Mobilio : Dari Para Ahli
Dapatkan wawasan yang lebih baik dan bantuan untuk membeli atau tidak- Dimensinya compact dan memudahkan untuk bermanuver.
- Mesin irit dan tangguh.
- Fitur canggih termasuk digital AC dan kendali traksi.
- Perubahannya agak tanggung karena hanya di bagian depan saja.
- Material kabin bisa lebih ditingkatkan
- CVT Earth Dreams terasa terlalu berhati-hati saat bereaksi. Meskipun juga cukup presisi.
Informasi Terkini Mobilio
Update 7/05/2020:
Honda Mobilio ditawarkan dalam tujuh tipe. Dilego mulai Rp 205,5 juta hingga Rp 262,9 juta, on the road Jakarta. Namun varian paling direkomendasikan ialah Mobilio E dan RS bertransmisi CVT. Sebab kelengkapan fitur paling pas, juga aman. Ia menggendong mesin 1,5 liter. Tenaga yang diembuskan mencapai 118 PS pada 6.600 rpm. Lalu daya puntir puncak hingga 145 Nm pada 4.600 rpm.
Angka ini melegitimasi ouput terbesar di kelasnya. Berbekal teknologi Earth Dreams, mesin diklaim sangat irit. Mobilio mengandalkan transmisi CVT sebagai nilai jual pada khalayak. Soalnya, jenis penyaluran tenaga model ini, responsif dan halus. Untuk berakselerasi tangkas, CVT Mobilio memberi respons positif. Tentu tidak sekilat jenis mobil premium lain. Tapi ambil sudut pandang, sebagai mobil keluarga. Itu sangat cukup dan nyaman.
CVT juga punya keunggulan lain. Saat mobil melaju kencang, katakanlah 100 km/jam, transmisi bisa menjaga putaran mesin di kisaran 2.000 rpm. Itu bergantung pada cara mengemudi dan kondisi jalan. Saat putaran terjaga, efisiensi bahan bakar tercipta. Kemudian redamannya boleh dikata akomodatif. Ia pakai racikan McPherson Strut di roda depan dan Torsion Beam pada bagian belakang. Mobilio punya pengendalian yang enak dan sedikit lebih empuk.
Lalu beberapa fitur keamanan terpasang. Amsal dual SRS airbag, pengereman ABS dan EBD (tanpa ditemani brake assist), seat bealt warning, eco indicator dan fungsi immobilizer. Juga traction control yang jadi nilai unggulan. Cara kerja fitur ini, ketika sensor mendeteksi adanya salah satu roda berputar lebih cepat dari lainnya. Maka sistem sekejap memberikan perintah kepada rem untuk menyesuaikan putaran roda itu. Sistem juga segera mengurangi tenaga mesin, sampai mobil dapat terkontrol kembali.
Harga Honda Mobilio
Harga Mobilio adalah Rp 239,6 Juta.
Varian Honda Mobilio
Ada 13 varian yang tersedia dari Mobilio: New, E 1.5L MT, E 1.5L AT, RS 1.5L MT, RS 1.5L AT, S 1.5L MT, RS 1.5L AT, E MT, E Prestige, E CVT, S MT, RS MT dan RS CVT.
Mesin Honda Mobilio
Mobilio ditenagai oleh 1496cc 4-silinder Bensin Mesin menghasilkan tenaga 116 hp dengan torsi 145 Nm.
Dilengkapi dengan pilihan transmisi 5-Speed Manual.
Fitur Honda Mobilio
Daftar fitur Mobilio mencakup Central Locking, Power Door Locks, Anti Theft Device, Alarm Mobil dan Engine Immobilizer dalam hal keamanan.
Fitur pendukung Kenyamanan & Kemudahan termasuk AC, Automatic Climate Control, Ventilasi AC Belakang, Pemanas, Power Outlet, Bottle Holder, Cup Holder - depan, Cup Holder - belakang, Keyless Entry, Power Window Depan dan Lampu baca.
Fitur Hiburan & komunikasi termasuk Soket USB, Sambungan Bluetooth, Radio AM/FM, Speaker depan, Speaker belakang, Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi, Audio 2DIN dan Layar Sentuh.
Eksterior Honda Mobilio
Fitur eksterior termasuk Spion Lipat Elektrik, Kaca spion elektrik, Lampu sein kaca Spion Luar, Antena Terpadu, Wiper Kaca Belakang, Adjustable Headlights, Lampu Kabut Depan, Tanki Bahan Bakar Diletakkan di Tengah dan Tinted Glass.
Fitur Keselamatan Honda Mobilio
Fitur keamanan Model mencakup Anti Lock Braking System, EBD (Electronic Brake Distribution), Vehicle Stability Control System, Pengingat Pintu Terbuka, Crash Sensor, Kantong Udara Pengemudi, Airbag Penumpang Depan, Pengingat Pemakaian Sabuk Pengaman, Sabuk Pengaman Belakang, Sabuk Pengaman Depan dengan Penyesuai ketingg, Child Safety Locks, Kamera Belakang, Pelindung Benturan Depan, Pelindung Benturan Samping dan Engine Check Warning.
Pesaing Honda Mobilio
Pesaing Mobilio adalah: Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, Toyota Avanza, Nissan Livina dan Suzuki XL7.
Galeri Mobilio
- Eksterior
- Interior
- Warna
Gambar Eksterior Honda Mobilio
Gambar EksteriorHonda Mobilio memiliki 1 gambar eksterior, diantaranya Tampak Depan Bawah.
Gambar Interior Honda Mobilio
Gambar InteriorHonda Mobilio memiliki 7 gambar interior, diantaranya Dashboard , Kursi belakang, konsol tengah, Pengatur AC belakang, Tampak airbag, Kursi lipat, Front Ac Controls.
Warna Honda Mobilio
WarnaHonda Mobilio tersedia dalam 3 warna yang berbeda - Crystal Black Pearl, Taffeta White, Meteoroid Gray Metallic
Video Mobilio
Lihat video terbaru Honda Mobilio untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.
Mobilio Fitur Unggulan
Review Honda Mobilio 2024
Pembuat mobil asal Jepang, Honda, telah terkenal sejak lama dengan sederetan mobil ekslusifnya yang menarik pembeli dengan harga yang cukup kompetitif. Salah satu dari lini produk tersebut adalah Honda Mobilio, yang hadir dalam bentuk MPV mini tujuh kursi dan pertama kali diproduksi Honda, pada tahun 2001.
Mobil ini kembali dimunculkan pada tahun 2013, atas prakarsa Honda Prospect Motor dan Honda Thailand, dengan perubahan yang signifikan menggunakan platform Honda Brio. Varian yang lebih sporty, dinamakan dengan Honda Mobilio RS kemudian dirilis pada tahun 2014 oleh Honda Prospect Motor (HPM).
Perubahan model MPV ini terbilang cepat. Awal tahun 2016, HPM merilis perubahan wajah dan interior. Saat itu, perubahan di bagian eksterior terbilang minim, namun penyematan pengendali AC digital di kabin memberikan nilai lebih, dan membuatnya terlihat canggih.
Januari 2017, HPM kembali merevisi andalannya ini. Parasnya berubah total, meski dari pilar A hingga ke belakang masih sama dengan sebelumnya. Bagian interior tidak begitu berubah selain penyematan kursi dengan headrest terpisah untuk semua bangku. Namun khusus untuk varian RS yang notabene paling mewah, Honda membekalinya dengan AC climate control digital.
Februari 2018, HPM kembali menyegarkan Honda Mobilio. Penyegarannya terbilang sangat minor dan perlu kejelian untuk menemukan bedanya. Pelek, lampu depan, head unit adalah yang paling kentara. Diduga, inilah facelift terakhir sebelum All New Honda Mobilio muncul paling tidak satu atau dua tahun lagi.
Tinjauan |
  |
Merek | Honda Indonesia |
Harga | Rp 235,9 Juta |
Jenis kendaraan | MPV |
Powertrain |
  |
Mesin | 1496 cc |
Transmisi | Manual |
Tenaga | 116 hp dan 145 Nm of torque |
Jenis Bahan Bakar | Bensin |
Dimensi |
  |
Kapasitas Tempat Duduk | 7 Kursi |
Lebar | 1683 mm |
Panjang | 4386 mm |
Tinggi | 1603 mm |
Ground Clearance | 189 mm |
Interior & Fitur Honda Mobilio
Sejak berubah muka pada awal 2017 ini, interiornya sedikit mengalami peningkatan. Diantaranya adalah penggunaan kendali AC digital untuk semua varian. Pada Mobilio RS, AC bahkan sudah dibekali dengan climate control.
Kursi juga mengalami peningkatan dengan perubahan matrial di dalamnya. MEski demikian, pembungkus kursi masih sama berupa bahan fabric.
Eksterior Mobilio
Seperti dikatakan diatas, Mobilio 2017 mengalami perubahan yang cukup signifikan, terutama di bagian wajahnya. Lampu utama didesain baru dengan bentuk yang lebih pipih, dan grille depan menjadi lebih tegak, seolah menyuarakan ketegasan dan kedewasaan.
Meskipun perubahan hanya berada di depan pilar A, dan nyaris tidak menyentuh bagian eksterior lainnya, namun hal tersebut cukup untuk menyegarkan sebuah Mobilio, dan membuatnya kembali kompetitif.
Ukuran eksterior tidak ada yang berubah, masih (P x L x T) 4386 mm x 1683 mm x 1603 mm. Dimensi ini sangat menegaskan bentuknya yang kompak sebagai sebuah MPV tanpa meninggalkan sisi fungsionalitasnya.
Mesin & Konsumsi BBM Honda Mobilio
Pada bagian teknis, Mobilio masih mengandalkan mesin 4-silinder berkode L15. Mesin ini bisa Anda temui berbagai produk Honda mulai dari Jazz hingga Civic Turbo. Berkapasitas 1.5 liter SOHC (Single Overhead Camshaft), i-VTEC (Intelligent-Variable Timming and Lift Electronic Control) dan sudah menganut teknologi DBW (Drive By Wire), yang mampu menghasilkan daya maksimum sebesar 118 PS pada 6600 rpm dan torsi puncak sebesar 145 Nm pada 4600 rpm.
Review Pengguna Honda Mobilio
Tulis Review- Semua (139)
- Fitur (104)
- Specs (58)
- Performa (79)
- Dimensi (35)
- Mesin (34)
- Suspensi (17)
- Transmisi (12)
- Ban (57)
- Kemudi (15)
- Keselamatan (71)
Hemat hingga 50%! Dapatkan harga terbaik untuk Honda Mobilio Bekas di Jakarta Selatan
Honda Mobilio BekasMobilio Bekas Berdasarkan Tahun
Pilihan Mobil Bekas
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Pertanyaan Terbaru
Q. Berapa harga ganti link stabilizer
Q. Pas di dalam kabin Kerasa banget kurang senyap apa emang bawaan nya apa gak?
Q. Konsumsi bbm mobilio e manual bermasalah.....1-2 km konsumsi 1 liter bahkan. Kira2 apa masalahnya?
Q. Apakah benar Honda Mobilio goyang saat dikendarai dengan kecepatan yang tinggi
Q. Apa kelebihan dan kekurangan Honda Mobilio?
Opsi Lainnya di Mobil MPV
Mobil Honda Pilihan
Dealer Honda Terdekat
Berita Otomotif Dan Review
- Berita Mobilio
- Artikel Feature Mobilio
- Road Test Mobilio