Perluas Jaringan, United E-Motor Resmikan 2 Diler Sekaligus

Pengembangan saluran distribusi agar lebih mudah dicapai masyarakat

Perluas Jaringan, United E-Motor Resmikan 2 Diler Sekaligus

Brand motor listrik besutan PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) kembali memperluas jaringan bisnisnya dengan membuka 2 diler sekaligus. Langkah ini diambil untuk mempermudah kepemilikan unit bagi konsumen yang mencari motor listrik berbanderol terjangkau.

KEY TAKEAWAYS

  • Di mana lokasi store terbaru United E-Motor?

    Diler baru berada di kota Tangerang dan Jakarta Selatan
  • Adapun authorized store tersebut berlokasi di kawasan Kota Tangerang dan Jakarta Selatan. Kedua jaringan ini menyediakan ragam tipe motor listrik United E-Motor dan juga pilihan sepeda listrik United Bike yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan.

    Head of Marketing Communication UNTD, Meilany Suryanata menjelaskan, pembukaan secara resmi store terbaru ini menjadi langkah strategis perusahaan dalam pengembangan saluran distribusi guna menyediakan kemudahan akses untuk masyarakat meminang motor listrik yang diinginkan.

    United e-motor store

    "Diharapkan kehadiran store United E-Motor terbaru mampu menjaring minat masyarakat untuk memiliki motor listrik berkualitas lewat segala kemudahan yang diberikan. Baik dari segi harga yang kompetitif maupun secara pembiayaan," kata Meilany dalam keterangan resminya, Rabu (4/9)/

    Store di Kota Tangerang berlokasi tepat di Jalan Villa Mutiara Pluit 18-30 RT.006/RW.011, Kecamatan Periuk Tangerang. Sementara diler selanjutnya berada di Jalan Ciledug Raya 75-3, RT.006/R2/002. Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

    Direktur UNTD, Andrew Mulyadi mengungkapkan bahwa ke depannya, perusahaan segera melakukan pembukaan beberapa gerai baru lagi untuk United E-Motor di berbagai wilayah Indonesia. Cara ini juga bagian dari langkah perusahaan mempercepat akselerasi penggunaan kendaraan listrik, terkhusus sepeda motor.

    United e-motor store

    "Sebagai bagian dari rencana besar perusahaan untuk berekspansi, perusahaan telat menetapkan target untuk tahun ini, yakni menambah 20-an store baru secara nasional. Sehingga akumulasi jumlah target keseluruhan sebanyak 50 store United E-Motor akan berdiri hingga akhir 2024," beber Andrew.

    Sebagai informasi, saat ini United E-Motor telah meluncurkan ragam portofolio motor listrik berbagai segmen. Mulai dari tipe MX1200 dengan model dinamis yang cocok buat perkotaan dan koleksi T-Series, seperti T1800, TX1800 dan TX300 dengan tampilan sporty dan diklaim cocok dibawa berkendara di segala medan.

    United E-Motor membanderol tipe termurahnya MX1200 dengan harga Rp15,8 juta. Lalu T1800 diniagakan Rp30,5 juta, TX1800 seharga Rp33,9 juta, dan terakhir model paling advanced-nya TX300 dilepas Rp49,9 juta. Seluruh banderol yang ditawarkan berstatus on the road (OTR) Jakarta dan belum dipotong dengan subsidi Rp7 juta dari pemerintah. (KIT/TOM)

    Baca juga: Mirip Honda Vario, Kawasaki Rilis Skuter Matik Brusky 125 Seharga Rp20 Jutaan

    Bangkit Jaya Putra

    Bangkit Jaya Putra

    Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

    Baca Bio Penuh

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • Kawasaki Ninja H2SX
      Kawasaki Ninja H2SX
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Niken
      Yamaha Niken
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Kawasaki Ninja H2R
      Kawasaki Ninja H2R
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW R 1200 GS 2024
      BMW R 1200 GS 2024
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Viar E Cross ev
      Viar E Cross
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Motor Terbaru di Oto

    Oto
    • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      15 Oct, 2024 .
    • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      15 Oct, 2024 .
    • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      04 Sep, 2024 .
    • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      20 Aug, 2024 .
    • Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
      Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
      30 Jul, 2024 .
    • All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      23 Jul, 2024 .
    • Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      17 Jul, 2024 .
    • Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      01 Jul, 2024 .
    • Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      28 Jun, 2024 .
    • New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      13 Jun, 2024 .
    Tonton Video Motor

    Artikel Motor dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
      Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
      Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
      Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
      Zenuar Istanto, 25 Okt, 2024
    • Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
      Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
      Zenuar Istanto, 24 Okt, 2024
    • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
    • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
    • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
    • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
    • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
    • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
    • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      Setyo Adi, 01 Jul, 2024
    • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
    • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
    • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      Setyo Adi, 07 Mar, 2024
    • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
    • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
    • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
    • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
    • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*