Mobil-mobil Indonesia dengan Wajah Sama Namun Bertopeng Berbeda – Terungkap di Sini!
JAKARTA: Apakah Toyota anda terlihat mirip dengan penerus Daihatsu? Atau apakah anda pernah melihat penerus Nissan dengan wajah yang sama dengan mobil Renault? Apakah pabrikan otomotif terkenal tersebut menjiplak konsep desain dari para pesaing mereka? Ya, semua pertanyaan tersebut mungkin sering timbul dalam benak anda. Jadi, di sini kami membawa beberapa MPV dan SUV terkenal yang berpenampilan mirip dan mengintip ke dalam kriteria di belakang konsep mereka. Kami juga membawa perbedaan mendasar diantara kembaran mereka.
1) Toyota Grand New Avanza dan Daihatsu Great New Xenia
Toyota Grand New Avanza dan Daihatsu Great New Xenia yang telah diluncurkan di Gaikindo Indonesia Intenational Auto Show (GIIAS) 2015 dan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 merupakan dua kendaraan yang mirip di Indonesia. Kedua mobil tersebut mengusung desain eksterior dan interior yang serupa dengan mesin yang sama. Meskipun demikian, dengan berfokus pada perbedaan tersebut, Grand New Avanza dilengkapi dengan pilihan 1,5-Liter untuk varian Grand New Veloz dan desain gril krom baru yang tidak dimiliki Daihatsu Great New Xenia. Selain elemen tersebut, Daihatsu Xenia dibandrol dengan harga mulai dari Rp 151,65 juta, sedangkan Grand New Avanza diluncurkan dengan harga awal Rp 180,6 juta. Jadi kini pilihan ada di tangan anda.
2) New Suzuki Ertiga dan Mazda VX-1
Suzuki Ertiga facelift yang baru saja diluncurkan di pasar Indonesia pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 juga memiliki kembaran identik yang telah diluncurkan di pasar Indonesia dengan nama Mazda VX-1. Kedua mobil tersebut benar-benar sama dalam setiap aspeknya dengan hanya membesut perubahan dalam gril dan desain lampu kabut dan logonya, tentunya. Dari segi harga, Suzuki Ertiga baru dimulai dari Rp 179 juta sedangkan harga awal Mazda VX-1 adalah Rp 188 juta.
3) Renault Duster dan Nissan Terrano
Renault Duster merupakan crossover lain yang hadir di pasar Indonesia dengan kembaran yang telah memeriahkan seluruh belahan dunia dengan nama Nissan Terrano. Kedua mobil tersebut ditenagai oleh mesin yang sama dan fitur yang mirip dalam desain interior dan eksterior dengan dimensi yang juga hampir sama. Desain depan Renault Duster dan Nissan Terrano juga menampilkan kemiripan yang sangat kental dengan perbedaan hanya pada desain grilnya.
Jadi anda kini dapat menjatuhkan pilihan yang lebih tepat diantara ketiga pasang kembar identik yang tersedia di Indonesia.
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice