Deretan Motor Baru di IIMS Hybrid 2022 yang Sudah Bisa Dibeli Konsumen, Paling Murah Rp 15 Jutaan

Deretan Motor Baru di IIMS Hybrid 2022 yang Sudah Bisa Dibeli Konsumen, Paling Murah Rp 15 Jutaan
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat sampai 10 April 2022. Selain jadi tempat peluncuran mobil baru, pameran ini juga dimanfaatkan untuk merilis beberapa motor anyar.

KEY TAKEAWAYS

  • Deretan motor baru IIMS 2022

    Honda Rebel 500, Honda CBR650R, Keeway Shiny 150, Husqvarna Svartpilen 250, Volta Virgo
  • Buat Anda pecinta roda dua, IIMS Hybrid 2022 dihadiri belasan merek motor ternama di pasar Indonesia. Tercatat ada Yamaha, Honda, Kawasaki, KTM, Royal Alloy, Husqvarna, Royal Enfield, Italjet, Benelli. Adapun untuk brand motor listrik dimeriahkan oleh Gesits, Volta, Niu, dan Energica.

    Nah dari beberapa merek motor tersebut ada yang melakukan strategi launching maupun debut publik. Namun di artikel kali ini kita akan lebih fokus pada produk yang sudah resmi dijual saja, nah kira-kira mana yang menarik? Di bawah ini OTO.com sudah merangkumnya.

    Honda

    Honda Rebel 2022

    Pertama dari PT Astra Honda Motor (AHM), di IIMS tahun ini mereka kembali meluncurkan motor gede (moge) Honda Rebel dalam tampilan baru. Dalam versi penyegaran ini pabrikan menawarkan opsi warna baru yang semakin lengkap. Pilihannya adalah Graphite Black, Matte Jeans Blue Metallic yang hadir melengkapi varian warna Matte Axis Gray Metallic pada model tersebut.

    Tak ada ubahan di sektor mesin, dia masih dibekali dengan mesin berkubikasi 471 cc DOHC parallel twin cylinder, mampu menyemburkan tenaga 44,9 daya kuda pada 8.500 rpm dan torsi 43,6 Nm di 5.500 rpm. Terkait fiturnya, Rebel disematkan lampu full LED, panel meter digital, dan pengereman ABS.

    Bagi yang tertarik, Rebel 500 dengan warna baru ini dijual dengan harga mulai Rp191.960.000 OTR Jakarta. Yap, tak ada kenaikan harga untuk versi penyegaran itu.

    Produk kedua masih dari Honda adalah CB650R. Sama seperti Rebel, AHM hanya memberikan opsi warna baru saja untuk moge sport naked itu. Kini dia punya 2 kelir baru yakni Candy Chromosphere Red dan Matte Gunpowder Black Metallic yang dibanderol Rp273.335.000 OTR Jakarta.

    Honda CB650R 2022 dibekali mesin 4-silinder 650cc DOHC, 6-percepatan, yang mampu menghasilkan tenaga puncak 89 daya kuda di 11.000 rpm dan torsi puncak 60,7Nm pada 8.000 rpm. Bicara fiturnya, moge sudah dibenamkan dengan perangkat Honda Selectable Torque Control (HSTC), pengereman ABS, Emergency Stop Signal, Assist & Slipper Clutch, dan penerangan full LED.

    Keeway

    Keewy Shiny 150

    PT Benelli Motor Indonesia (BMI) resmi meluncurkan skutik berpenampilan klasik Keeway Shiny 150 di IIMS Hybrid 2022. Motor ini sebelum direncanakan meluncur di GIIAS tahun lalu, namun mereka lebih memilih IIMS sebagai tempat peluncurannya.

    Bila tertarik memiliki matik klasik dengan harga yang miring, motor ini rasanya patut dipertimbangkan. Keeway Shiny 150 dilepas ke publik dengan banderol Rp24,5 juta OTR Bodetabek.

    Jantung pacunya dibekali mesin berkubikasi 150 cc, SOHC, yang sudah berpengabut injeksi. Dengan konstruksi itu motor tersebut mampu menghempaskan tenaga maksimal 8,4 daya kuda pada 7.500 rpm dan torsi puncak di 8,5 Nm pada puntiran mesin 6.000 rpm.

    Dari sisi fitur ada sistem pencahayaan berteknologi LED, lampu utama, stoplamp hingga lampu sein. Dibenamkan pula hazard, sebagai pedoman keamanan berlalu lintas dan mematuhi regulasi pemerintah. Tak ketinggalan ada juga dermaga pengisian baterai gawai yang sudah berjenis USB Port.

    Husqvarna

    Husqvarna Svartpilen 250

    Jenama asal Swedia, Husqvarna juga tak mau kalah. Di hari pertama IIMS Hybrid 2022 mereka meluncurkan motor naked seperempat liter Svartpilen 250 yang dijual dengan banderol Rp98,8 juta OTR Jakarta.

    Desainnya kurang lebih mirip dengan sang kakak Svartpilen 400 dan 701 yang beberapa tahun lalu diperkenalkan di pasar domestik. Dia punya tampilan yang intimidatif dan kental sekali sebuah naked sport.

    Soal mesin dia dibekali dengan enjin berkonfigurasi 1-silinder 250 cc yang ditopang oleh rangka berjenis tubular baja. Di atas kertas Svartpilen edisi mesin kecil itu memiliki tenaga maksimal sampai 31 daya kuda pada 9.000 rpm dan torsi puncak 24 Nm pada 7.250 rpm yang disalurkan lewat transmisi manual kopling 6-percepatan.

    Urusan fitur dan teknologinya motor ini dibekali dengan lampu full LED, pengereman ABS, daytime running light (DRL), panel meter full digital, suspensi upside down garapan WP Apex, kaliper pengereman dari Bybre.

    Volta

    Volta Virgo

    Merek motor listrik asal Semarang, Jawa Tengah itu juga merilis skutik bebas polusi terbaru di IIMS 2022. Tahun ini mereka meluncurkan Volta Virgo dengan banderol yang ergonomis Rp15,450 juta OTR DKI Jakarta, sedangkan di pulau Jawa non Jakarta diniagakan seharga Rp16,450 juta.

    Selain set harga yang ramah kantong, skutik listrik ini juga menawarkan beberapa kelebihan. Pertama adalah spesifikasi, ya dengan dinamo listrik berkapasitas 1.000 watt Volta Virgo diklaim bisa menempuh jarak 60 km dalam keadaan baterai terisi penuh.

    Skutik ini turut dilengkapi dengan fitur parking lock, hazard, alarm, sistem pengereman depan serta belakang yang sudah cakram, keyless, panel meter digital, Bluetooth musik, daytime running light (DRL), USB charging, dan 3 opsi kecepatan.

    Selain Honda, Keeway, Husqvarna dan Volta, ada beberapa motor baru dari merek-merek lain namun kehadirannya di pameran ini hanya berstatus pengenalan dan belum dijual secara resmi.

    Contohnya adalah Energica, mereka mengenalkan 3 moge listrik yakni Energica Ego+, Energica Eva Ribelle, dan Energica Eva Esseesse 9. Ketiganya disebutkan memiliki banderol di atas Rp1 miliar tapi sayangnya belum bisa dimiliki konsumen.

    Lalu ada Niu yang menampilkan skuter listrik terbaru Gova 05. Menurut PT Utomocorp yang jadi ATPM Niu di Indonesia menjelaskan jika motor ini baru akan dijual pada semester ke-2 tahun 2022.

    Satu motor yang jadi bintang di IIMS tahun ini adalah Yamaha E01 EV. Motor listrik ini belum dijual untuk umum lantaran masih berstatus konsep. Yamaha Indonesia menjelaskan jika mereka ingin menangkap respons pasar lebih dulu terkait teknologi terbarukan di roda 2 dan melakukan studi soal kemungkinannya dijual di Tanah Air.

    Selebihnya IIMS Hybrid 2022 juga dijadikan sebagai tempat pengenalan kembali motor-motor baru yang sudah diluncurkan. Misalnya KTM dengan 250 Adventure, Royal Enfield yang membawa new Classic 350 termasuk Himalayan terbaru, Yamaha yang juga turut memajang Fazzio Hybrid Connected, serta Honda yang menampilkan New Genio, Vario 160, dan CBR1000RR-R Fireblade SP Edisi 30 Tahun.

    Bila tertarik datang ke IIMS Hybrid 2022 dan ingin mengetahui lebih lanjut soal motor-motor baru tersebut, Anda bisa mengunjungi Hall C JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Semua merek-merek motor itu ditampilkan khusus di ruangan ini. Oh iya Anda juga bisa menjajal lebih dulu beberapa model baru yang disiapkan masing-masing brand sebelum memutuskan membelinya. (KIT/RS)

    Baca juga: Debut Publik New Royal Enfield Classic 350 di IIMS Hybrid 2022

    Bangkit Jaya Putra

    Bangkit Jaya Putra

    Pria yang akrab dipanggil dengan Bangkit. Ia sangat gemar mengendari motor. Passion nya di jurnalisme, khususnya otomotif juga sangat kuat.

    Baca Bio Penuh

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • Kawasaki Ninja H2SX
      Kawasaki Ninja H2SX
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Niken
      Yamaha Niken
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Kawasaki Ninja H2R
      Kawasaki Ninja H2R
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW R 1200 GS 2024
      BMW R 1200 GS 2024
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Viar E Cross ev
      Viar E Cross
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Motor Terbaru di Oto

    Oto
    • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
      NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
      14 Nov, 2024 .
    • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
      Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
      14 Nov, 2024 .
    • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
      NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
      08 Nov, 2024 .
    • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
      Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
      05 Nov, 2024 .
    • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
      TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
      05 Nov, 2024 .
    • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
      YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
      05 Nov, 2024 .
    • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      15 Oct, 2024 .
    • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      15 Oct, 2024 .
    • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      04 Sep, 2024 .
    • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      20 Aug, 2024 .
    Tonton Video Motor

    Artikel Motor dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
      Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
      Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
    • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
      Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
      Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
    • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
      14 Perubahan di New Honda Scoopy
      Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
    • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
      Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
      Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
    • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
    • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
    • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
    • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
    • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
    • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
      First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
      Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
    • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
    • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      Setyo Adi, 01 Jul, 2024
    • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
    • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
    • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
    • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
    • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
    • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
    • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*