Husqvarna Svartpilen 125 Meluncur, Harganya Rp 75 jutaan

Husqvarna Svartpilen 125 Meluncur, Harganya Rp 75 jutaan

Husqvarna Svartpilen 125 resmi meluncur di Eropa. Unit baru ini didapuk menjadi varian terkecil dari keluarga Svartpilen. Tampangnya identik dengan sang kakak, namun mesin yang diusung mengambil basis dari KTM Duke 125. Motor sport entry level ini dibanderol 4.499 euro atau sekitar Rp 75 jutaan.

Mengikuti kesuksesan KTM, Husqvarna mengambil pendekatan ke konsumen dengan menawarakan produk entry level. Boleh dibilang kalau unit anyar ini merupakan varian paling terjangkau di jajaran motor Husky. Garis desainnya hampir tidak bisa dibedakan dari Svartpilen 701. Hanya saja dimensinya lebih mungil. Street bike ini mengincar konsumen pemula yang menginginkan kendaraan perkotaan.

Husqvarna Svartpilen 125 2021

Tampangnya terlihat identik dengan saudara kandung Svartpilen yang lebih besar. Berkonsep motor telanjang yang modern dan inovatif. Sajian ala neo klasik kental masih bertahan. Kentara dari penggunaan lampu bulat. Namun dibalut nuansa modern dari sematan penerangan jenis LED. Lalu panel instrumen sudah mengadopsi sistem digital, agar lebih mudah memberi berbagai informasi penting ke pengendara. Piranti itu dibungkus cover bundar.

 

Yang tak kalah impresif, sudah pasti pahatan tubuh nan agresif. Komponen yang terpasang juga memberikan nilai estetika menawan. Setang lebar, rangka teralis berkelir hitam, penutup mesin berwarna perunggu, piranti anodized, mud guard, dan sandaran kaki mesin CNC, yang mencuatkan kesan eksklusif.

Husqvarna Svartpilen 125 2021

Spesifikasinya sangat mirip dengan Duke 125. Menggendong mesin satu silinder, 124,71cc, DOHC berpendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan mencapai 15 Hp dan torsi 12 Nm. Dikawinkan dengan 6 percepatan manual. Sesuai dengan regulasi emisi, dirinya sudah lolos Euro 5. Ia diprediksi mampu melaju setidaknya hingga kecepatan maksimal nyaris 100 km/jam, seperti halnya pada motor-motor 125 cc lainnya.

Baca juga: KTM Rilis Duke 890, Generasi Penerus Duke 790

Kuda besi ini menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan, menggabungkan performa street bike dengan gaya yang otentik. Dari aspek stabilitas sudah cukup menunjang. Rancang bangun si kuda besi mengandalkan sasis jenis teralis. Rangkanya diklaim kuat, lantaran berbahan baku chromium molybdenum steel. Sudah pasti ringan. Belum lagi perihal sokongan kaki-kaki berkualitas.

Husqvarna Svartpilen 125 2021

Item peredam kejut dari WP Apex berdiamater 43 mm jelas jadi andalan. Dan suspensi belakang mengandalkan monoshock. Ditambah lagi terapan penghenti laju dengan kelengkapan cakram berukuran 320 mm di bagian depan dan 230 mm di bagian belakang. Kaliper memakai Bybre plus teknologi ABS (anti-lock braking system) di kedua roda yang dibuat oleh Bosch.

Roda jerujinya berdiameter 17 inci yang dibalut dengan ban Pirelli Scorpion Rally STR. Kulit bundar itu tipe dual purpose. Bisa digunakan di medan aspal maupun light off-road. Ukurannya tidak berubah, masih sama dengan sang kakak, 110/70 di depan dan 150/60 di belakang.

Husqvarna Svartpilen 125 2021

Walaupun kapasitas mesinnya tergolong kecil, jangan salah. Bobot kering dari motor ini tergolong cukup berat, 146 kg. Sebagai perbandingan, motor yang cukup terkenal di tanah air, MT-15 hadir dalam bobot 133 kg.

Svartpilen 125 memiliki beberapa aksesori yang mengesankan. Konsumen dapat menambahkan knalpot slip-on Akrapovič, flyscreen, spatbor depan bobbed, atau jok yang lebih nyaman.

Husqvarna Svartpilen 125 2021

Sayangnya motor ini baru dijajakan di benua biru. Lantaran pasar sana memang punya ciri khas tersendiri dengan memasarkan produk-produk dengan mesin 125 cc. Berbanding terbalik dengan pasar Tanah Air. Di sini telah lama meninggalkan kubikasi tanggung buat ukuran motor sport. Paling masuk akal tentu saja Svartpilen 250 yang beredar di India. Jika pihak Husky mau memasukkan yang 250 cc, tentu saja pemain naked bike di Indonesia makin ramai. Saat ini sudah diisi oleh KTM Duke 250, Yamaha MT-25, dan Benelli TNT 249S. (Bgx/Tom)

Sumber: Ride Apart

Baca juga: Bentuk Akhir Husqvarna Norden 901 Versi Produksi Terungkap

Zenuar Yoga

Zenuar Yoga

Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
  • Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
    Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
    30 Jul, 2024 .
  • All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
    All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
    23 Jul, 2024 .
  • Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
    Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
    17 Jul, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
    Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
    Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
    Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
    Zenuar Istanto, 25 Okt, 2024
  • Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
    Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
    Zenuar Istanto, 24 Okt, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    Setyo Adi, 07 Mar, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*