Galeri 3 Series Gran Turismo
- Eksterior
- Interior
- Warna
- 360
Gambar Eksterior BMW 3 Series Gran Turismo
Gambar EksteriorBMW 3 Series Gran Turismo memiliki 13 gambar eksterior, diantaranya Tampak Depan Bawah, Tampak belakang serong, Tampak Grille, Fog lamp depan, Lampu depan, Drivers Side Mirror Front Angle, handle pintu, Pelek, Tampak belakang, Tampak depan medium, Front Cross Side View, Spoiler, Side Medium View.
Baca SelengkapnyaGambar Interior BMW 3 Series Gran Turismo
Gambar InteriorBMW 3 Series Gran Turismo memiliki 10 gambar interior, diantaranya Tampak bagasi terbuka, Kursi depan, Kursi belakang, konsol tengah, Pemisah depan tengah, courtesy lamp, Sunroof, Tuas transmisi, Kursi penumpang, Glove Box.
Baca SelengkapnyaWarna BMW 3 Series Gran Turismo
WarnaBMW 3 Series Gran Turismo tersedia dalam 13 warna yang berbeda - Grey, Black, Black Sapphire, Alpine White, Imperial Blue Brilliant Effect, Mineral Grey, Mineral White, Midnight Blue, Glacier Silver, Sparkling Brown, Kalahari Beige, Liquid Blue, Melbourne Red
Baca SelengkapnyaPandangan 360° untuk BMW 3 Series Gran Turismo
Video 3 Series Gran Turismo
Lihat video terbaru BMW 3 Series Gran Turismo untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.
Review BMW 3 Series Gran Turismo 2024
Tinjauan Umum
Mobil sedan mewah di entry-level yang diproduksi oleh produsen mobil Jerman ini, BMW, diluncurkan pada bulan Mei 1975, yang bernama BMW Seri 3. Sejak awal, mobil tersebut telah diluncurkan dalam enam varian generasi dan telah menjadi salah satu varian merek besar di lini produk BMW dalam hal penjualan dan popularitas. Dengan peluncuran perdananya, BMW E21, penjualan merek tersebut berlipat ganda di pasar dalam waktu 3 tahun. Telah tersohor di seluruh dunia bahwa Seri 3 adalah warisan kendaraan balap BMW dan telah memulai konsep desain baru untuk BMW di segmen mobil mewah. Perkembangan yang sukses dan revolusi yang berkesinambungan telah ada di mobil ini, oleh karena itu, BMW meluncurkan versi teranyarnya F30, pada tanggal 14 Oktober 2012. Memperluas bisnis di pasar Asian, perusahaan pembuat mobil premium ini memulai aktivitas produksinya di Indonesia sejak 2011 dengan menginvestasikan dana senilai Rp 100 juta untuk perakitan mobil terbaru dari mereknya di negara tersebut. Menambahkan ke seri tersebut, BMW menawarkan tiga varian Seri 3 di negara tersebut – BMW Sedan Sport Line, Sedan Luxury Line, dan Sedan Modern Line. Varian tersebut dilengkapi dengan tiga mesin petrol dan satu mesin diesel, yang meningkatkan dinamika berkendara dan efisiensi mesin. Mesin diesel kapasitas 2.0 liter menghasilkan keluaran daya maksimum sebesar 184 hp pada 4000 rpm beserta torsi puncak sebesar 380 Nm antara 1750 hingga 2750 rpm. Sementara itu, besar daya keluaran maksimum yang dihasilkan oleh mesin petrol 3.0 liter adalah 306 hp antara 5800 hingga 6000 rpm serta torsi puncak sebesar 400 Nm antara 1200 hingga 5000 rpm. Berbicara mengenai eksterior, tiga trim yang tersedia sedikit berbeda dalam beberapa detail eksterior, demi mempertahankan kelas dan gaya khas BMW. Interior menawarkan kenyamanan ekstra dan gaya hidup mewah dalam panel instrumen yang disusun secara ergonomis, konsol utama, stir kemudi, dan layar resolusi tinggi dari i-Drive monitor. Sistem i-Drive ini menjadikan hidup on-board lebih mudah dengan mengoperasikan sejumlah fungsi, termasuk navigasi,kontrol iklim otomatis, telepon dan musik, stasiun radion, destinasi, dan nomor telepon melalui eight favorite key set, kontrol pada konsol tengah, dan lebih banyak lagi. Pengereman, penanganan, dan fitur keamanan dalam mobil ini dikontrol dengan mode yang berbeda melalui Driving Experience Control, Dynamic Stability Control (DSC), Anti lock Braking System (ABS), Dynamic Traction Control (DTC), BMW Connect Drive, BMW On-line, fitur internet, active protection system, dan lain-lain.
Jarak tempuh dan Penggunaan Bahan Bakar
Untuk mengurangi konsumsi bahan bakar, Seri 3 dilengkapi dengan mode standar ECO PRO dalam semua varian. Mobil ini juga dibekali dengan Brake Energy Regeneration System Driving Experience Control, sistem tersebut akan terus memeriksa gaya kemudi anda dan mengurangi konsumsi bahan bakar sesuai itu (mengubah gaya pengereman ke dalam daya keluaran yang berguna). Terlebih lagi, mesin diesel 2.0 liter menghasilkan jarak tempuh antara 4.5 hingga 4.6 liter / 100 km dalam siklus gabungan. Sementara itu, pada mesin petrol, 320i merupakan yang terbaik dan memerlukan konsumsi bahan bakar dalam rentang 6.1 hingga 6.3 liter / 100 km.
Tenaga
Secara total, Seri 3 ditawarkan dalam empat jenis mesin – satu diesel dan tiga petrol. Mesin tersebut menghasilkan daya dan performa sebagai berikut : 320d 2.0 liter – menghasilkan tenaga maksimum sebesar 184 hp pada 4000 rpm beserta torsi puncak sebesar 380 Nm antara 1750 hingga 2750 rpm. 320i 2.0 liter – menghasilkan tenaga maksimum sebesar 184 hp pada 5000 rpm beserta torsi puncak sebesar 270 Nm antara 1250 hingga 4500 rpm. 328i 2.0 liter – menghasilkan tenaga maksimum sebesar 245 hp antara 5000 dan 6500 rpm beserta torsi puncak sebesar 350 Nm antara 1250 hingga 4800 rpm. 335i 3.0 liter – menghasilkan tenaga maksimum sebesar 306 hp antara 5800 dan 6000 rpm beserta torsi puncak sebesar 400 Nm antara 1200 hingga 5000 rpm.
Percepatan dan Daya Angkut
Improvisasi dinamika berkendaraan dari BMW Seri 3, mobil ini didukung dengan mode sports dan stir kemudi variabel sport, begitu juga dengan perubahan pada bagian belakang, tanpa mengurangi akselerasi cepat dari mobil tersebut. Kecepatan maksimum dari mobil ini berada dalam rentang 235 hingga 250 km per jam dan percepatan tertinggi dihasilkan oleh varian petrol 335i, yang menembus kecepatan 0-100 kmpj hanya dalam waktu 5.5 detik.
Eksterior
Gaya desain eksterior sedan BMW Seri 3 terinspirasi dari pendahulunya BMW, sejarah merek mewah yang teruji dan berinovasi dalam inovasi yang kuat dan proporsional. Fiturnya yang menonjol dimulai dari letak gril kidney BMW berwarna hitam dengan lampu jarak jauh bi-lobed horizontal lampu xenon, termasuk dazzle free high-beam assistant di fascia depan. Desain depan meningkatkan dan menonjolkan karakter cepat pada kendaraan tersebut. Menawarkan keleluasaan pada penumpangnya dalam hal perancangan ; tiga trim Sedan dengan Sport Line, Sedan dengan Luxury Line, dan Sedan dengan Modern Line tersedia dengan sekilas masing-masing perbedaan pada lipatan elegan di seulurh bodi, roda yang dipasang, lampu, dan kecanggihan interior. Sport Line terbuat dalam sorotan hitam mengkilap dan pelek roda 17/18 inchi dalam desain double-spoke yang menguatkan tampilan sporty pada kendaraan ini. Secara keseluruhan, BMW Seri 3 dikenal dalam hal jarak dasar roda yang panjang, kap yang memanjang, dan bagian depan menggantung dengan profil belakang yang mirip mengesankan tampilan bak coupe.
Ukuran Eksterior
Mobil kompak eksekutif sekaligus mobil terlaris dari BMW ini memiliki dimensi tubuh ideal yang secara sempurna memperindah keseluruhan estetikanya serta ruang interior. Mobil ini dibuat dalam proporsi 4624 x 1811 x 1429 (P x L x T) serta dengan jarak roda dasar 2810 mm.
Interior
Interior Seri 3 dirancang secara sempurna demi kenyamanan pengendara dan penumpang kursi depan. Panel instrumen, stir kemudi, dan konsol tengah diposisikan secara ergonomis yang dekat dengan pengemudi dan dapat dijangkau dengan mudah. Monitor i-Drive 8.8 inchi berdiri ramping pada panel instrumen yang diatur secara horizontal, sehingga baik pengemudi maupun penumpang kursi depan, keduanya dapat mengoperasikan layar resolusi tinggi ini. Melalui sistem i-Drive, anda mempunyai kontrol penuh terhadap sebagaian besar fungsi yang tersedia, melalui beberapa tombol yang diposisikan dalam mobil, ketimbang secara manual mengoperasikannya. Fitur yang tergabung dalam itu, termasuk naivgasi, kontrol iklim otomatis, kontrol pada konsol tengah, telepon dan musik, dan lebih banyak lagi.
Kenyamanan Interior
Kepraktisan dan fungsionalitas dalam mobil BMW Seri 3 merupakan prioritas utama. Fitur-fitur canggih yang telah ditambahkan di mobil ini menambahkan kegembiraan dalam berkendara kemanapun anda pergi. Untuk meletakkan minuman penumpang di kabin depan, konsol tengah depan dekat knob pilihan gigi menyediakan tempat untuk cangkir dan botol anda. Ruang penyimpanan mini yang dapat dibuka-pasang berguna untuk meletakkan segala pernak pernik dekat Anda ketimbang harus ditempatkan di kabin boon. Anda dapat menggunakan ruang ini untuk menempatkan barang sebanyak 1 liter. Selain itu, tempat khusus dipersiapkan untuk gadget anda dan perangkat gadget elektronik lainnya di konsol tengah. Di samping itu, kantong penyimpanan di belakang kursi, Ski dan tas snowboard (Sport Line), pembawa ransel, tas penyimpanan di belakang dengan kapasitas 20 liter, pemegang botol anti-panas di bagian belakang, kantong kunci berkulit hitam merupakan aksesoris praktis lainnya yang ditawarkan dari Seri 3.
Ukuran Interior
Ruang boot berukuran 480 liter dipersiapkan untuk barang berat Anda, kargo, dan barang-barang pribadi yang anda ingin bawa selama perjalanan. Kapasitas volumetrik tergolong cukup, lebih dari apa yang bisa ditawarkan dari keseluruhan ukuran hatchback. Juga, BMW Seri 3 memberi anda kenyamanan dengan fitur pembuka boot otomatis. Dalam kasus, tangan anda penuh dengan kargo atau barang belanjaan dan tidak dapat menggunakan tangan anda untuk membukanya, anda dapat menempatkan kaki anda di bawah bumper belakang, sensor akan mendeteksi kehadiran anda dan membukanya. Bersamaan, fitur tersebut akan mengirimkan informasi ke komputer on-board untuk memastikan kembali orang yang telah terdaftar dan kunci yang tepat.
Mesin dan Performa
Performa yang responsif dan penggunaan bahan bakar irit yang dihasilkan oleh BMW Seri 3 ini adalah semua berkat mesin petrol dan diesel BMW TwinPower Turbo yang dikombinasikan dengan transmisi manual enam-kecepatan dengan indikator perpindahan gigi (standar) & transmisi otomatis delapan-kecepatan (perangkat khusus) yang berkoordinasi satu sama lain dan menghasilkan kecepatan tinggi serta performa mesin yang halus dalam perpindahan gigi yang cepat. Di antara mesin petrol, 335i 3.0 liter menghasilkan daya keluar maksimum sebesar 306 hp antara 5800 hingga 6000 rpm beserta torsi maksimum 400 Nm antara 1200 hingga 5000 rpm. Menjadi pertimbangan lanjut, mesin diesel satu-satunya, 320d kapasitas 2.0 liter menyemburkan tenaga sebesar 184 hp pada 4000 rpm serta dengan torsi maksimum 380 Nm antara 1750 hingga 2750 rpm.
Stereo dan Aksesoris
Salah satu segmen yang paling penting dan menguntungkan dari sebuah mobil mewah adalah segmen infotainment / hiburannya. Seri 3 berhasil menggaet perhatian dari penumpangnya dalam hal yang sama, melalui sistem navigasi BMW (layar versi Bisnis berukuran 6.5 inchi atau layar versi Profesional berukuran 8.8 inchi) dan Radio Profesional dengan layar 6.5 inchi didukung dengan iDrive Controller yang membantu anda dalam mengemudi di daerah yang tidak familiar dalam kenyamanan tingkat tinggi dan tanpa samaran apapun. Sistem stereo standar yang dipasang adalah Harman Kardon Surround Sound System , dyang mampu menghasilkan keluaran suara tiga dimensi, terlepas dari kendaraan yang melaju dalam kecepatan tinggi. BMW ConnectDrive membuat anda tetap terhubung dengan berbagai tempat di seluruh dunia melalui akses Internet yang memungkinkan, dimanapun dan kapanpun anda pergi. Fungsi hiburan lainnya yang juga akan membuat hidup on-board anda semakin menarik, termasuk koneksi aux-in, Blueetooth, USB, interface musik untuk smartphone, komputer mini, dan aplikasi BMW lainnya.
Roda
Berbicara mengenai ukuran roda yang dipasang di sedan mewah ini, tersedia dalam dua ukuran standar ; 16 inchi di 320d dan 320i, 17 inchi di 328i dan 335i. Roda 16 inchi adalah pelek roda berukuran 205/60 R16, sedangkan 17 inchi tersedia dalam pelek roda berukuran 225/50 R17.
Pengereman dan Penanganan
Pengereman dan penanganan kendaraan didukung oleh berbagai teknologi yang terintegrasi dalam kendaraan ini untuk menawarkan anda sebuah pengalaman berkendara yang lancar. Jika anda mengharapkan sesuatu yang sporty dari kendaran ini, maka anda telah memilih yang tepat. Stir kemudi dengan variabel sport meningkatkan penanganan dan roda depan menyelaraskan arah kemudi kendaraan secara cepat. Untuk kenyamanan yang lebih dan penanganan kendaraan yang sesuai dengan gaya kemudi anda, anda dapat menyalakan mode kemudi yang berbeda melalui Driving Experience Contro. Dynamic Stability Control (DSC) mencegah kendaraan dari selip, berkoordinasi dengan Antilock Braking System (ABS), Dynamic Traction Control (DTC), Cornering Brake Control (CBC) dan Adaptive Brake Assistant
Keselamatan dan Keamanan
Untuk keselematan pasif, airbags dipasang di depan pengemudi dan penumpang kursi depan, yang didukung dengan airbags samping, airbags kepala untuk penumpang di depan dan belakang serta sistem curtain head protection untuk semua varian. Dynamic Traction Control (DTC) memberikan traksi lebih tinggi ke semua roda, untuk mencegah kendaraan tergelincir. Lane Departure Warning termasuk peringatan tabrakan, akan memperingatkan anda jika ada kemungkinan ancaman tabrakan dalam kasus adhesi di jalan. Lampu utama adaptif termasuk dazzle-free high-beam assistant, lampu utama xenon, dan high-beam assistant membantu anda untuk terus melaju tanpa kesulitan apapun. Fitur keamanan lainnya yang dibekali dalam mobil mewah ini adalah BMW Online, fitur internet, active protection system, BMW head-up display, dan lebih banyak lagi.
Pro
- Banyak penyesuaian dan sistem kontrol iDrive
- Ruang boot terbesar di kelasnya
- Mesin lebih efisien bahan bakar dibandingkan dengan rivalnya
- Pengalaman berkendara yang memuaskan
Kontra
- Pemeliharaan mahal
3 Series Gran Turismo Bekas Berdasarkan Tahun
Pilihan Mobil Bekas
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Pertanyaan Terbaru
Q. Apa kelebihan dan kekurangan BMW 3 Series Gran Turismo?
Q. Mobil apa yang paling banyak dibandingkan dengan BMW 3 Series Gran Turismo?
Q. Apa saja fitur keselamatan yang ada pada BMW 3 Series Gran Turismo?
Q. Berapa kapasitas mesin BMW 3 Series Gran Turismo?
Q. Apa alternatif selain BMW 3 Series Gran Turismo di rentang harga yang sama?
Opsi Lainnya di Mobil Wagon
Mobil BMW Pilihan
Dealer BMW Terdekat
Berita Otomotif Dan Review
- Berita 3 Series Gran Turismo