Ini Dia Seniman Pemahat Dynamic Shield Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport

Ini Dia Seniman Pemahat Dynamic Shield Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport

Ketampanan desain Mitsubishi seperti Xpander, Triton, New Pajero Sport dan Eclipse Cross merupakan buah tangan dingin Tsunehiro Kunimoto. Ia dipercaya perusahaan menduduki posisi penting. Yakni Corporate Vice President Division General Manager, Design Division Mitsubishi Motors Corporation (MMC). Bergabung pada 2014, ia bergegas berkomunikasi dengan konsumen Mitsubishi di seluruh dunia. Tujuannya: ingin pahami ekspektasi konsumen.

"Saat baru bergabung dengan Mitsubishi saya langsung mengunjungi negara yang penjualan Mitsubishi sangat kuat. Seperti Eropa, Asia, termasuk Indonesia. Di situlah saya menemukan kunci penting dalam kendaraan yaitu tangguh dan perawatannya mudah. Seorang desainer mobil harus bisa membuat sebuah karya yang benar-benar baru dan inovatif. Juga harus mampu mentranslasi keinginan konsumen. Sebuah sudut pandang fundamental bagi seorang desainer," tutur Kunimoto dalam keterangan resmi.

Seniman pencipta bahasa desain Dynamic Shield

Ia memaparkan beda desain mobil sekarang dengan zaman mula ia menjadi desainer mobil. Dulu konsumen hanya melihat pada desain unik, inovatif dan sangat berbeda. Namun sekarang tidak begitu lagi. Selain rancangan unik plus inovatif, konsumen juga memikirkan fungsi. Termasuk daya tahan, keamanan kendaraan. "Perubahan seperti itu membuat saya berkembang. Sekarang satu brand dapat membuat satu desain utama yang dapat diaplikasikan ke banyak kendaraan mereka. Demikian pula Mitsubishi. Maka terciptalah konsep Dynamic Shield, yang terus bertahan sebagai ciri khas desain pabrikan hingga ke depan."

Dynamic Shield itu, lanjut dia, bukan sekadar nama desain. Tapi sebuah metafor dari filosofi berkendara yang memberikan perlindungan. Baik bagi pengemudi maupun orang lain di sekitarnya. Pedoman itulah jadi pegangan teguh Kunimoto dalam memformulasi estetika mobil. Sehingga siapapun memandang, sontak bikin terpana.

Aplikasi Rancang Bangun

Nah, kalau Anda amati. Bahasa desain itu terpahat elok di Xpander, Pajero Sport serta Triton yang kini sangat populer di Indonesia. Ia bercerita, salah satu produk yang menantang ialah tatkala menukangi Small MPV andalan Mitsubishi. Menurutnya, pengembangan dialektika visual Xpander itu paling merencah. Sebab benar-benar hal baru. "Sudah 60 tahun saya mendesain mobil. Tapi proyek paling menantang adalah Xpander. Karena benar-benar rancangan baru bagi Mitsubishi. Bayangkan, setiap struktur membutuhkan inovasi dan sentuhan berbeda. Sehingga ini pengalaman paling menarik bagi saya."

Wajah Dynamic Shield

Bukti kepiawaian meracik susun mobil terlihat dari profil calon Xpander, alias XM konsep. Bentuknya nyaris sama dari model produksi. Acap kali kendaraan konsep alami proporsi berbeda signifikan. Tapi tidak dengan Xpander dan XM Concept. Itu lantaran dirinya ingin menyamakan dengan strategi desain Mitsubishi. Kunimoto tak mau menunjukkan rancangan yang tidak masuk akal dan muskil. Tapi ingin membuktikan yang benar-benar mungkin terwujud.

e-Evolution

Gagasan itu juga yang menurut dia, segera terpancar pada Mitsubishi e-Evolution. Barang konsep dan aslinya dikatakan identik. "Nanti lihat saja konsep e-Evolution akan jadi seperti apa. Seluruh kendaraan Tiga Berlian dicipta dengan perbedaan. Namun filosofinya tetap sama baik untuk kendaraan kecil maupun besar. Sehingga hanya dengan melihat tampilan luarnya saja, masyarakat bisa langsung kenal. Oh, itu pasti mobil Mitsubishi," bilangnya.

Menurut sang arsitektur, tidak semua mobil konsep bisa diaplikasikan menjadi produksi massal. Namun Kunimoto mengaku berusaha menghasilkan desain mobil konsep yang tidak bakal jauh berbeda dengan versi produksi. Meskipun desain bisa terus berevolusi, namun filosofi Dynamic Shield tetap sama.

Banyak Makan Asam Garam

Ukiran apik pada postur bodi mobil Mitsubishi bukanlah barang instan. Sekarang tak sedikit orang memuja tampilan anyar mobil mereka. Itu berkat ketekunan dan ketertarikan Kunimoto terhadap dunia desain saat masih muda. Pria kelahiran 1950 ini sudah 45 tahun berkecimpung di dunia rancangan kendaraan. Tepatnya usai lulus dari Musashino Art University, Jepang. Kilas balik saja. Kala itu sang ayah seringkali bepergian ke luar negeri dan membawakan beragam peralatan serta perkakas dari Eropa dan Amerika.

Mitsubishi e-Evolution Concept

Kunimoto kecil melihat barang-barang itu memiliki desain indah. Amat berbeda dengan benda yang ada di Jepang. Rupanya, hal ini menjadi stimulus menyukai dunia desain. Karena produk yang memiliki desain indah itu, kata dia, ternyata juga fungsional. Desain ergonomis dan fungsional itu benar-benar berkualitas bagus. Sejak itulah dirinya memutuskan untuk menjadi seorang desainer.

Lalu saat kuliah. Kunimoto merasakan krisis minyak di era 1970-an. Industri otomotif saat itu terkena Imbas. Namun ia tetap percaya jika industri otomotif tetap bertahan dan terus berkembang. Kemudian otomotiflah jadi fokus desainnya. "Saya percaya di masa depan orang tetap membutuhkan pengalaman berkendara, meski teknologi mobil sudah lebih canggih. Kelak, kendaraan tetap mengantongi desain yang apik dan sistem mutakhir. Hal-hal seperti ini, membuat saya tertarik menjadi desainer mobil," pungkasnya. (Alx/Tom)

Baca Juga: Buktikan Kemampuan Jelajah Mobil Barunya, Mitsubishi Gelar Aktivitas Menarik

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Pilihan

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Denza D9 ev
    BYD Denza D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Feb, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Lihat Detail Range Rover Evoque 2024, SUV Compact Mewah buat Eksmud
    Lihat Detail Range Rover Evoque 2024, SUV Compact Mewah buat Eksmud
    06 Jan, 2025 .
  • TEST DRIVE LINE UP CHERY OMODA E5 & CHERY J6 BARENG KOMUNITAS, SERU MENYENANGKAN!
    TEST DRIVE LINE UP CHERY OMODA E5 & CHERY J6 BARENG KOMUNITAS, SERU MENYENANGKAN!
    06 Jan, 2025 .
  • LIBURAN KE MAJALENGKA BARENG BYD M6, SI MOBIL LISTRIK KELUARGA YANG NYAMAN BANGET!
    LIBURAN KE MAJALENGKA BARENG BYD M6, SI MOBIL LISTRIK KELUARGA YANG NYAMAN BANGET!
    06 Jan, 2025 .
  • HYUNDAI NEW TUCSON, NAMBAH HYBRID MAKIN KENCENG DAN IRIT!
    HYUNDAI NEW TUCSON, NAMBAH HYBRID MAKIN KENCENG DAN IRIT!
    06 Jan, 2025 .
  • First Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Performanya Pas Buat Track Day
    First Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Performanya Pas Buat Track Day
    27 Dec, 2024 .
  • MINI Aceman Electric: SUV Lebih “Mini”, Calon Terlaris?
    MINI Aceman Electric: SUV Lebih “Mini”, Calon Terlaris?
    27 Dec, 2024 .
  • GEELY EX5, TAWARAN EV MENARIK TAHUN 2025!
    GEELY EX5, TAWARAN EV MENARIK TAHUN 2025!
    26 Dec, 2024 .
  • SIRKUIT MANDALIKA JADI PLAYGROUND BUAT HYUNDAI IONIQ 5 N
    SIRKUIT MANDALIKA JADI PLAYGROUND BUAT HYUNDAI IONIQ 5 N
    19 Dec, 2024 .
  • GREBEK SPOT JUARA DI SEMARANG BARENG WULING CLOUD EV, COCOK BUAT LIBUR AKHIR TAHUN
    GREBEK SPOT JUARA DI SEMARANG BARENG WULING CLOUD EV, COCOK BUAT LIBUR AKHIR TAHUN
    19 Dec, 2024 .
  • Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    Berkunjung ke Markas Ferrari di Italia dan Bertemu Ferrari F80
    05 Dec, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Dipecat PSSI, Ini Deretan Mobil Shin Tae Yong Selama Latih Timnas Indonesia
    Dipecat PSSI, Ini Deretan Mobil Shin Tae Yong Selama Latih Timnas Indonesia
    Alvando Noya, 06 Jan, 2025
  • 4,3 Juta Unit BYD Terjual Sepanjang 2024, Pecahkan Rekor Baru
    4,3 Juta Unit BYD Terjual Sepanjang 2024, Pecahkan Rekor Baru
    Alvando Noya, 06 Jan, 2025
  • Tingkatkan Ekosistem EV, Wuling Resmikan Pabrik Baterai Magic di Cikarang
    Tingkatkan Ekosistem EV, Wuling Resmikan Pabrik Baterai Magic di Cikarang
    Anjar Leksana, 06 Jan, 2025
  • Meluncur Bulan Ini, Hyundai Creta Dapat Versi EV di India
    Meluncur Bulan Ini, Hyundai Creta Dapat Versi EV di India
    Alvando Noya, 06 Jan, 2025
  • Cek Bengkel Resmi! Ada Recall Honda CR-V, Accord dan Civic Terbaru
    Cek Bengkel Resmi! Ada Recall Honda CR-V, Accord dan Civic Terbaru
    Muhammad Hafid, 04 Jan, 2025

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Cara Mendaftar QR Code untuk Solar Subsidi dan Pertalite di Pertamina
    Cara Mendaftar QR Code untuk Solar Subsidi dan Pertalite di Pertamina
    Zenuar Istanto, 06 Jan, 2025
  • Honda Umumkan Recall Civic, CR-V dan Accord, Ini Komponen yang Harus Diganti
    Honda Umumkan Recall Civic, CR-V dan Accord, Ini Komponen yang Harus Diganti
    Muhammad Hafid, 06 Jan, 2025
  • Hyundai Creta Electric Resmi Diperkenalkan, Beredar di India Dulu
    Hyundai Creta Electric Resmi Diperkenalkan, Beredar di India Dulu
    Alvando Noya, 03 Jan, 2025
  • Road Trip Irit nan Asyik Jakarta-Semarang Bersama Wuling Cloud EV
    Road Trip Irit nan Asyik Jakarta-Semarang Bersama Wuling Cloud EV
    Alvando Noya, 03 Jan, 2025
  • Liberty Walk Meriahkan Tokyo Auto Salon 2025 dengan Modifikasi Lamborghini Miura Widebody
    Liberty Walk Meriahkan Tokyo Auto Salon 2025 dengan Modifikasi Lamborghini Miura Widebody
    Muhammad Hafid, 03 Jan, 2025
  • Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
    Setyo Adi, 04 Des, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Test Drive Toyota Hilux Rangga: Performa dan Durabilitas Sudah Teruji
    Test Drive Toyota Hilux Rangga: Performa dan Durabilitas Sudah Teruji
    Zenuar Istanto, 06 Jan, 2025
  • Test Drive Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy: Kemewahan dalam Paket Lebih Ekonomis
    Test Drive Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy: Kemewahan dalam Paket Lebih Ekonomis
    Anindiyo Pradhono, 30 Des, 2024
  • Test Drive Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV: Kuat di Tanjakan Kawah Kamojang dan Tetap Efisien
    Test Drive Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV: Kuat di Tanjakan Kawah Kamojang dan Tetap Efisien
    Anjar Leksana, 30 Des, 2024
  • Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
    Wahyu Hariantono, 11 Des, 2024
  • Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Honda Accord RS e:HEV: Senyaman Sedan Premium, Seirit City Car
    Wahyu Hariantono, 09 Des, 2024
  • Deret Aturan Pemerintah untuk Kendaraan Listrik di Indonesia
    Deret Aturan Pemerintah untuk Kendaraan Listrik di Indonesia
    Alvando Noya, 02 Jan, 2025
  • Hyundai Tucson vs Honda CR-V: Mana yang Lebih Unggul di Segmen SUV C?
    Hyundai Tucson vs Honda CR-V: Mana yang Lebih Unggul di Segmen SUV C?
    Setyo Adi, 02 Jan, 2025
  • Daftar Harga 5 SUV Off-Roader 4x4 yang Cocok untuk Bertualang
    Daftar Harga 5 SUV Off-Roader 4x4 yang Cocok untuk Bertualang
    Anjar Leksana, 27 Des, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*