Jadwal MotoGP Emilia Romagna, Siapa Jawara Seri Ketujuh?

Jadwal MotoGP Emilia Romagna, Siapa Jawara Seri Ketujuh?

Putaran ketujuh bertajuk MotoGP Emilia Romagna dipastikan berlangsung sengit. Walau mengusung nama berbeda, nyatanya helatan masih berlangsung di Sirkuit Misano Marco Simoncelli - sama seperti putaran keenam. Para pembalap pun diyakini lebih kompetitif, lantaran belajar dari penampilan sebelumnya. Lantas, siapakah yang akan memenangkan balapan kali ini?

Tim Yamaha sepertinya menjadi kubu paling sibuk jelang seri tersebut. Kemenangan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) di MotoGP San Marino, tidak dijadikan sebagai patokan. Buktinya, pada sesi tes lusa lalu (15/9), cukup banyak perangkat yang dicobanya - tim pabrikan maupun satelit. Paling mencolok tentu saja penampakan knalpot besar di tunggangan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) ini.

Bukan cuma itu, item lain seperti sasis baru, swingarm, rem belakang dengan tuas jari hingga setelan baru di sektor elektronik pun turut pula dicicipi. Tak hanya Rossi, melainkan juga oleh rekan setimnya, Maverick Vinales. Diakuinya, pengujian berjalan positif. Terbukti, ia mampu mencetak waktu yang mirip seperti perolehannya di seri lalu - lap time di kisaran 1 menit 31 detikan. "Saya meraihnya dengan parts baru dan terasa lebih nyaman. Ini tanda positif. Jika saya menekannya lagi, mungkin bisa sedikit lebih cepat. Sepertinya ini dapat membantu saya meningkatkan sesuatu untuk balapan," kata pengguna nomor 12.

Rossi

Rossi sendiri menerangkan hal senada, kendati masih ada celah soal kelemahan Yamaha M1. "Kami menjalani pekerjaan berat hari ini. Saya membuat banyak putaran karena harus mencoba item berbeda. Tesnya tidak buruk. Setelah mencoba, ada sesuatu yang sudah dan belum meningkat. Secara keseluruhan bagus dan kami akan berupaya untuk lebih kuat lagi akhir pekan nanti," tutur The Doctor.

Baca juga: Klasemen Sementara MotoGP: Quartararo Tergeser dari Posisi Puncak

Kemungkinan besar, item yang diuji tadi bakal dipakai sejak latihan bebas pertama MotoGP Emilia Romagna. Namun tidak dengan sasis. Setelah mendapatkan masukan, rangka anyar itu ternyata urung dipasang sebagai bagian dari rancang bangun M1. "Sasis ini tidak membawa apa yang kami harapkan. Untuk itu, kami memutuskan untuk menggunakan sasis saat ini hingga akhir musim," sahut Massimo Meregalli, direktur tim Monster Energy Yamaha.

Mengenai penerapan lain, tentu harus menunggu hingga free practice 1 (FP1) dimulai. Termasuk soal pemilihan ban yang juga dilakukan Yamaha kali itu. "Kami memanfaatkan pengujian untuk mencoba kombinasi ban sebagai pertimbangan balapan berikutnya - ban depan Hard dan belakang Medium," tutup Meregalli.

Selain Yamaha, aktivitas tersebut turut dilakoni pula oleh Ducati lewat pembalap utamanya. "Saya mendapatkan hal baru di motor dan bekerja sangat baik. Begitu pula mengenai set up. Saya senang karena tahu bagaimana mengendarainya lebih baik dan nyaman. Sensasinya jauh lebih baik dari akhir pekan lalu," buka Andrea Dovizioso, pembalap Misson Winnow Ducati.

Dovi

Dovi mengaku merampungkan semua pekerjaannya di tes kali itu. Dan, berkat hasil positif tersebut pula, Dovi punya ekspektasi lebih pada helatan 20 September ini. Optimisme pun kian memuncak lantaran sekarang dialah yang memuncaki klasemen sementara MotoGP. "Di balapan kedua biasanya semua orang kuat. Di trek pendek seperti Misano, sulit berada di top 10. Tapi dengan tes ini kami dapat mengerjakan beberapa detil," katanya lagi.

Hanya saja, Dovi harus mengubah gaya balapnya. Terutama dengan ban baru Michelin karena menuntut pembalap memasuki tikungan lebih cepat dan segera menutup gas. Sementara selama ini dia selalu melakukan hal sebaliknya. "Saya melakukan pengereman sangat keras supaya dapat mengontrol grip ban belakang saat keluar tikungan. Namun, ban baru punya cengkeraman banyak serta butuh pendekatan lain untuk mengerem. Tes ini banyak membantu (beradaptasi), walau harus dikonfirmasi lagi sampai balapan tiba," papar Dovi.

"Sekarang saya punya lebih banyak kesempatan bertarung untuk gelar juara dunia. Di balapan sebelumnya saya mendapatkan poin. Tapi tidak cepat untuk memainkan kartu. Kini saya merasa lebih kalem sambil melihat seberapa besar perkembangan lawan kami," katanya lagi.

Tak hanya perangkat individual, tes lalu juga menjadi ajang perdana pengujian komunikasi radio di MotoGP. Sistem ini menyediakan komunikasi satu arah antara pimpinan balap dengan para pembalap. Agar bisa mendengarkan informasi, terdapat semacam headset di dalam helm. Dengan begitu race director dapat memberitahukan situasi di dalam sirkuit. Termasuk pula instruksi mengenai keberadaan bendera-bendera yang mungkin luput dari pandangan mata pembalap.

Salah satu pengujinya adalah Dovi. "Suaranya terdengar jelas dan saya mengerti apa yang mereka katakan. Namun, mereka harus mengganti headset-nya karena insulasinya tidak cukup untuk meredam kebisingan mesin. Meski begitu, ini adalah cara untuk meningkatkan keamanaan dan bukan masalah. Menurut pandangan saya ini positif. Tidak semua pembalap punya kemampuan melihat bendera dengan jelas. Ada kalanya mereka terdistorsi oleh background. Sebagai contoh di sini (Misano), pada tikungan 8 bilboard sponsor berwarna kuning. Tidak mudah melihatnya secara fokus jika ada bendera dengan warna serupa," pungkas Dovi.

Lagi-lagi belum diketahui, apakah item itu bakal dipakai saat balapan. Putaran ketujuh sendiri akan dimulai Jum'at (18/9). (Ano/Tom)

Jadwal resmi MotoGP Emilia Romagna:

Jumat, 18 September 2020

Free practice 1 (FP1) : 14.55 - 15.40 WIB

Free practice 2 (FP2) : 19.10 - 19.55 WIB

Sabtu, 19 September 2020

Free practice 3 (FP3) : 14.55 - 15.40 WIB

Free practice 4 (FP4) : 18.30 - 19.00 WIB

QTT/Kualifikasi : 19.10 - 19.50 WIB

Minggu, 20 September 2020

Warm Up: 14.20 - 14.40 WIB

Race: 19.00 WIB

Sumber: Crashnet, GPOne

Baca juga: Hasil Lengkap MotoGP San Marino, Morbidelli Cetak Kemenangan Pertama

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinoviansyah

Ary Dwinov, begitu ia biasa disapa, punya segudang pengalaman di bidang jurnalistik. Khususnya bidang otomotif roda dua. Karena itu, tidak heran kalau ditanya soal motor, ia akan dengan lancar dan senang hati menjelaskan. MotoGP adalah salah satu topik kesukaan pria beranak satu ini. Meski dia suka betul dengan motor besar, tapi untuk sehari-hari skutik Yamaha Nmax jadi tunggangan andalan.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    14 Nov, 2024 .
  • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    14 Nov, 2024 .
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*