Yaris Heykers : Dari Para Ahli
Dapatkan wawasan yang lebih baik dan bantuan untuk membeli atau tidak- Desain asli anak Indonesia
- Pengendaliannya juara berkat penggunaan suspensi TRD
- Mesin cocok untuk penggunaan sehari-hari. Irit dan performanya tidak meledak-meledak.
- Suspensi agak keras kalau berjalan pelan
- Ban kurang lebar. Mobil jadi terlihat kurus. Ganti pelek jadi solusinya
- Tangki bensin minimalis. Hanya 42 liter.
- Performa mesin sama sekali tidak menonjol
Informasi Terkini Yaris Heykers
Toyota melahirkan Yaris versi crossover. Mobil ini dikenal dengan sebutan Toyota Yaris Heykers. Jelas Yaris Heykers memiliki sejumlah keunikan tersendiri dibanding Toyota Yaris biasa yang menjadi basis platform pengembanganya. Secara desain jelas mobil ini berbeda. Over fender, roof rail, body molding, dan proporsinya yang lebih tinggi menjadikan Yaris Heykers berbeda dari Yaris yang lain. Rumah lampu kabut juga berbeda, plus bemper belakang model Rear Cross bumper yang khusus dibuat untuk Heykers. Yaris Heykers punya kaki-kaki yang berbeda pula. Pelek masih sama 16-inci tapi ukuran ban berbeda. Begitupun dengan suspensinya yang dikembangkan oleh Toyota Racing Development (TRD).
Galeri Yaris Heykers
- Eksterior
- Interior
- Warna
Gambar Eksterior Toyota Yaris Heykers
Gambar EksteriorToyota Yaris Heykers memiliki 14 gambar eksterior, diantaranya Tampak Depan Bawah, Tampak Samping, Fog lamp depan, Lampu depan, lampu belakang, Drivers Side Mirror Front Angle, handle pintu, Pelek, Antena atap, Tampak belakang, Tampak depan medium, Branding, Spoiler, Drivers Side Mirror Rear Angle.
Baca SelengkapnyaGambar Interior Toyota Yaris Heykers
Gambar InteriorToyota Yaris Heykers memiliki 9 gambar interior, diantaranya Dashboard , Setir , Tombol start-stop mesin, Setir multi fungsi, Pengendali di pintu sisi pengemudi, Mesin, Tuas transmisi, Front Ac Controls, GPS.
Warna Toyota Yaris Heykers
WarnaToyota Yaris Heykers tersedia dalam 7 warna yang berbeda - Silver Metallic, Super White, Red Mica Metallic, Orange Metallic, Blue Metallic, Atitude Black Mica, Gray Metallic
Video Yaris Heykers
Lihat video terbaru Toyota Yaris Heykers untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.
Review Toyota Yaris Heykers 2024
Toyota Yaris Heykers adalah sebuah kebanggaan bagi Toyota Astra Motor. Mobil ini adalah karya orisinil desainer internal TAM. Kami bisa ceritakan perjalanan panjang mereka sampai desain ini disetujui oleh Toyota Jepang, tapi itu adalah cerita yang lain. Yang jelas Yaris Heykers adalah wujud crossover dari hatchback Yaris.
Tapi bukan hanya sekedar menambahkan aksesoris yang menimbulkan kesan crossover seperti over fender dan roof rail, Heykers mengusung perubahan yang signifikan, terutama di bagian kaki. Dan perubahan ini membuat Yaris jadi memiliki ground clearance yang lebih tinggi, dan karakter pengendaliannya menjadi jauh lebih baik.
Di bagaian interior Yaris Heykers tidak berbeda dengan Yaris S TRD. Sama-sama memiliki sistem infotainment dengan head unit layar 7-inci, AC dengan climate control, tuas transmisi dengan model gate lever, dan punya start-stop button untuk mengaktifkan mesin.
Toyota Astra Motor memasarkan dua varian Yaris Heykers yaitu Heykers bertransmisi manual atau CVT. Sedangkan warnanya, ada tujuh pilihan. Sejauh pengamatan kami, warna putih masih jadi favorit.
Interior & Fitur Toyota Yaris Heykers
Interior Yaris Heykers nyaris tidak berbeda dengan versi TRD. Head unit sudah memiliki kemampuan untuk mirroring peranti komunikasi, bisa browsing internet kalau ada Wifi, dan ukurannya tujuh inci. Cukup jelas untuk dilihat dari semua baris karena kini mobil compact.
Heykers juga sudah dibekali AC digital dengan kemampuan climate control yang dengan cepat mampu mendinginkan kabin. Pengaturannya cukup mudah dijangkau oleh penumpang depan maupun pengemudi.
Jok Yaris Heykers juga terbungkus oleh bahan kain dengan motif yang sama persis seprti Yaris TRD. Demikian juga dengan ornamen plastik bermwarna metal yang ada di dashboard.
Tidak ada yang kurang memang di bagian interior. Ruang kaki di depan maupun belakang cukup lega, fitur juga mumpuni untuk bersaing di kelasnya. Tapi, menurut kami, akan lebih baik kalau Heykers punya ciri khas sendiri di bagian interior ini, yang menegaskan bahwa ini bukan hatchback biasa. Kenapa? karena bagian luarnya mencerminkan sesuatu yang berbeda dari saudaranya, ataupun kompetitornya. Sayang kalau kesan berbeda itu hanya hadir di luar.
Eksterior Yaris Heykers
Bahkan secara sepintas pun Anda akan langsung melihat perbedaan yang signifikan antara Yaris biasa dan Heykers. Hal ini karena adanya penambahan body mouling di bagian samping, wajah,dan roof rail di atap. Selain itu, rumah lampu kabut dibuat lebih menonjol.
Pada bagian kaki terlihat pelek yang berbeda dengan ban yang lebih tebal meski ukuran velgnya sama-sama 16 inci. Yang agak disayangkan, adalah lebar tapak ban yang 195, sama persis seperti Yaris yang lain. Kalau lebih lebar mungkin akan terlihat lebih keren. Tapi ini hanya soal selera.
Di bagian belakang, Heykers juga mengusung perbedaan, terutama di bagian bemper dan spoiler atas. Dibandingkan Yaris TRD, yang sporty, Heykers terlihat lebih gagah dengan moulding hitam di bagian bawah bumper. Selebihnya tidak ada yang berbeda ataupun istimewa. Lampu belakang sama seperti Yaris lain, dengan model bumerang yang tegas.
Tim desain TAM memunculkan kesan gagah pada Heykers melalui imbuhan aksesoris itu, plus tentu saja postur mobil yang lebih tinggi.
Biaya BBM Selama Kepemilikan Toyota Yaris Heykers
Mesin Yaris Heykers juga serupa dengan Yaris lain yaitu 2NR-FE berkapasitas 1,5 liter. Saat kami menguji Heykers, konsumsi BBM-nya paut diacungi jempol. Kemacetan kota Jakarta di sore hari, menghasilkan 10,1 km/liter menurut MID.
Esok paginya, saat diajak berjalan ke luar kota dengan mayoritas rute melewati jalan tol, angka konsumsi BBM juga patut diapresiasi karena mampu menyentuh 16 km/liter. Angka ini didapat dengan gaya berkendara sewajar mungkin, tanpa dibatasi. Bahkan top speed sempat mencapai 140 km/jam
Angka konsumsi itu juga disumbangkan oleh transmisi CVT yang selalu mengatur rasio gigi yang optimal sesuai putaran mesin, meskipun agak lamban.
Pengendalian & Pengendaraan Yaris Heykers
Ini adalah yang paling menonjol dari Yaris Heykers. Toyota menyematkan suspensi (shock dan per) buatan TRD di mobil ini, yang memang akan terasa keras saat mobil berjalan pelan. Tapi saat melaju, Heykers terasa nyaman. Dan lebih asik lagi saat bermanuver.
Okelah, karena posturnya lebih tinggi, gejala limbung sedikit terasa. Tapi coba perhatikan baik-baik. Suspensi ini membuat mobil terasa merespon keinginan pengemudinya dengan baik. Pada kecepatan 60 km/jam, tikungan dengan sudut yang tidak terlalu tajam bisa dilibas dengan meyakinkan. Efek under steer yang biasanya ada pada mobil gerak depan hampir tidak terasa.
Pendek kata, mobil ini sangat meyakinkan kalau diajak berlari. Di jalan lurus, kestabilannya mumpuni. Saat berbelok pun terasa patuh. Tapi saat berjalan pelan, lain lagi ceritanya. Ambil contoh saat melewati jalan tidak rata. Tidak perlu di jalan tol, saat Anda berjalan di perumahan, misalnya, karakter suspensi yang keras cukup berasa.
Mesin & Konsumsi BBM Toyota Yaris Heykers
MEsin 2NR-FE yang digunakan adalah mesin baru yang dibuat di Karawang, Jawa Barat. Mesin tersebut menghasilkn tenaga hingga 107 PS, dengan torsi 140 Nm. Angka itu cukup untuk performa mobil harian
Transmisi CVT yang digunakan juga terasa melakukan tugasnya dengan lumayan baik. Kami katakan lumayan karena masih ada gejala keterlambatan dalam merespon putaran mesin. Dan ini terasa mengganggu. Tapi mau bagaimana lagi, inilah karakter khas sebuah CVT. Siapapun yang membuatnya.
Review Pengguna Toyota Yaris Heykers
Tulis Review- Semua (6)
- Fitur (5)
- Specs (2)
- Performa (2)
- Dimensi (1)
- Mesin (2)
- Suspensi (1)
- Ban (4)
- Keselamatan (3)
Hemat hingga 69%! Dapatkan harga terbaik untuk Toyota Yaris Heykers Bekas di Jakarta Selatan
Toyota Yaris Heykers BekasYaris Heykers Bekas Berdasarkan Tahun
Pilihan Mobil Bekas
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Pertanyaan Terbaru
Q. Apa kelebihan dan kekurangan Toyota Yaris Heykers?
Q. Mobil apa yang paling banyak dibandingkan dengan Toyota Yaris Heykers?
Q. Apa saja fitur keselamatan yang ada pada Toyota Yaris Heykers?
Q. Berapa kapasitas mesin Toyota Yaris Heykers?
Q. Apa alternatif selain Toyota Yaris Heykers di rentang harga yang sama?
Opsi Lainnya di Mobil Hatchback
Mobil Toyota Pilihan
Dealer Toyota Terdekat
Berita Otomotif Dan Review
- Berita Yaris Heykers
- Artikel Feature Yaris Heykers