Voxan Wattman, Superbike Listrik Siap Pecahkan Rekor
Voxan Motors rilis Wattman generasi terbaru. Kuda besi niremisi model superbike itu siap pecahkan rekor dunia. Tidak tanggung-tanggung, diperkirakan ia mampu melaju hingga kecepatan 329 km/jam. Di atas kertas, akselerasinya dari 0 ke 100 kpj dapat dicapai dalam waktu hanya 3,4 detik.
Roda dua listrik yang dimiliki oleh Gildo Pallanca Pastor memang sengaja disiapkan secara khusus untuk memecahkan rekor dunia. Menurutnya, motor supercepat itu memiliki tenaga sebesar 367 Hp. Memungkinkan membawa sang rider menembus hingga 329 kpj (205 mph) dalam waktu sekejap. Di atas kertas, itu berarti lebih cepat dari Mobitec EV-02A yang saat ini pemegang kuda besi listrik tercepat (328 kpj/204 mph).
Mobitec EV-02A merupakan motor listrik buatan Jepang. Catatan rekornya dilakukan oleh Ryuji Tsuruta di Bonneville salt flat, Amerika Serikat. Kini giliran Wattman yang siap pecahkan hasil terbaik di Uyuni Salt Flat, Bolivia. Kabarnya mereka bakal menggandeng Max Biaggi yang didapuk sebagai rider Wattman. Namun sejauh ini belum ada informasi lebih detail.
Baca Juga: Poimo, Skuter Listrik Bisa Dilipat dan Ditiup
Motor ini dirancang di bengkel Voxan di Monako, bekerja sama dengan Venturi Amerika Utara dan Pusat Penelitian Otomotif di OSU (Ohio State University). Mereka sama-sama merancang dan membangun sel-sel baterai bertenaga dahsyat. Untuk desainernya, Gildo mempercayakan Sacha Lakic dari Perancis.
Dari gambar teaser yang bocor di media sosial, Wattman memiliki tubuh besar. Diselimuti fairing aerodinamis dari depan hingga belakang. Bentuknya futuristis, gembung di depan dan ramping di belakang. Desain itu ditujukan agar hempasan angin dari depan tidak menghambat kecepatan. Ia juga dirancang tanpa ada embel-embel komponen sayap atau sirip untuk menambah down force. Bahkan dirinya sudah melewati tes aero di wind tunnel.
Sebelumnya mereka telah menciptakan Wattman generasi pertama yang muncul pada 2013. Saat itu dirancang tidak untuk memecahkan rekor, ia dibuat untuk on road. Dulu masih menggunakan motor listrik 150 kW/203 Hp, torsi 200 Nm dan akselerasinya tercatat 0-100 kpj dapat dicapai dalam waktu hanya 5,9 detik. Di website resmi tertulis bahwa ia adalah salah satu motor paling kuat yang pernah dibuat.
Baterainya terbungkus rapi dalam panel aluminium yang tampak ramping. Menciptakan eksterior halus dan lebih dari sekadar terlihat bagus. Pengisian baterai sangat cepat. Dari daya baterai kosong mencapai tenaga 80 persen dapat terisi hanya dalam waktu 30 menit. Sedangkan power baterai dalam kondisi penuh dapat menempuh jarak sejauh 180 km (112 mil).
Pelek menggunakan bahan serat karbon sehingga berat keseluruhan hanya 350 kg. Bobot itu sebagian besar bersumber dari baterai lithium-ion 12,8 kWh. Paling menarik dari tubuhnya yaitu pemakaian rangka dan elemen bodywork yang saling terhubung. Struktur seperti itu lazim digunakan dalam desain mobil sport dan besar kemunginan para insinyur Wattman terinspirasi dari roda empat Venturi.
Sayangnya Voxan hanya memproduksi Wattman dalam skala kecil dan dibuat hanya berdasarkan order. Hingga sekarang mereka tidak menyebutkan berapa harga motor ini.
Motor Listrik Eksotis
Era menuju elektrifikasi, makin banyak produsen yang fokus ke arah itu. Pabrikan kecil tak urung ketinggalan, bahkan berani pamer desain eksotis nan menarik. Seperti Soriano, nama yang sebenarnya sudah dikenal sejak tujuh dekade silam. Hidup kembali dengan membawa kejutan. Tentu dengan transformasi besar-besaran. Sesosok sports bike elektrik indah bernama Giaguaro, dijadikan simbol kebangkitan sang legenda.
Sebuah motor sport listrik, namun bukan didaulat sebagai pencetak rekor seperti Voxan Wattman. Motor ini menggunakan konfigurasi seperti mesin boxer, dengan dua motor elektrik di masing-masing sisi. Begitu juga model gear yang dipakai, membantu pengendalian motor saat cruising ataupun berakselerasi.
Prototipe pertama sudah dibuat. Dan menuju tahap produksi setelah perhelatan EICMA nanti. Sementara unitnya mulai diantar ke konsumen, awal kuartal 2021. Untuk model ini hanya akan dibuat terbatas 100 unit. Masing-masing tentu dilabeli nomor dan tanda khusus. Belum diketahui pasti soal spesifikasi sumber tenaga yang digunakan. Namun seperti diungkap, dua motor elektrik dapat bekerja independen maupun bersamaan. Masing-masing memiliki daya berbeda. Yang kecil mendukung berkendara dalam kota, sementara motor besar untuk memacu akselerasi. Kita tunggu saja inovasi motor listrik lainnya. (Bgx/Odi)
Sumber: Ride Apart, Visordown, Yahoo
Baca Juga: Soriano Motori Giaguaro, Eksotisme Khas Italia Dalam Wujud Sports Bike Elektrik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Terbaru di Oto
Artikel Motor dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature