otomotif terbesar di wilayah ini. Prospek ekonomi kuat dan insentif pemerintah besar, menempatkan negara ini dalam posisi tepat untuk pertumbuhan eksponensial, dengan target 20 persen dari seluruh penjualan mobil adalah mobil listrik pada 2025,” imbuh Dato’ Samson Anand George, Vice President KIA Asia Pacific HQ, saat konferensi pers di GIIAS 2024 pekan lalu. (ALX/ODI)
Baca Juga: Selain Seltos Facelift, Kia Juga Rilis Carnival Hybrid dan EV9 Earth
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Kia EV9
Model Mobil Kia
Jangan lewatkan
Promo Kia EV9, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Kia EV9 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
380
|
245
|
270
|
252
|
321
|
Tempat Duduk
7
|
5
|
5
|
5
|
5
|
Kapasitas Baterai
99.8 kWh
|
-
|
-
|
-
|
77.4 kWh
|
Jenis Transmisi
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Mesin
-
|
1984
|
1995
|
1998
|
-
|
|
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Kia EV9 dari Carvaganza
Artikel Mobil Kia EV9 dari Zigwheels
- Motovaganza