Hasil Kualifikasi GP Prancis, Quartararo Start Terdepan Dibuntuti Jack Miller dan Petrucci
Di kampung halamannya Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) mempertahankan tahta. Ia berhasil mendapat pole position berkat catatan waktu 1’31.315 detik pada babak kualifikasi. Konsisten berada di urutan terdepan sejak latihan bebas ketiga (FP3) maupun empat (FP4). Namun sang penghuni pucuk klasemen ini tampaknya perlu berupaya ekstra menaklukkan Sirkuit Le Mans besok, sebab dibuntuti Jack Miller dan Petrucci yang juga berlaga maksimal.
"Kami harus agak ‘tricky’, karena kondisi track terbilang dingin. Dan membutuhkan waktu untuk memanaskan ban. Tapi bakal diupayakan sebaik mungkin. Kami juga cukup percaya diri, meskipun pasti perlu usaha ekstra untuk melawan Ducati besok," ungkap Quartararo, sesaat setelah babak kualifikasi usai (10/10).
Pasalnya pembalap Pramac Ducati sudah unjuk gigi dari sesi latihan. Dan begitu berhasil masuk babak perebutan pole position, dirinya bahkan sempat mencetak waktu paling cepat. Miller menoreh lap time itu pada detik-detik terakhir.
Kemunculan di nomor urut pertama cukup tak disangka. Sebab tepat sebelumnya ada pertarungan hebat, serta kejutan lain. Ketika papan waktu mundur sisa dua menit Andrea Dovizioso (Ducati Team) mengekor Quartararo yang sedang memimpin. Lalu posisinya direbut Crutchlow (LCR Honda), dan baru setelahnya muncul nama Miller. Padahal hampir tiga perempat babak berjalan, komposisi lima terdepan didominasi Morbidelli, Bagnaia, Vinales, Rossi, Zarco, serta Quartararo.
Tak hanya Miller, Danilo Petrucci (Ducati Team) tak bisa dipandang sebelah mata. Dirinya mampu meraih posisi start ketiga bukan tanpa upaya. Perolehan waktu FP3 tak membawanya otomatis masuk Q2, bahkan di sesi latihan bebas itu rider asal Italia menempati urutan 13.
Semua didapat dari hasil kerja keras babak Q1. Adu cepat perebutan masuk saringan pole position dihadapi bersama Bagnaia, saling berebut urutan pertama. Perolehan dua terdepan ini tampaknya benar-benar menguras tenaga. Lantaran Alex Marquez, Joan Mir dan Nakagami ikut dalam peruntungan. Meski mereka akhirnya gagal masuk Q2.
Putaran kualifikasi kedua Petrucci kembali menggila. Belum lama sesi dimulai, tiba-tiba posisi Rossi ia renggut. Tepatnya di urutan lima. Satu per satu pembalap rekor waktunya dikalahkan, hingga akhirnya berhak menempati posisi start di tiga terdepan. Lain cerita Bagnaia, peruntungan di kualifikasi akhir tak sebaik teman seperjuangan Q1 (Petrucci). Rekan setim Miller harus start dari posisi tujuh.
Memang, sesi latihan dan babak kualifikasi konsisten didominasi Quartararo. Ia selalu terdepan ketika mendapat catatan waktu FP3, FP4, hingga kualifikasi. Namun gambaran performa dua orang itu tentu cukup jadi ancaman bagi sang pemimpin klasemen. Belum lagi duo Suzuki Ecstar kerap memberi kejutan, kendati mereka start dari posisi 14 dan 16.
Lantas di belakang tiga pembalap terdepan diisi oleh Cal Crutchlow dari LCR Honda. Dilanjut Vinales (Monster Yamaha) pada urutan lima, Dovi (Ducati Team) di grid enam, Bagnaia (Pramac Ducati), Pol Espargaro (Red Bull KTM) dan Johann Zarco (Reale Avintia). Sementara Valentino Rossi perlu berjuang dari grid sepuluh, serta Morbidelli dan Oliveira membuntuti di belakangnya. (Hlm/Tom)
Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis:
1. Fabio Quartararo – FRA – Petronas Yamaha (YZR-M1) 1m31.315s
2. Jack Miller – AUS – Pramac Ducati (GP20) + 0.222s
3. Danilo Petrucci – ITA – Ducati Team (GP20) + 0.359s
4. Cal Crutchlow – GBR – LCR Honda (RC213V) + 0.371s
5. Maverick Vinales – SPA – Monster Yamaha (YZR-M1) + 0.404s
6. Andrea Dovizioso – ITA – Ducati Team (GP20) + 0.407s
7. Francesco Bagnaia – ITA – Pramac Ducati (GP20) + 0.437s
8. Pol Espargaro – SPA – Red Bull KTM (RC-16) + 0.480s
9. Johann Zarco – FRA – Reale Avintia (GP19) + 0.517s
10. Valentino Rossi – ITA – Monster Yamaha (YZR-M1) + 0.574s
11. Franco Morbidelli – ITA – Petronas Yamaha (YZR-M1) + 0.576s
12. Miguel Oliveira – POR – Red Bull KTM Tech3 (RC16) + 0.694s
Qualifying 1:
13. Takaaki Nakagami – JPN – LCR Honda (RC213V) 1'32.179s
14. Joan Mir – SPA – Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'32.187s
15. Aleix Espargaro – SPA – Aprilia Gresini (RS-GP) 1'32.539s
16. Alex Rins – SPA – Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'32.757s
17. Brad Binder – RSA – Red Bull KTM (RC16) 1'32.766s
18. Alex Marquez – SPA – Repsol Honda (RC213V) 1'32.774s
19. Bradley Smith – GBR – Aprilia Gresini (RS-GP) 1'32.833s
20. Iker Lecuona – SPA – Red Bull KTM Tech (RC16) 1'32.859s
21. Stefan Bradl – GER – Repsol Honda (RC213V) 1'32.861s
22. Tito Rabat – SPA – Reale Avintia (GP19) 1'33.61s
Sumber Data: Crash Net
Foto: Facebook Tim
Baca juga: MotoGP: Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo Kompak, Sebut Balapan Musim 2020 Menarik Tanpa Marquez
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Motor Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Terbaru di Oto
Artikel Motor dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature