Mudik Lebaran Makin Lancar Dengan Bantuan Aplikasi di Ponsel

Mudik Lebaran Makin Lancar Dengan Bantuan Aplikasi di Ponsel

Melakukan perjalanan mudik lebaran dapat semakin lancar jika kita mengetahui kondisi lalu lintas yang akan dihadapi. Bagaimana rute yang harus ditempuh, bagaimana kondisi lalu-lintasnya, dimana tersedia stasiun pengisian bahan bakar, hingga jadwal sholat untuk memastikan waktu perjalanan Anda tak terganggu. Semua informasi itu, mungkin saja bisa didapatkan dengan mendengarkan radio, meski begitu, tak sepanjang waktu pula radio akan menyiarkan kondisi terkini seputar mudik Lebaran.

Dengan semakin berkembangnya ponsel pintar, Anda dapat memanfaatkan gadget tersebut untuk turut mendukung kelancaran perjalanan mudik Anda. Yang harus Anda lakukan hanyalah menginstall aplikasi yang tepat yang dapat mendukung kenyamanan perjalanan Anda. Apa saja aplikasi-aplikasi tersebut? Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Waktu Sholat

Ada banyak aplikasi pengingat waktu sholat yang tersedia baik di Google Play Store maupun Apple Apps Store, salah satunya adalah “Waktu Salat, Imsakiyah, Qibla” atau Prayer Times. Aplikasi ini akan membantu Anda mengingatkan jadwal sholat yang tepat sesuai dengan lokasi yang tengah Anda lewati. Selain itu, pada aplikasi ini juga terdapat kompas untuk mengetahui arah kiblat, yang juga dapat membantu Anda untuk mengetahui arah mata angin dalam perjalanan.

Aplikasi waktu sholat

Salah satu hal lain yang cukup membantu adalah terdapat pengaturan waktu notifikasi yang dapat diatur mulai 2 menit hingga 60 ment sebelum waktu Sholat. Hal ini menjadikan Anda dapat merencanakan kapan saat yang tepat untuk berhenti dikala melakukan perjalanan mudik. Hal yang harus diperhatikan dalam memilih aplikasi serupa adalah berkaitan dengan kemampuannya mendeteksi lokasi ponsel, karena hal ini akan menentukan jadwal sholat yang berlaku.

2. Lokasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar

Meski saat ini telah banyak stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) milik swasta, namun SPBU yang menjual bahan bakar Pertamina menjadi yang paling banyak dan telah tersebar di seluruh Indonesia. Untuk membantu konsumennya mengetahui lokasi SPBU milik mereka, telah tersedia aplikasi Pertamina GO Mobile (Guides Online) yang dapat diunduh baik di Google Play Store maupun Apple Apps Store.

Aplikasi PertaminaGO

Aplikasi ini dapat mendeteksi lokasi ponsel yang Anda gunakan, dan dengan mudah menunjukkan lokasi SPBU Pertamina terdekat dengan lokasi Anda. Selain itu, juga terdapat menu Trip Planner yang dapat menunjukkan lokasi SPBU Pertamina sepanjang rute perjalanan yang telah Anda rencanakan. Jika Anda kemudian memilih logo Pertamina yang mewakili SPBU, maka dapat diketahui detail bahan bakar yang dijual oleh SPBU termasuk harga yang berlaku saat ini, serta fasilitas yang terdapat di SPBU tersebut. Anda bahkan dapat langsung mengetahui rute yang harus ditempuh ke SPBU terdekat tadi hanya dengan memilih pilihan 'Route' yang tersedia. Selain lokasi SPBU, melalui aplikasi ini juga dapat diketahui lokasi Olimart, Bengkel Enduro, Bright Olimart dan Kiosk Pertamax.

3. Google Maps & Driving

Bisa jadi, Google Maps merupakan aplikasi peta yang paling populer digunakan di musim mudik kali ini. Apalagi untuk pengguna ponsel berbasis Android, Google Maps adalah aplikasi standar yang ada. Meski begitu, Google Maps juga dapat ditemukan pada Apple Apps Store.

Google Maps

Melalui Google Maps, Anda tak sekedar dapat mengetahui rute yang akan ditempuh, Anda juga dapat memanfaatkan fitur navigasi untuk mencari rute aternatif yang ditunjukkan oleh Google. Yang menarik, Google telah memiliki infomasi arus lalu-lintas di beberapa ruas utama, sehingga jalur yang disarankan sudah memperhitungkan kondisi lalu-lintas. Meski begitu, ada beberapa hal yang perlu diwaspadai soal rute yang disarankan oleh Google. Jika disarankan melalui jalur alternatif yang semakin jauh dari jalur utama, pastikan kembali rute yang akan ditempuh dengan bertanya pada penduduk sekitar. Pengalaman beberapa pengguna Google Maps, mereka ditunjukkan rute yang ternyata belum memungkinkan dilewati kendaraan roda 4.

Selain Google Maps, untuk langsung menggunakan sistem navigasi untuk mengetahui rute yang dituju, Anda dapat langsung menggunakan Google Driving. Aplikasi yang dirancang khusus untuk pengguna mobil ini berfungsi serupa dengan Google Maps, hanya yang ditampilkan pertama kali adalah halaman navigasi bukan peta. Anda dapat langsung memasukkan lokasi yang akan dituju dan aplikasi ini langsung mengkalkulasi rute dan waktu yang diperlukan.

4. Waze

Berbasis peta Google, aplikasi ini pada prinsipnya adalah sebuah media sosial dengan berbasis sistem navigasi. Yang menarik antar pengguna Waze, Anda dapat berbagi informasi mengenai kondisi lalu-lintas yang dilewati secara real time. Hal ini sangat membantu untuk mengetahui apa penyebab terjadinya kemacetan dan kemungkinan mencari rute alternatif untuk menghindarinya.

Aplikasi Waze

Pada tampilannya, Waze menggunakan ikon-ikon unik yang menarik. Ada beberapa ikon yang menunjukkan terjadinya kemacetan misalnya, hadirnya polisi di beberapa ruas jalan atau terjadinya kecelakaan. Bahkan beberapa pengguna Waze di sekitar Anda dapat diketahui posisinya melalui ikon yang berbeda juga, dan Anda bahkan dapat untuk mengirimkan pesan langsung kepadanya untuk mengetahui kondisi yang lebih lanjut. Anda juga dapat menghubungkan akun Waze milik Anda dengan Facebook, untuk mengetahui teman-teman Anda yang sedang berada di dekat Anda.

5. Aplikasi Khusus Mudik Lainnya

Beberapa organisasi seperti media dan juga Agen Pemegang Merek, ada yang sengaja untuk membuat aplikasi khusus untuk mudik bagi para pelanggan atau pengguna mereknya. Seperti Metro TV dan PT Astra Isuzu Motor Indonesia (AIMI) misalnya, mereka memiliki aplikasi Peta Mudik yang bekerja sama dengan Metro TV. Bank Rakyat Indonesia juga memiliki aplikasi Jalur Mudik BRI 2016, dan Toyota dengan aplikasi Toyota Teman Mudik Lebaran.

Aplikasi Mudik APM

Biasanya dalam aplikasi tersebut, terdapat beberapa info terkini yang diupdate oleh pembuatnya. Sebagai contoh, pada aplikasi Peta Mudik terdapat informasi soal rute mudik, peta interaktif, info terkini, hingga streaming video dari beberapa lokasi jalur mudik. Sementara pada aplikasi Teman Mudik dari Toyota, terdapat informasi yang berkaitan dengan layanan mudik Lebaran yang disediakan oleh Toyota, seperti posko dan bengkel siaga. Yang unik pada aplikasi ini juga terdapat games ringan yang dapat dimainkan oleh keluarga.

Baca Juga: 10 Aksesoris Penting Untuk Di Mobil Anda

Budityas Basuki

Budityas Basuki

Budityas memulai karirnya sebagai jurnalis otomotif pada tahun 2003. Sejak saat itu, Ia telah menguji ratusan mobil di Indonesia dan luar negeri. Ia juga memiliki pengalaman dalam meliput GP F1 dan salah satu impiannya adalah bekerja sebagai wisatawan bermobil profesional.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Pilihan

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    05 Dec, 2024 .
  • Cobain Hyundai Santa Fe Hybrid Tipe Paling Mahal
    Cobain Hyundai Santa Fe Hybrid Tipe Paling Mahal
    05 Dec, 2024 .
  • Mazda MX-30 EV Akhirnya Meluncur di Indonesia, Harganya Menarik(?)
    Mazda MX-30 EV Akhirnya Meluncur di Indonesia, Harganya Menarik(?)
    05 Dec, 2024 .
  • Review Honda Accord RS e:HEV. Semahal BMW, Seirit Brio
    Review Honda Accord RS e:HEV. Semahal BMW, Seirit Brio
    05 Dec, 2024 .
  • Zeekr 009, Mewah Banget, Bisa Lewatin Alphard Nih!
    Zeekr 009, Mewah Banget, Bisa Lewatin Alphard Nih!
    05 Dec, 2024 .
  • HYUNDAI SANTA FE HYBRID: DESAIN GAGAH, FITUR PREMIUM, FUN TO DRIVE, DAN IRIT BBM
    HYUNDAI SANTA FE HYBRID: DESAIN GAGAH, FITUR PREMIUM, FUN TO DRIVE, DAN IRIT BBM
    05 Dec, 2024 .
  • VW Tiguan SUV Business Class, Harga dibawah Rp1 Miliar!
    VW Tiguan SUV Business Class, Harga dibawah Rp1 Miliar!
    05 Dec, 2024 .
  • MITSUBISHI XFORCE ULTIMATE DS: COBAIN FITUR ADAS-NYA, MODAL LAWAN HR-V HINGGA CRETA
    MITSUBISHI XFORCE ULTIMATE DS: COBAIN FITUR ADAS-NYA, MODAL LAWAN HR-V HINGGA CRETA
    05 Dec, 2024 .
  • AION V: SUV LISTRIK 5 PENUMPANG BERTABUR FITUR
    AION V: SUV LISTRIK 5 PENUMPANG BERTABUR FITUR
    26 Nov, 2024 .
  • ZEEKR X, TAMPIL MODIS DAN MEWAH, HARGANYA DI ATAS RP1 MILIAR!
    ZEEKR X, TAMPIL MODIS DAN MEWAH, HARGANYA DI ATAS RP1 MILIAR!
    25 Nov, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Mitsubishi Gelar Rainy Campaign, Promo Aftersales di Musim Hujan
    Mitsubishi Gelar Rainy Campaign, Promo Aftersales di Musim Hujan
    Anjar Leksana, Hari ini
  • TEST DRIVE: Evolusi Kemewahan Rolls-Royce Cullinan Series II Beri Pengalaman Menyenangkan
    TEST DRIVE: Evolusi Kemewahan Rolls-Royce Cullinan Series II Beri Pengalaman Menyenangkan
    Wahyu Hariantono, Hari ini
  • Toyota Sambut Positif Kebijakan Insentif Pajak Kendaraan Hybrid
    Toyota Sambut Positif Kebijakan Insentif Pajak Kendaraan Hybrid
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Mobil Lebih dari Sekadar Mobil: Kampanye Baru dari Mobil Lubricants
    Mobil Lebih dari Sekadar Mobil: Kampanye Baru dari Mobil Lubricants
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • GR Enthusiast Rayakan HUT Pertama Track Day di Mandalika
    GR Enthusiast Rayakan HUT Pertama Track Day di Mandalika
    Setyo Adi, Hari ini

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Pemerintah Kasih Diskon PPnBM DTP 3 Persen untuk Mobil Hybrid 
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Kacek Harga Rp34 Juta, Ini Beda Jetour X70 Plus Journey dan Inspira
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Program Rainy Campaign dan Kilau Tahun Baru Kembali Ditawarkan Mitsubishi
    Anjar Leksana, 17 Des, 2024
  • Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Andalkan Sigra, Daihatsu Kumpulkan Penjualan 155 Ribu Unit
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Penjualan Honda Naik 9 Persen atau Menjadi 8.765 Unit pada November 2024
    Anjar Leksana, 16 Des, 2024
  • Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Setyo Adi, 04 Des, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Wahyu Hariantono, 11 Des, 2024
  • Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Wahyu Hariantono, 09 Des, 2024
  • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
    Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*