Edisi Terbatas Royal Enfield Classic 500 Pegasus Akhirnya Dipasarkan, Cuma 40 Unit
Royal Enfield (RE) Indonesia memasarkan motor edisi terbatas, Classic 500 Pegasus. Model ini merupakan bentuk penghormatan terhadap RE/WD Flying Flea 125. Sebuah motor legendaris RE, yang pernah menjadi kendaraan tempur pada masa perang dunia kedua.
Keikutsertaannya dalam perang dibuktikan, dengan menjadi motor yang pernah diterjunkan hingga ke garis belakang pertahanan musuh. Berangkat dari sini, RE pun tergerak mendekati Resimen Terjun Payung Tentara Inggris, untuk menciptakan Classic 500 Pegasus.
Model Classic 500 sengaja dipilih sebagai basis, lantaran desainnya memang terinpirasi dari Flying Flea. Secara spesifikasi pun sama, mengusung mesin berkubikasi 500 cc. Yang membedakan adalah aksen atau aksesori yang menempel.
Pertama adanya logo Pegasus berwarna marun dan biru, merupakan lambang resmi Resimen Terjun Payung Tentara Inggris. Kemudian logo asli yang digunakan pada Flying Flea pada masa perang dunia kedua oleh 250th (Airborne) Light Company, kini menjadi koleksi resmi Royal Enfield di Pusat Teknologi Royal Enfield, Inggris. Selanjutnya nomor seri yang berbeda di tiap unit. Ketiganya terletak pada tangki Classic 500 Pegasus.
Setiap unit diberikan tanda otentik khas motor militer: grip stang berwarna coklat, tali kilot dengan gesper kuningan pada filter udara, peredam suara, rim, kickstart, pedal dan panel lampu depan berwarna hitam. Terakhir, stiker Royal Enfield Made Like A Gun yang menempel pada kotak baterai.
Motor edisi terbatas ini turut dilengkapi perlengkapan berupa satu set pannier kanvas kustom bergaya milier, lengkap dengan emblem Pegasus. RE pun menawarkannya dalam dua pilihan warna: Service Brown dan Olive Drab Green. Keduanya merupakan warna bertema peperangan, sehingga memperkuat karakter. Sebagai edisi terbatas, Classic 500 Pegasus diproduksi sebanyak 1.000 unit secara global. Indonesia sendiri hanya kebagian 40 unit dengan banderol Rp 109,9 juta (OTR DKI Jakarta).
“Empat puluh unit ini dibagi menjadi 25 yang Green (hijau) dan 15 unit untuk Brown (coklat),” jelas Irvino Edwardly, Country Manager RE Indonesia saat peluncuran Pegasus di Pejaten, Jakarta, Rabu (14/11).
Ke-40 unit itu sudah ready stock, artinya konsumen yang ingin membeli tak perlu menunggu lama untuk mendapatkannya. RE Indonesia baru membuka jalur pemesanan pada Kamis (15/11) di seluruh dilernya. Tak ada persyaratan khusus bagi konsumen yang ingin membelinya.
“Sistemnya siapa cepat dia dapat. Dan ini merupakan edisi terbatas. Jumlah produksinya hanya segitu. Jadi kalau permintaan berlebih, tidak bisa ditambah,” tutup Irvino. (Hfd/Odi)
Baca juga: Smoked Garage SG-411 Himalayan, Motor Kece Buatan Bali
Model Motor Royal Enfield
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Motor Royal Enfield Classic 500 Terbaru di Oto
Tren Cruiser
- Terbaru
- Populer
Artikel Motor Royal Enfield Classic 500 dari Zigwheels
- Motovaganza