Pilihan Skutik Honda Antikhawatir Rangka eSAF
Seleksi skutik Honda yang tidak menggunakan rangka eSAF
Masalah rangka eSAF Honda sampai saat ini dinilai belum memberikan titik terang. PT Astra Honda Motor (AHM) sebelumnya telah memberikan keterangan pada beberapa media secara terbatas terkait isu yang menimpa produk mereka. Honda mengungkapkan, tudingan karat pada produk rangka baru merupakan silikat, bahan yang dinilai tidak berbahaya dan merupakan reaksi wajar akibat penggunaan silika pada saat proses pengelasan rangka.
KEY TAKEAWAYS
Apa saja pilihan skutik Honda yang tidak pakai rangka eSAF?
Ada new Vario 125, PCX 160, ADV 160 dan Forza 250Penjelasan Honda ini sayangnya tidak diterima mentah-mentah oleh masyarakat dan juga penggunanya. Pernyataan soal silikat ini tidak menjawab pertanyaan yang banyak beredar mengenai kualitas rangka eSAF. Pengguna rangka tersebut mendapati kasus rangka mudah keropos, karat bahkan beberapa kasus patah di sambungan las-lasan.
Lantas apakah kondisi saat ini membuat masyarakat tidak usah melirik produk skutik Honda? Ternyata masih ada beberapa produk skutik Honda yang tidak menggunakan teknologi eSAF. Rangka eSAF hanya digunakan pada produk Genio sejak 2019, Beat dan Beat Street sejak 2020, Scoopy sejak 2020 dan Vario 160 sejak 2022 lalu. Berikut daftar skutik Honda yang tidak menggunakan rangka eSAF dan bisa jadi pertimbangan untuk melirik produk skutik Honda tanpa masalah rangka.
Honda Vario 125
Harga
Vario 125 CBS Rp22.550.000
Vario 125 CBS-ISS Rp24.200.000
Vario 125 CBS-ISS SP Rp24.450.000
Varian Vario ini masih menggunakan rangka underbone. Banderol harganya juga cukup terjangkau untuk hitungan skutik 125 cc yakni mulai Rp22 jutaan. Hadir dengan mesin 124,8 cc bertenaga 11,1 PS dan torsi 10,8 Nm, klaim Honda motor ini memberikan angka efisiensi bahan bakar 51,7 km per liternya. Beberapa fitur yang diandalkan antara lain USB charger di konsol box, full digital panel meter, bagasi 18 liter, lampu LED di depan dan belakang serta ukuran ban yang lebih besar.
Baca juga: Curhat Bengkel Restorasi, Rangka eSAF Memang Kurang Kokoh
Honda PCX 160
Harga
PCX - CBS Rp32.670.000
PCX - ABS Rp36.085.000
Model skutik berukuran bongsor ini untungnya tidak pakai eSAF. Sebab, modal untuk mendapatkan skutik ini saja sudah terhitung cukup tinggi. Konsumen harus merogoh dana minimal Rp32 juta. Honda sendiri beralasan PCX tidak menggunakan eSAF karena mengikuti kebutuhan karakteristik dari konsumennya.
Sasis double cradle menjadi rangka PCX 160 yang menggendong mesin 159,2 cc bertenaga 16 PS dan torsi 14,7 Nm. Beberapa keunggulan skutik ini antara lain sistem penerangan LED, Smart key systm, USB power charger, full digital panel meter, dan tawaran fitur pengereman ABS.
Honda ADV 160
Harga
ADV 160 - CBS Rp36.200.000
ADV 160 - ABS Rp39.400.000
Sama seperti PCX, ADV 160 menggunakan rangka double craddle. Performanya hadir dari mesin 159 cc dengan tenaga serupa PCX 160. Skutik bertema petualang ini menawarkan klaim efisiensi bahan bakar 45 km per liter, Honda Selectable Torque Control, pengereman ABS, bagasi berukuran besar, full digital panel meter, smart key system, dan adjustable wind screen.
Honda Forza
Forza Rp90.330.000
Ini dia model premium dari skutik Honda dengan mesin 250 cc. Rangka yang digunakan Forza adalah underbone yang cukup mengejutkan hadir di skutik 90 jutaan. Tawaran tenaga dari mesin 249 cc sebesar 22 hp dan torsi 24 Nm. Beberapa keunggulannya antara lain sistem pencahayaan LED, emergency stop signal, HSTC, electrically wind shield, USB charger, Smart Key System, dan bagasi besar khas motor touring.
(STA/TOM)
Baca juga: Beli Motor Listrik United, Pakai KTP Dapat Subsidi Pemerintah
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Terbaru di Oto
Artikel Motor dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature