Mereka Pernah Jaya Di Indonesia

Mereka Pernah Jaya Di Indonesia

One Hit Wonder, entah bagaimana menterjemahkan istilah ini ke Bahasa Indonesia. Mungkin yang paling mendekati adalah ‘cuma sekali tenar’, dan biasanya berlaku ntuk mereka yang berkecimpung di dunia entertainment. Namun sepertinya istilah ini juga bisa diterapkan di mobil, dimana banyak mobil yang pernah sukses, namun tidak ada kelanjutannya lagi.

Hal tersebut juga berlaku untuk di Indonesia. Ada banyak mobil yang namanya sempat melambung tinggi, bahkan hingga saat ini terus dikenang, tapi tidak ada lagi produk terbarunya. Inilah beberapa mobil yang mengalami ‘nasib’ seperti itu. Kami sadar masih banyak lagi sebetulnya yang tidak bisa disebutkan karena keterbatasan waktu. Nama-nama di bawah ini, mungkin pernah mempunyai arti bagi Anda di masa lampau. Jadi, selamat menyimak.

Timor

TImor dulu diplot sebagai mobil rakyat

Percaya atau tidak, mobil ini sebetulnya punya potensi besar, kalau saja tidak termakan gonjang-ganjing politik. Terutama Timor yang menggunakan mesin DOHC alias Timor S515i. Seperti diketahui, Timor yang saat itu digadang sebagai mobil rakyat hadir dengan harga yang murah, bentuk yang enak dilihat, serta seiring berjalannya waktu, tersedia dalam dua pilhan mesin; SOHC 8 valve dan DOHC 16 valve dengan kapasitas sama-sama 1,5 liter.

Yang membuat mesin DOHC berkode B5-DE tersebut adalah Mazda, dimana KIA saat itu sedang menggandeng pabrikan Jepang tersebut untuk mengembangkan produknya. Itulah kenapa, Anda bisa menemukan mesin yang sama di Mazda 323 yang digunakan di kejuaraan rally, dan juga mobil ‘one hit wonder’ di bawah ini.

Dan sebagai tambahan informasi, sebelum tutup Timor juga sempat membuat varian bermesin diesel, plus station wagon. Meski varian diesel tidak sempat beredar, namun varian wagon yang dibuat bersama perusahaan karoseri New Armada sempat beredar beberapa unit, dan konon sekarang harganya 'ngeri-ngeri sedap'.

Mazda Astina

Astina tidak pernah mengecewakan

Liftback (mobil dengan akses bagasi yang terangkat hingga ke pembatas kaca belakang di atap) yang satu ini terbilang antik. Jarang ada mobil produksi masal di Indonesia, dengan lampu lipat layaknya mobil sport yang mahal. Tapi biar bagaimanapun, Mazda Astina adalah mobil yang sukses. Mobil ini bisa berfungsi sebagai mobil keluarga yang nyaman dengan bagasi yang lega, sekaligus memiliki performa yang tidak bisa dianggap enteng, meski ada yang bilang mobil ini juga sempit dan boros.

Di Indonesia, Astina hadir dengan menggunakan mesin 1.8 liter, yang jujur saja, minim informasinya. Wikipedia menyebutkan di negeri ini Astina menggunakan mesin BP05, sedangkan untuk pasar domestik Jepang, mesinnya serupa dengan Timor DOHC. Performa standarnya yang kencang, membuat Astina menjadi favorit pecinta adrenalin. Salah satu pesaingnya di dunia balap ‘underground’ adalah Mitsubishi Eterna.

Mazda Vantrend & MR90

VAntrend satu-satunya wagon yang sukses di Indonesia

Mobil station wagon dan hatchback yang sukses. Program mobil murah yang dicanangkan oeh pemerintah Indonesia kala itu, ditanggapi dengan baik oleh Indomobil, selaku pemegang merek Mazda. Mazda Vantrend menjadi mobil wagon yang tidak disangka, bisa sukses. Sedangkan saudaranya, MR90, juga tidak buruk penjualannya. Sebuah hal yang tidak biasa karena orang Indonesia biasanya lebih suka MPV.

Mobil ini berbasis Mazda 323 (sekarang Mazda3) generasi ketiga yang sebetulnya dibuat hingga 1980. Namun penggunaan platform tua Vantrend dan saudaranya, Mazda MR90, cukup untuk menekan ongkos pembuatan. MR90 muncul pada tahun 1990, sedangkan Vantrend muncul di tahun 1993-1997. Keduanya tidak ada kelanjutannya lagi.

Mazda MX-6

MX-6 sekarang malah dicari

Satu lagi mobil Mazda yang hebat. Mobil ini adalah turunan dari Mazda 626 Coupe di Jepang, dan dipasarkan di Amerika, Eropa, Asia, dan tentunya di Indonesia pada tahun 1990-1993. Mesinnya 4 silinder berkapasitas 2,0 liter cukup membuat mereka yang muda tergiur. Namun karena hanya memiliki dua pintu, pasarnya menjadi sangat terbatas kepada mereka yang menyukai mobil coupe/sport. Di luar negeri, nama MX-6 berkembang hingga dua generasi (terakhir tahun 1997). Namun di Indonesia, 1993 sepertinya adalah yang paling akhir.

Toyota Cressida

Cressida menggantikan Corona untuk dua tahun

Sebetulnya mobil ini tidak one hit wonder amat karena sebelum dan sesudahnya, ada nama Toyota Corona. Dan hal ini agak kompleks karena di luar negeri, Cressida dikenal juga dengan Mark II. Di Indonesia, nama Mark II diimbuhi juga dengan Corona di depannya. Kemudian, entah kenapa Toyota Indonesia di tahun 1986 memasukan sedan besar bernama Cressida, yang seperti dibilang tadi, sebenarnya adalah Mark II. Bingung? Sama.

Dan selama dua tahun (1986-1989), nama Corona diisi oleh Toyota Cressida. Sedan dengan mesin enam silinder ini sangat nyaman (ini berdasarkan pengalaman pribadi). AC otomatis, instrument cluster digital, hingga jok besar yang lega menegaskan hal tersebut. Bentuk mengotak yang besar seolah tidak lekang dimakan waktu. Layout mesin depan dengan penggerak roda belakang membuat mobil ini tidak rewel. Layout ini membuat Cressida sekarang banyak dicari oleh drifter, dan mereka yang mencintai mobil-mobil retro Jepang.

Fiat Uno Turbo

Uno Turbo hingga sekarang masih dicari

Beralih ke mobil Eropa, Fiat tentunya bukan nama yang asing. Fiat Uno yang muncul menjelang akhir era 1980-an cukup bisa diterima pasar Indonesia. Melihat hal tersebut Astra, yang waktu itu masih memegang merek Fiat, berinisiatif memasukan varian Uno Turbo, pada saat Uno II dipasarkan. Mobil ini tidak bisa dibilang berhasil memang, tapi dikalagan pecinta kecepatan, inilah mobil yang paling dicari untuk dikebut di lintasan sirkuit maupun rally. Bahkan hingga saat ini, Fiat Uno Turbo masih dicari, baik untuk dikoleksi ataupun memang dimodifikasi. Sayang, umurnya tidak panjang dan Fiat kini sudah berubah banyak.

Suzuki Fronte

Fronte pendongkrak jualan Indomobil era 70-an

Mobil ini pernah populer di era 1970-an. Bentuknya yang mungil dan mesin yang tidak kalah kecil adalah ciri khasnya. Fronte menganut bentuk hatchback dengan mesi 2-stroke (2 tak) berkapasitas 360 cc buatan Daihatsu. Interiornya yang minimalis dan fungsional membuat mobil terasa agak lapang, dan mesin 2 taknya memiliki bunyi yang khas. Ada banyak cerita dibalik mobil ini. Salah satunya adalah, inilah satu dari dua mobil Suzuki pertama yang hadir secara CKD di Indonesia. Satunya lagi? Suzuki ST120 pickup. Dan dengan dua mobil ini juga, Indomobil Suzuki menjadi raksasa otomotif di Indonesia.

Toyota Corolla Liftback

Corolla Liftback dulu dicibir, sekarang dicari

Pada awalnya, mobil ini hadir untuk menemani Toyota Corolla ‘Twincam’ yang muncul di sekitar pertengahan era 80-an. Liftback ternyata tidak mengalami penjualan sebaik saudaranya itu, meski memiliki spesifikasi yang sama, namun berbekal bentuk unik dan fleksibilitas yang lebih tinggi. Sepertinya bentuk unik itu juga yang membuat orang gagal paham, tidak terlalu diminati. Saat itu, biasanya yang banyak mengendarainya adalah kaum hawa.

Hingga beberapa tahun belakangan mobil ini kembali dicari. Modifikasi yang sederhana bisa mendongkrak tampilan sang Liftback secara signifikan. Mesinnya mengandalkan jantung mekanis empat silinder berkapasitas 1,6 liter DOHC (twincam). Harganya pun kini ‘gelap’ dan bergantung kepada kondisi mobilnya.

Baca Juga: Inilah para 'legend' mobil Jepang di Indonesia

Foto: Newspress UK, Wikipedia

Indra Alfarisy

Indra Alfarisy

Indra adalah seorang 'petrol head' yang mengidamkan sebuah mobil super saloon 5-pintu di halaman rumahnya, bersanding bersama sebuah VW Combi klasik. Dalam kesehariannya, Indra menyukai bermain mobil RC (remote control). Ia paling benci menonton tayangan infotainment, meski doyan mencari gosip-gosip otomotif .

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
    29 Oct, 2024 .
  • FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    FIRST DRIVE ALL NEW HYUNDAI SANTA FE HYBRID 2024, INI YANG BERUBAH
    29 Oct, 2024 .
  • AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    AION HYPTEC HT: TEST LENGKAP BUAT HARIAN SUV COUPE EV RP680 JUTAAN
    24 Oct, 2024 .
  • KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    KOMPARASI WULING CLOUD EV VS AION Y PLUS, HANYA SELISIH RP17 JUTA SAJA
    18 Oct, 2024 .
  • HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    HYUNDAI ALL NEW KONA ELECTRIC SANGGUP JAKARTA - SEMARANG TANPA CAS
    15 Oct, 2024 .
  • New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    New Mercedes-Benz GLS 450 AMG Line | First Impression | Jadi Tambah Mewah & Canggih
    15 Oct, 2024 .
  • Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    Chery Tiggo 8, Mesin Turbo Fitur Lengkap Lebih Murah dari BR-V dan Xpander Cross
    15 Oct, 2024 .
  • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    15 Oct, 2024 .
  • First Drive Rolls-Royce Spectre, EV Paling Mahal dan Mewah!
    First Drive Rolls-Royce Spectre, EV Paling Mahal dan Mewah!
    04 Oct, 2024 .
  • TEST DRIVE CHERY TIGGO 8: LEBIH ENAK DAN MASUK AKAL KETIMBANG VERSI PRO
    TEST DRIVE CHERY TIGGO 8: LEBIH ENAK DAN MASUK AKAL KETIMBANG VERSI PRO
    04 Oct, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Mazda EZ-6 Resmi Meluncur di Cina, Sedan Listrik Mewah Rp300 Jutaan
    Mazda EZ-6 Resmi Meluncur di Cina, Sedan Listrik Mewah Rp300 Jutaan
    Alvando Noya, Today
  • Nissan Kembangkan EV Murah Berbasis Renault, Masuk Segmen Micra
    Nissan Kembangkan EV Murah Berbasis Renault, Masuk Segmen Micra
    Muhammad Hafid, Today
  • Bulan Lalu Turun, Harga BBM Per November 2024 Naik Lagi
    Bulan Lalu Turun, Harga BBM Per November 2024 Naik Lagi
    Setyo Adi, 04 Nov, 2024
  • Kumpul Sahabat Daihatsu Ajak Masyarakat Balikpapan Seru-Seruan di Hari Minggu
    Kumpul Sahabat Daihatsu Ajak Masyarakat Balikpapan Seru-Seruan di Hari Minggu
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • F1: Start P17, Verstappen Terjang Hujan Menangkan GP Brasil 2024
    F1: Start P17, Verstappen Terjang Hujan Menangkan GP Brasil 2024
    Wahyu Hariantono, 04 Nov, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Bangkit Jaya Putra, 04 Nov, 2024
  • Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    Anindiyo Pradhono, 25 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*