Harley-Davidson LiveWire Akhirnya Diluncurkan, Harga Mulai Rp 400 jutaan
Setelah penantian panjang, Harley-Davidson LiveWire akhirnya diluncurkan. Cukup lama karena proyek LiveWire, motor listrik pertama HD, sudah bertahun-tahun berembus beritanya. Sedang wujud resmi produksi pertama muncul November tahun lalu. Menariknya, LiveWire meluncur bukan di pameran motor atau otomotif sejenis. Melainkan di Consumer Electronics Show (CES) 2019.
Mengingat LiveWire berbekal fitur canggih, peluncuran di CES terbilang lumrah. Fokus pada pemaparan teknologi canggih terkait konektivitas berkendara. LiveWire berbekal HD Connect Service, Telematic Control Unit yang mendukung LTE (4G) dan disandingkan dengan ragam konektivitas serta layanan penyimpanan Cloud menggunakan aplikasi (app) pada smartphone.
Jadi, seperti halnya gawai canggih, LiveWire mengirim data ke layanan Cloud dan pengguna bisa melihatnya dari smartphone. Fiturnya, bisa mengecek status baterai, perkiraan cakupan jarak dan mengecek lokasi. Bahkan sampai tahu kalau motor ada yang menggeser atau menyerempetnya ketika diparkir. Sementara fitur standar, bisa mengingatkan waktu untuk servis berkala dengan notifikasi pada aplikasi.
Meski begitu, spesifikasi lain dari LiveWire belum dipublikasikan. Manufaktur hanya menyampaikan sejumlah data. Seperti akselerasi, LiveWire bisa menembus 100 km/jam dari diam cuma dengan hitungan 3,5 detik. Cakupan jarak tempuh dengan baterai terisi penuh diklaim mencapai 177 km. Kapasitas baterai dan spesifikasi motor elektriknya belum dipaparkan. Yang pasti, baterai LiveWire bisa diisi dengan colokan standar Level 1 dan butuh waktu semalam untuk mengisi penuh baterai. Sedang kalau ingin lebih cepat, pakai Level 2 atau 3 untuk fast charging.
Klaim estimasi jarak tempuh, memang bukan yang tertinggi di segmen motor listrik. Menurut HD juga, angka itu dirasa cukup untuk berkendara di area urban dengan menawarkan performa terbaik. Akselerasi instan memang jadi nilai jual motor listrik. Pada LiveWire, masih didukung dengan penggunaan rangka aluminium yang ringan dan kaku. Pendukung performa lain, suspensi mono shock lansiran Showa yang bisa disetel, ban Michelin Sport, rem cakram Brembo, ABS dan kendali traksi.
Fitur canggih lain, ada layar sentuh 4,3 inci yang berfungsi sebagai penunjuk speedometer, MID, indikator baterai dan lain sebagainya. Dari layar itu juga, pengguna bisa mengakses fitur seperti musik, navigasi GPS dan notifikasi lain yang terhubung dengan smartphone melalui aplikasi.
Dari situs resmi, harga motor listrik Harley-Davidson LiveWire mulai dari $29.799 atau Rp 420 jutaan dalam konversi saat ini dan pengiriman dijanjikan pada Agustus. Ada tiga pilihan warna: vivid black, yellow fuse dan orange fuse. (Tom/Odi)
Sumber: Rideapart
Baca Juga: Sambutlah, Harley-Davidson Adventure Pertama, Pan America 1250
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Terbaru di Oto
Artikel Motor dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature