Rakata Motorcycle Tawarkan Seleksi Skuter Listrik Harga Terjangkau

  • 2021/04/Rakata-X5-1.jpg

Satu lagi merek motor listrik yang bisa jadi pilihan. PT Artas Rakata Indonesia, dengan merek Rakata Motorcycle. Menawarkan skuter dengan tenaga listrik murni dan banderol yang cukup bersahabat. Dua produk langsung yang bisa dipilih oleh konsumen. Yang termurah bisa diboyong dengan menebus mahar Rp 15 jutaan.

Produk pertama dari Rakata Motorcycle disebut Rakata S9. Menurut Daniel Pramana, Marketing Manager PT Artas Rakata Indonesia, salah satu keunggulan Rakata S9 adalah harganya yang murah. "Keunggulan utama Rakata S9 ada pada harganya yang sangat kompetitif," ungkapnya dalam siaran rilis resmi. Harga skuter listrik Rakata S9 Rp 15,6 juta on the road Jadetabek. Harga yang sangat bersaing di segmennya.

Rakata S9 punya wujud yang familier dan dimensinya sangat ringkas. Ia punya ukuran 1.750 x 720 x 1.050 mm (PxLxT) dengan jarak antar poros roda 1.270 mm. Daya disajikan dari jantung elektrik baterai Sealed Lead Acid (SLA) 60 Volt 20 Ah dan penggerak motor 800 watt. Hasilnya, Rakata S9 bisa berlari dengan kecepatan hingga 50 kpj. Sedang kemampuan jelajahnya diklaim sampai 55 - 60 km. Fitur pendukung lain dari Rakata S9 termasuk ban tubeless 10 inci, rem cakram di tiap roda, lampu LED dan panel meter layar LCD.

Baca juga: IIMS Hybrid 2021: Utomocorp Pamerkan Skuter Listrik NIU, Dijual Mulai 23 jutaan

Skuter listrik lainnya punya nama Rakata X5. Ia punya spesifikasi lebih tinggi ketimbang S9, khususnya sektor baterainya. Makanya banderolnya juga lebih tinggi, namun diklaim masih terjangkau. "Rakata X5 dapat dibeli di harga yang sangat terjangkau yaitu Rp 20,5 juta on the road Jadetabek," tutur Direktur PT Artas Rakata Indonesia, Michael Mahendra.

Jantung elektrik Rakata X5 merupakan baterai lithiun-ion dengan rating kapasitas 60 volt 20 Ah dan motor berdaya 1.750 watt lansiran Bosch. Bekal itu memungkinkan X5 melaju dengan kecepatan 55 kpj sampai 60 kpj. Saat terisi penuh, X5 bisa dipakai menempuh jarak hingga 60 km. Menariknya, tersedia baterai ekstra opsional dalam paket penjualan. Bagi konsumen yang ingin menempuh jarak lebih jauh. Baterai bisa diganti atau dipasang langsung keduanya. Praktis!

Punya desain yang lebih sporty ketimbang S9 namun dimensinya masih tergolong ringkas. Dengan panjang 1.720 mm, lebar 650 mm dan tinggi 1.100 mm. Jarak sumbu rodanya 1.270 mm. Rakata X5 juga memakai ban tubeless membungkus pelek 10 inci. Pada tiap roda terpasang rem cakram. Sektor lampu sudah memakai teknologi diode. Sedang panel meter juga sepenuhnya LCD digital yang tentunya tahan air.

Menurut Rakata Motorcycle, pengisian ulang daya unitnya sangat mudah dilakukan. Seperti kebanyakan motor listrik lain yang sudah ada dan diklaim semudah melakukan pengisian daya smartphone. Keunggulan lain dari memiliki motor listrik Rakata, seperti klaim lainnya, biaya kepemilikan yang sangat rendah. Lantaran motor listrik minim perawatan maupun servis berkala. Amsal, tak butuh ganti oli maupun servis rutin bagian lain.

Namun bila dibutuhkan servis, Rakata Motorcycle sudah menyiapkan layanan purna jual on-call on-site. Artinya, layanan bisa dinikmati konsumen dengan mengontak dan akan diadakan kunjungan servis. Bagi konsumen yang memesan, bakal mendapat layanan bebas ongkos kirim untuk area Jabodetabek. Garansi 1 tahun juga termasuk untuk bagian baterai, dinamo, ECU dan charger. Informasi lengkap terkait produk dan layanan tersaji di situs perusahaan www.rakatamotor.co.id. (Tom)

Baca juga: IIMS Hybrid 2021: Dihadiri Sandiaga Uno, Benelli Indonesia Luncurkan Skuter Listrik

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    14 Nov, 2024 .
  • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    14 Nov, 2024 .
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*