Mengenal Aprilia RS 660, Ternyata lebih Enteng dari Ninja ZX-25R

Mengenal Aprilia RS 660, Ternyata lebih Enteng dari Ninja ZX-25R

Aprilia mungkin tak begitu familier di Indonesia. Eksistensi jenama yang jua dinaungi PT Piaggio Indonesia, seolah teredam oleh derasnya arus pecinta Vespa. Maklum, di Indonesia pun suguhannya terbatas di satu unit saja yaitu Shiver 900. Pendapat itu bisa saja dieliminasi, andai mereka turut memboyong Aprilia RS 660.

Mengapa demikian? Tak dipungkiri, ceruk motor-motor kelas menengah utamanya di pasar Eropa cukup menjanjikan. Pasarnya pun lumayan besar karena masih bisa dikendarai oleh pengguna SIM A2. Landasan itulah yang akhirnya membuat pabrikan Noale merancang motor sport anyar ini. Ditilik dari perjalanannya, RS 660 sudah dipersiapkan sejak 2018.

Pascaperkenalan sebagai sebuah konsep, Aprilia pun menyertakannya ke pameran EICMA 2019. Hanya saja kala itu, ia belum diumumkan sebagai produk massal. Pasalnya, prosesi tersebut baru dilangsungkan setahun setelahnya (2020). Dan, baru-baru ini pula terungkap bahwa calon konsumen sudah bisa melakukan pemesanan unit mulai 12 Oktober nanti.

Walau belum ada pengumuman resmi, harga Aprilia RS 660 diyakini mencapai Rp 180 jutaan. Lantas, semenggugah apa dia jika ikut bertarung di pasar Tanah Air? Sebagai pemikat awal, motor ini jelas menjual fasad adopsi perwujudan Aprilia RSV4. Bak superbike itu, ia pun mengaplikasi winglet yang berfungsi memberikan down force. Konon, tersemat pula teknologi Aprilia Active Aerodynamic lantaran item bekerja sesuai kondisi motor - memberikan tekanan otomatis di trek lurus maupun tikungan.

Baca juga: Aprilia Siap Rilis SXR160 Pesaing Yamaha NMax

Tentu saja, sosok bengis dipancarkan lewat wajah dengan sepasang mata (dual headlamp LED) berbentuk tajam. Disertai pula kelengkapan DRL jenis dioda. Belum lagi soal balutan tubuh berwarna Ungu-Hitam sebagai opsi utama dan kelir Hitam dengan aksen merah untuk pilihan kedua. Nyatanya pula RS 660 dimodali rancang bangun dari motor balap tulen. Memakai twin spar aluminium dan swing arm asimetris. Sementara pada kaki-kaki terpasang fork upside down (USD) berdiameter 41 mm dan monoshock, masing-masing punya fitur penyetelan.

Keunikan Aprilia RS 660 justru terletak pada bekalan jantung mekanik. Sementara kompetitor selevel berbekal mesin empat silinder, ia malah cuma mendapat rancangan dapur pacu dua silinder (paralel) saja. Berkat kubikasi 660 cc, dia diklaim sanggup melecutkan daya hingga 100 Hp.

Memang cukup signifikan selisihnya jika dibandingkan output kepunyaan Kawasaki ZX-6R, Yamaha R6 bahkan generasi terbaru Honda CBR 600 RR. Kendati begitu, keuntungan didapat RS 660 lewat bobot yang cuma 169 kg - identik dengan motor sport 250 cc. Bahkan, berat tubuh RS 660 lebih enteng daripada Kawasaki ZX-25R yang tercatat berbobot 180 kg.

Dia pun telah mendapatkan perangkat elektronik berupa traction control, cruise control, engine brake, wheelie control dan engine map. Semua fitur terintegrasi ke dalam sebuah paketan bernama APRC (Aprilia Performance Ride Contol) rancangan terbaru. Untuk memantau kinerja serta penggunaannya, bisa dilihat melalui panel instrumen TFT. Sebagai tambahan pengereman RS 660 sudah diperkaya juga dengan sistem cornering ABS (anti-lock braking system).

Penawaran yang cukup sebanding, meski Aprilia RS 660 dipatok berdasarkan harga di atas. Jika saja penetapan banderolnya di bawah kompetitor sekelas, jelas menggoda bukan? Berharap saja Piaggio Indonesia membawanya ke Indonesia. Sayang, hanya ini informasi yang baru diungkap pihak pabrikan. Diyakini data detil lain seputar sang produk baru terungkap sepenuhnya saat pembukaan keran pemesanan nanti. (Ano/Tom)

Data Teknis Aprilia RS 660 berdasarkan brosur:

- Mesin parallel twin 660 cc

- Tenaga 100 Hp

- Fork upside down 41 mm dengan penyetelan

- Paket APRC terbaru

- Cornering ABS

- Panel instrumen TFT

- Sistem pencahayaan full LED

- Bobot 169 kg

Sumber: Motociclismo

Baca juga: Aprilia Siapkan Motor Roda Tiga Pesaing Yamaha Niken?

Contents

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinov, begitu ia biasa disapa, punya segudang pengalaman di bidang jurnalistik. Khususnya bidang otomotif roda dua. Karena itu, tidak heran kalau ditanya soal motor, ia akan dengan lancar dan senang hati menjelaskan. MotoGP adalah salah satu topik kesukaan pria beranak satu ini. Meski dia suka betul dengan motor besar, tapi untuk sehari-hari skutik Yamaha Nmax jadi tunggangan andalan.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    14 Nov, 2024 .
  • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    14 Nov, 2024 .
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*