Helm NHK Seri Jakub Kornfeil Meluncur, Harganya Mulai Rp 400 ribu

Helm NHK Seri Jakub Kornfeil Meluncur, Harganya Mulai Rp 400 ribu

Bertepatan ulang tahun Jakarta di JIExpo Kemayoran (22/06/19), PT Danapersadaraya Motor Industry (DMI) meluncurkan helm NHK terbaru, seri Jakub Kornfeil. Mereka tak hanya menyediakan satu model, melainkan hadir dalam beragam format. Mulai dari half face hingga full face. Desainnya, tentu saja bertema persis dengan milik Jakub Kornfeil. Pembalap yang menggunakan helm NHK di ajang bergengsi kelas dunia, Moto3.

“Kami ingin mengenalkan Jakub Kornfeil kepada masyarakat. Sekaligus meluncurkan helm-helm terbaru yang memiliki desain sama dengan miliknya di balapan Moto3, ” ujar Stefanus King, General Manager marketing NHK Indonesia.

Sebanyak lima helm dijejerkan dan sudah mulai dijual. Dua di antaranya berbentuk half face. Pertama R6 lalu dilanjut dengan R1. Masing-masing memiliki harga Rp 400 ribu dan Rp 450 ribu.

Model full face tersedia dalam tiga model. RX9 dengan pinlock seharga Rp 675 ribu, Terminator TT dengan pinlock dan Chinstrap D-Ring Rp 1,3 juta dan terakhir GPR Tech seharga Rp 3,8 juta. Varian termahal ini memiliki model dan spesifikasi yang sama persis dengan milik Kornfeil. Walaupun cukup tinggi, harga itu sebetulnya tergolong ekonomis untuk ukuran standar balap.

“NHK seri GPR Tech, adalah satu-satunya helm di Indonesia yang memenuhi tiga sertifikasi. Pertama ECE, Snell dan terakhir FIM. Jadi dalam satu helm, kami sudah lolos dalam tiga standardisasi. Launching ini hanya khusus di Indonesia. Barangnya juga sudah disebar ke berbagai diler dan distributor NHK. Ini juga bukan edisi terbatas, jadi setiap orang bisa memilikinya,” tambah Stefanus.

Komposisi warna dan desain memiliki tema serupa dengan helm milik pembalap asal Ceko itu. Berkelir dasar biru, hingga beberapa stiker sponsor yang sama persis. Satu lagi yang paling ikonik. Di bagian atas tertera karikatur “manusia jagung” yang jadi identitas dirinya. Ya, karena namanya Kornfeil, ia merepresentasikannya dengan gambar jagung.

Kornfeil sendiri turut hadir guna menyapa para pengunjung dan awak media. Sekaligus, membeberkan alasannya memilih merek helm lokal Indonesia.

“Menurut saya, NHK adalah salah satu helm terbaik. Dari mulai bobotnya yang ringan, nyaman digunakan, dan yang pasti memiliki kualitas keamanan yang baik,” kata Kornfeil.

“Cukup banyak kecelakaan pada balapan di tahun ini. Di beberapa momen itu, kepala saya terbentur sangat keras. Apalagi saat tabrakan hebat di Texas. Waktu itu saya mengalami patah rusuk. Untungnya, bagian kepala tak mengalami cedera apapun. Ini cukup membuktikan helm yang digunakan memiliki kualitas bagus. Ya, saya cukup senang memilih helm ini,” tambahnya.

Selain dua kegiatan utama tadi, pihak NHK juga memberikan klarifikasi mengenai isu yang berkembang. Sebelumnya, beredar kabar helm mereka baru lolos sertifikasi, sehari sebelum ajang balapan di Catalunya terlaksana. Namun mereka menampiknya.

“Banyak berita yang simpang siur. Beberapa mengatakan NHK baru lolos standardisasi FIM sehari sebelum ajang balapan dimulai. Padahal kami sudah memegang sertifikasinya sejak 25 April 2019. Jadi bukan mengubah sesuatu saat sudah berdekatan dengan ajang balap. NHK seri GPR Tech sudah lolos jauh sebelum itu,” tutup Stefanus.

Terakhir, acara ditutup dengan pelelangan lima seri helm terbaru yang memiliki identitas khusus. Di bagian tertentu, Kornfeil membubuhkan tanda tangan. Semua langsung ludes terjual oleh para pengunjung. Maklum, barang seperti ini bisa jadi koleksi yang memiliki nilai lebih. (Hel/Odi)

Baca Juga: Keren, Rompi Dainese Ini Pakai Airbag

Helmi Alfriandi

Helmi Alfriandi

Kalau bicara petrolhead, Helmi mungkin salah satu yang cukup ekstrim. Pengetahuan otomotifnya luas, pengalaman menulisnya dimulai sebagai anak magang di Majalah Autocar Indonesia. Sempat berpaling bekerja di perbankan, tapi passion di bidang otomotif yang tidak bisa diabaikan membuatnya berlabuh di OTO.com. Meski sehari-hari menggunakan Suzuki Skywave, tapi di garasi rumahnya ada motor tua yang sedang ia bangun. Helmi juga paham betul mobil lawas, terutama Mercedes-Benz karena ia datang dari keluarga yang menggemari merek Jerman itu.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    14 Nov, 2024 .
  • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    14 Nov, 2024 .
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*