Murah, Biaya Sewa Honda PCX Listrik Cuma Rp1,9 Jutaan per Bulan

Murah, Biaya Sewa Honda PCX Listrik Cuma Rp1,9 Jutaan per Bulan

Sejak diluncurkan pada 2019 lalu, Honda PCX Electric alias listrik belum diniagakan untuk masyarakat umum. Skutik bergaya maxi ramah lingkungan itu masih dibisniskan dengan sistem sewa kepada perusahaan swasta atau milik pemerintah saja.

Divisi Produk PT Astra Honda Motor (AHM) Bayu Arum C mengatakan saat ini PCX Listrik belum dijual secara retail. Bagi yang ingin mencobanya harus melewati skema sistem sewa perusahaan.

"Kita, sejak launching 2019 memang belum membuka untuk dijual retail, masih disewakan Business to Business (B2B). Sementara baru perusahaan, sudah ada Gojek, Grab, Pos Indonesia, dan di Bandung serta Bali sedang melakukan uji coba dengan Kementerian Perhubungan," kata Bayu di pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 di Kawasan Puspitek, Tangerang Selatan.

Soal mengapa belum dijual, Bayu enggan berkomentar banyak. Namun rasanya AHM masih ingin memperkenalkan produk kendaraan listrik sebelum nanti dijual massal. Istilahnya adalah test pasar, dengan begitu perusahaan tahu bagaimana respons dari konsumen.

Baca juga: GIIAS 2021: Mau Kredit Honda Gold Wing? Siapkan Uang Muka Setara 1 Unit Innova Baru

Biaya Sewa per Bulan

Lebih lanjut soal sistem sewa, dari keterangan Bayu, PCX Listrik bisa disewa dengan harga Rp 1,9 jutaan per bulan. Dengan membayar nominal tersebut konsumen akan mendapatkan layanan all in package.

"Untuk sewa biayanya sekitar Rp 1,9 jutaan per bulan, itu sudah include all in. Jadi terima unit, baterai, mendapatkan servis, segala macam sudah tercover sampai asuransi kecelakaan pihak ketiga kita yang tanggung," pungkasnya.

Lebih nyaman dan aman, AHM juga menyediakan layanan Honda Care berupa jasa emergency 24 jam untuk para penyewa PCX Listrik. "Misalnya di jalan tiba-tiba habis baterai, atau ban bocor tinggal hubungi call center nanti langsung kita pick up di situ," katanya.

Dari berbagai informasi yang kami rangkum, untuk menyewa Honda PCX Listrik caranya melalui perusahaan pembiayaan (leasing) yang telah ditunjuk oleh AHM. Mulai dari leasing Astra Tremo dan MGS.

Dibekali 2 Baterai Sekaligus

Bicara soal spesifikasi, PCX Listrik dilengkapi dengan baterai Lithium-Ion yang masing-masing punya kapasitas 50,4 V 20,8 Ahm. Dinamo listrik menggunakan 4,2 kW atau setara 5,6 daya kuda yang sudah sudah bisa dinikmati pada putaran mesin mesin bawah, dan torsi puncak 18 nm pada 500 rpm.

Terkait durasi pengecasan, dari keadaan kosong sampai penuh membutuhkan waktu 4 jam dalam metode off board, atau baterainya dilepas dan diletakan pada Honda Mobile Power Pack. Sementara jika mengisi dengan metode on board atau dicolok langsung menggunakan colokan listrik rumahan butuh waktu sampai 6 jam.

Bisa Dicoba Konsumen Umum di IEMS 2021

Nah bagi yang tertarik atau penasaran dengan impresi berkendara dari Honda PCX Listrik, ada 2 unit test ride tersedia di pameran IEMS 2021 sampai 26 November mendatang.

Siapa saja bisa jajal motor ini, cukup datang lalu daftarkan diri dan pastikan sudah memiliki SIM C. Semua safety gears disediakan di tempat oleh AHM. (Kit/Tom)

Baca juga: Honda PCX Listrik Bisa Dijajal di Pameran IEMS, Kode Ingin Dijual Massal?

Contents

Bangkit Jaya Putra

Bangkit Jaya Putra

Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

Baca Bio Penuh

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Supra GTR 150
    Honda Supra GTR 150
Harga Motor Honda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Motor Honda Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
    Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
    30 Jul, 2024 .
  • Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
    Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
    17 Jul, 2024 .
  • Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
    Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
    28 Jun, 2024 .
  • Jajal All New Honda BeAT & BeAT Street 2024, Cuma Naik Rp100 Ribuan
    Jajal All New Honda BeAT & BeAT Street 2024, Cuma Naik Rp100 Ribuan
    13 Jun, 2024 .
  • Honda CRF250L, Seenak Apa Buat Offroad dan Harian? | Test Ride
    Honda CRF250L, Seenak Apa Buat Offroad dan Harian? | Test Ride
    26 Mar, 2024 .
  • Test Ride Honda EM1 e:, Seberapa Layak untuk Dibeli?
    Test Ride Honda EM1 e:, Seberapa Layak untuk Dibeli?
    01 Mar, 2024 .
  • Honda SC e: Concept, Cikal Bakal Vario Listrik Nih?!
    Honda SC e: Concept, Cikal Bakal Vario Listrik Nih?!
    27 Feb, 2024 .
Tonton Video Motor Honda

Artikel Motor Honda dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
    Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
    Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
    Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
    Zenuar Istanto, 24 Okt, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    Setyo Adi, 07 Mar, 2024
  • First Ride New Honda CBR250RR SP QS: Bikin Ketagihan!
    First Ride New Honda CBR250RR SP QS: Bikin Ketagihan!
    Zenuar Istanto, 11 Okt, 2022
  • Test Ride Honda ADV160 ABS: Diajak Touring 125 Km, Ini Plus Minusnya
    Test Ride Honda ADV160 ABS: Diajak Touring 125 Km, Ini Plus Minusnya
    Bangkit Jaya Putra, 01 Agu, 2022
  • First Ride Honda ADV160: Bertualang Jadi Lebih Meyakinkan
    First Ride Honda ADV160: Bertualang Jadi Lebih Meyakinkan
    Setyo Adi, 12 Jul, 2022
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024
  • Keunggulan All New Honda Beat yang Tidak Dimiliki Kompetitornya
    Keunggulan All New Honda Beat yang Tidak Dimiliki Kompetitornya
    Zenuar Istanto, 12 Jun, 2024
  • Opsi Skuter Matik Murah Selain All New Honda Beat 2024
    Opsi Skuter Matik Murah Selain All New Honda Beat 2024
    Anjar Leksana, 04 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*