Jadi Sponsor Utama di IMOS 2022, FIFGroup Hadirkan DP Ringan dan Potongan Tenor 5 Bulan
FIFGroup yang jadi anak perusahaan PT Astra International Tbk kembali menjadi sponsor utama di perhelatan Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022. Pemeran sepeda motor terbesar di Indonesia ini akan berlangsung pada 2-6 November besok di JCC Senayan, Jakarta Pusat.
Chief Executive Officer (CEO) FIFGroup, Margono Tanuwijaya mengatakan, IMOS 2022 akan menjadi angin segar bagi para loyalis dan pecinta sepeda motor di Indonesia setelah sebelumnya vakum pada 2020 karena pandemi COVID-19. Dia juga menjelaskan ini kali kedua FIFGroup ambil bagian jadi sponsor platinum untuk menyukseskan gelaran IMOS.
"Kami sangat mendukung pagelaran pameran IMOS kali ini yang diharapkan dapat mendorong kinerja industri roda 2 di Indonesia. Selain itu, FIFGroup juga akan hadir dengan menjadi solusi finansial pilihan masyarakat yang ingin mewujudkan impiannya di IMOS 2022," ucap Margono, di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (1/11),
Baca juga: IMOS 2022 Siap Digelar, Momentum Tepat Beli Motor Baru
Di pameran IMOS tahun ini, FIFGroup akan menerjunkan 5 lini bisnisnya sekaligus, yakni FIF Astra untuk pembiayaan sepeda motor Honda, Spektra untuk pembiayaan gadget atau elektronik, Dana Astra yang melayani pembiayaan multi guna, Finatra untuk pembiayaan produktif usaha mikro, dan Amitra yang berfokus pada pembiayaan Haji serta Umroh.
"Selama IMOS 2022 berlangsung FIFGroup hadir dengan tema "Ride The Future". Jadi tujuannya untuk lebih bermanfaat lagi untuk masyarakat," pungkas Margono.
Uang Muka Ringan dan Potongan Tenor
FIFGroup menargetkan pada IMOS 2022 mereka bisa menjaring 250 konsumen potensial yang ingin membeli motor secara kredit. Untuk memuluskan itu, ragam promo cicilan dan bunga menarik sudah disiapkan oleh perusahaan.
Chief Marketing Officer & Project Leader FIFGroup, Antony Sastra Jopoetro menjelaskan, program pembiayaan yang akan dihadirkan perusahaan di IMOS 2022 diharap bisa menjawab kebutuhan masyarakat.
"Kami menghadirkan promo potong tenor 4 bulan untuk pembelian sepeda motor tipe CBR250RR, 3 bulan untuk Honda Vario 125, dan potongan tenor 5 bulan untuk CB150X dan ADV160. Kemudian ada juga cashback Astra Pay sebesar Rp1 juta," katanya.
Sementara untuk program DP (down payment/uang muka), FIFGroup menawarkan uang muka ringan mulai Rp2,5 juta untuk Vario 125 dan DP ringan Rp3,5 juta untuk pembelian motor Honda CB150X dan ADV150.
Untuk diketahui, penjualan sepeda motor di Indonesia didominasi dengan pembelian secara kredit. Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) pernah mengungkapkan bahwa sebesar 70 persen pembelian motor baru dilakukan dengan skema cicilan. (KIT/TOM)
Baca juga: Ini Prediksi Motor-motor yang Bakal Curi Perhatian di IMOS 2022, Ada Yamaha XMAX Terbaru?
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Terbaru di Oto
Artikel Motor dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature