Tak sampai Rp 400 juta, Enam Seleksi Mobil ini Suguhkan Rasa Mewah lewat Sunroof

Tak sampai Rp 400 juta, Enam Seleksi Mobil ini Suguhkan Rasa Mewah lewat Sunroof

Eksistensi kaca di atap seperti sunroof atau panoramic roof hingga kini masih dapat dianggap sebagai barang peningkat gengsi. Maklum, memang fitur itu sering kita temui pada mobil premium. Menyuguhkan kesan mewah. Sebagian orang bahkan rela memodifikasi demi dapatkan sensasi itu.

Namun, sekarang ada banyak seleksi mobil dengan sunroof/panoramic roof dari pabrikan. Tanpa perlu merogoh kocek dalam-dalam, sudah bisa merasakan sensasi berkelas. Tebusan tidak sampai Rp 400 juta. Berikut enam pilihan mobil punya sunroof, diurutkan berdasar harga.

Kia Picanto GT-Line exterior

Kia Picanto GT Line

Di pasaran, Kia Picanto bisa dipinang andai mencari city car bergaya sporty dan punya fitur komplet. Terutama varian GT Line, dibanderol Rp 220,95 juta untuk transmisi manual dan Rp 236,23 juta buat paket girboks otomatis. Harga terbilang tinggi untuk sebuah hatchback mungil bermesin 1.200 cc, namun itu semua dibayarkan oleh kelengkapannya.

Sorotan utama di eksterior adalah sunroof. Satu-satunya city car dengan lubang di atap, tidak dimiliki kompetitor sejenis. Patut diacungi jempol, menambah rasa premium. Selain itu, ia sudah mengadopsi penerangan full LED. Meliputi lampu depan, fog lamp, DRL, sampai ke lampu kombinasi belakang bersumber dari pencahayaan dioda. Ditambah lagi pelipatan otomatis pada kaca spion samping berikut teknologi pemanas agar tidak berembun.

Baca juga: Lima Alternatif Crossover Memikat dari Honda HR-V

Varian tertinggi Picanto ini tentu dibekali elemen penggugah guna menambah kenyamanan berkendara. Material kulit membungkus kursi, dan roda kemudi bergaya sporty. Jangan meremehkan pula soal sarana hiburan. Layar floating 7 inci memuat ragam fungsi kekinian. Sebut saja Bluetooth, Apple CarPlay, dan Android Auto.

Urusan pemacu daya menyesuaikan tubuh mungil Picanto. Cukup untuk kebutuhan harian. Adalah jantung Kappa 4 silinder 1,2 liter DCVVT. Gelontoran tenaga sampai 84 PS dibarengi momen puntir 122 Nm memuncak bersama di 6.000 rpm. Penyaluran terlaksana ke roda depan melalui transmisi manual 5 percepatan atau otomatis 4 percepatan.

All New Kia Rio

Kia Rio

Menduduki posisi kedua, Kia Rio boleh dilirik bila mencari hatchback yang lebih besar dan memiliki sunroof. Dapat dibawa pulang dengan tebusan Rp 276,6 juta atau Rp 291,9 juta tergantung jenis transmisi. Secara dimensi dan harga, ia bertarung di ring tinju hatchback medium seperti Toyota Yaris atau Honda Jazz. Senjata utamanya: fitur komplet.

Selain sunroof, Kia Rio menganut banyak kelengkapan memikat. Penerangan seluruhnya berasal dari sumber LED. Mulai dari lampu depan dan kombinasi belakang, fog lamp depan, sampai DRL. Proyektor LED depan pun memiliki fungsi Bi Function, Auto Light, Delay Function, dan Static Bending (memberi penerangan tambahan saat belok).

Begitu pula dalam kabin. Smart entry berikut start/stop button mengisi daftar. Automatic Climate Control berikan kenyamanan penyesuaian temperatur. Lalu, ia dibekali sistem multimedia terkini. Adalah head unit 7 inci berisi konektivitas eksternal USB, Bluetooth dan Aux. Tak ketinggalan kecanggihan Android Auto dan Apple CarPlay, serta voice recognition.

Kalau menyoal performa memacu mungkin Rio kurang terlihat spesial. Tidak unggul bila bersanding duo Yaris dan Jazz. Hanya mengandalkan unit Kappa 1,4 liter DCVVT yang sanggup melontarkan tenaga 100 PS di 6.000 rpm. Figur torsi 133,3 Nm memuncak begitu putaran mesin menyentuh 4.000 rpm. Anda bisa memilih antara transmisi manual enam percepatan atau otomatis empat percepatan sesuai kebutuhan.

Review MG ZS

MG ZS Ignite

MG merupakan pendatang baru di dunia otomotif tanah Air. Mereka menjamah ring tinju SUV/crossover lewat penawaran produk ekonomis dan berkelas. Setidaknya dari kelengkapan fitur. Seperti MG ZS dibanderol mulai dari Rp 255,8 juta untuk trim Excite dan Ignite Rp 289 juta. Jika kaca di atap masuk daftar prioritas, Ignite boleh dipinang.

Bukan sunroof biasa melainkan panoramic roof mendominasi kepala ZS. Memberikan pencahayaan alami ke dalam kabin hingga area penumpang belakang. Dapat dibuka sebagian bila menginginkan udara segar. Terkesan mewah sekaligus ekonomis lantaran banderolnya terbilang murah. Di samping sunroof, sisi penerangan cenderung moderat. Masih mengenakan sinar halogen untuk penerangan utama dan lampu kabut. Tapi semua itu dibikin manis oleh grafis DRL.

Rasa premium terpancar dalam kabin melalui pemanfaatan leather coklat di bangku. Dihiasi oleh aksen silver dan serat karbon. Untuk crossover di harga segini, fiturnya patut diacungi jempol. Tersemat kapabilitas seperti cruise control dan sarana hiburan berisi konektivitas smartphone. Juga smart entry masuk dalam equipment list. Satu nilai plus menyoal keselamatan penumpang: ia punya perlindungan airbag enam titik.

Dorongan berasal dari mesin 1,5 liter Naturally Aspirated. Terkesan konservatif di tengah menjamurnya aplikasi turbo. Yang penting tidak loyo apalagi di bawah rata-rata. Klimaks tenaga dicatatkan sampai 114 PS berikut torsi 150 Nm. Seluruh potensi tadi berusaha memutar roda depan melalui transmisi otomatis empat percepatan.

Road test DFSK Glory i-Auto

DFSK Glory i-Auto

Ya, pabrikan asal Tiongkok seringkali menawarkan barang mewah harga merakyat. Seperti DFSK Glory i-Auto. Dimensinya besar setara SUV monokok Jepang seperti Honda CR-V. Kelengkapan juga komplet termasuk panoramic sunroof nan elegan. Dibungkus dengan merekatkan label Rp 329,699 juta saja. Kalau optimis merek bertahan lama dan barang awet, tak ada salahnya melirik Glory i-Auto.

Baca juga: Toyota Rush TRD Vs Xpander Cross Vs Suzuki XL7, Mana yang Cocok bagi Anda?

Fitur bawaan begitu memikat. Di luar penerangan terang dan hemat energi LED dapat dinikmati. Dilengkapi pula sakelar otomatis dan pengaturan ketinggian elektris. Otomatisasi dipamerkan pula di pengaturan wiper. Istimewa, di samping panoramic roof, power backdoor dan sensor kaki memudahkan akses.

Senjata utama Glory i-Auto sendiri adalah voice assistant i-talk. Pengendalian sebagian besar fungsi dalam kabin dapat terlaksana melalui komando suara. Di samping itu, banyak gimmick premium dalam kabin. Ambil contoh bangku elektris untuk sopir dan penumpang depan. Belum lagi keberadaan kamera 360 derajat dan Vehicle Running Decoder sebagai dashcam.

Velositas tercipta mengikuti tren powertrain masa kini: kubikasi kecil didorong turbo. Merupakan unit 1,5 liter ditambah pemaksa udara. Total ekstraksi daya dicatatkan sebesar 150 PS di 5.600 rpm, keluar setelah torsi 220 Nm memuncak di 1.800 rpm. Penyaluran ditugaskan kepada transmisi CVT yang terkenal halus meski kurang responsif.

Wuling Almaz

Wuling Almaz Exclusive

Sama seperti DFSK, Wuling punya pemain yang tak kalah ekonomis. Adalah Almaz, dimulai dari Rp 260 jutaan bisa bawa pulang SUV tiga baris. Jika mencari panoramic roof, sila pilih trim Exclusive. Terbagi dua opsi. Model 5 seater dibanderol Rp 331,8 juta sementara 7 seater Rp 341,8 juta.

Trim termahal tentunya mengisi penuh daftar fitur yang ditentukan pabrikan. Sebut saja penerangan LED dari DRL hingga di balik proyektor headlamp. Jelas panoramic sunroof mengikuti. Akses smart key dan auto folding mirror pun diboyong. Meski belum ada power backdoor, kehebatan Almaz justru terletak di kabin.

Adalah Wind, berikan kemudahan akses fitur lewat komando suara. Unikya, ia mengenali bahasa Indonesia sehingga dapat dinikmati banyak kalangan. Pun di tengah dasbor terbenam layar sarana hiburan gambot 10,4 inci secara vertikal, menambah kesan futuristis. Kamera 360 derajat bisa ditampilkan. Juga kenyamanan penumpang disokong sistem audio Infinity 9 speaker.

Jantung pacu menganut komposisi 1,5 liter turbo. Ekstraksinya tidak begitu fantastis. Hanya 142 PS dimuntahkan bersama puncak puntiran 250 Nm. Kemudian dikawin transmisi CVT yang menyediakan simulasi perpindahan delapan percepatan.

review kia seltos ex+

Kia Seltos EX+

Bila pemain asal Cina masih kurang dipercaya, setidaknya satu nama lama lebih menjanjikan. Jadi alternatif menarik dari crossover seperti Honda HR-V: Kia Seltos. Tidak boleh luput dari perhatian. Siapkan banyak senjata berikut harga relatif terjangkau. Kalau mau sunroof, tersedia di varian EX+. Cukup siapkan dana Rp 355 juta.

Sedikit kurang memikat bila mengomparasi daftar fitur bawaan Seltos dengan pemain alternatif seperti Wuling dan DFSK. Tapi dibanding kontestan mainstream, boleh diadu. Sunroof elektris melekat di atap – bukan panoramic, memang. Lalu, pendar cahaya semua berasal dari dioda. Khusus penerangan utama, ada fitur sakelar otomatis. Akses smart key? Tak perlu ditanya lagi keberadaannya.

Dalam kabin tersebar material leather dari bangku sampai setir. Tegaskan kesan mewah sekaligus varian termahal. Tidak banyak basa-basi gimmick hebat seperti Wuling dan DFSK. Meski begitu, tetap terbilang komplet. Ambil contoh sarana hiburan. Tersedia Voice Command beserta kapabilitas koneksi gawai Android Auto dan Apple CarPlay. Selain itu, urusan safety, diisi oleh Airbag 6 titik, kontrol stabilitas elektronik, sampai pengaturan mode traksi.

Enjin Kappa 1,4 liter turbo dipersenjatai Kia. Torsi 242 Nm mudah dihasilkan ketika rotasi mesin ada di titik 1.500 – 3.000 rpm. Baru setelah itu tenaga 140 PS memuncak di 6.000 rpm. Menariknya, transmisi bukan mekanikal otomatis konvensional. Tugas penyaluran daya diberikan kepada girboks otomatis kopling ganda (DCT) tujuh percepatan nan cekatan. (Krm/Tom)

Baca juga: Komparasi Crossover Kompak 1,8 liter: Toyota Corolla Cross vs Honda HR-V Prestige

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • AION V: SUV LISTRIK 5 PENUMPANG BERTABUR FITUR
    AION V: SUV LISTRIK 5 PENUMPANG BERTABUR FITUR
    26 Nov, 2024 .
  • ZEEKR X, TAMPIL MODIS DAN MEWAH, HARGANYA DI ATAS RP1 MILIAR!
    ZEEKR X, TAMPIL MODIS DAN MEWAH, HARGANYA DI ATAS RP1 MILIAR!
    25 Nov, 2024 .
  • ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    ALETRA L8 EV, MPV LISTRIK KELUARGA TERBARU HARGANYA RP400 JUTAAN!
    22 Nov, 2024 .
  • CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    CHERY J6: HARGA MIRIP JIMNY TAPI INI LISTRIK
    14 Nov, 2024 .
  • BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    BAIC BJ80, WUJUDNYA MUDAH DIKENALI DAN PERFORMA OKE PUNYA!
    05 Nov, 2024 .
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Electria Vol. 4: Lahan Pembuktian Mobil-Mobil Listrik Terbaru
    Electria Vol. 4: Lahan Pembuktian Mobil-Mobil Listrik Terbaru
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • FIRST DRIVE: Merasakan Kenyamanan Hyundai Tucson Hybrid
    FIRST DRIVE: Merasakan Kenyamanan Hyundai Tucson Hybrid
    Bangkit Jaya, Hari ini
  • Ini Alasan Toyota Veloz Jadi MPV Favorit Keluarga di Kota Besar
    Ini Alasan Toyota Veloz Jadi MPV Favorit Keluarga di Kota Besar
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • GJAW 2024 Ditutup Meriah, Tarik Ratusan Ribu Pengunjung
    GJAW 2024 Ditutup Meriah, Tarik Ratusan Ribu Pengunjung
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Pabrik BYD Indonesia Mulai Operasional 2026, Produksi Semua Model
    Pabrik BYD Indonesia Mulai Operasional 2026, Produksi Semua Model
    Tomi Tomi, 02 Des, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • GWM Ora Bakal Diproduksi Lokal Tahun Depan
    GWM Ora Bakal Diproduksi Lokal Tahun Depan
    Alvando Noya, Hari ini
  • Ada Dua Varian, Cek Harga Offroader Listrik Chery J6
    Ada Dua Varian, Cek Harga Offroader Listrik Chery J6
    Zenuar Istanto, 02 Des, 2024
  • BMW Buat M3 GTR Need for Speed: Most Wanted Versi Asli
    BMW Buat M3 GTR Need for Speed: Most Wanted Versi Asli
    Wahyu Hariantono, 02 Des, 2024
  • Suzuki Luncurkan Jimny 5-door White Rhino Edition, Apa yang Beda?
    Suzuki Luncurkan Jimny 5-door White Rhino Edition, Apa yang Beda?
    Zenuar Istanto, 02 Des, 2024
  • Bakal Dijual di Indonesia, Cek Dulu Daftar Amunisi Denza D9
    Bakal Dijual di Indonesia, Cek Dulu Daftar Amunisi Denza D9
    Ardiantomi, 02 Des, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*