Wuling Gelar Program Undian Berhadiah Mobil
Wuling Drive & Win resmi dibuka untuk konsumen. Ini merupakan program teranyar Wuling Motors, yang dilaksanakan serentak di seluruh diler resmi di Tanah Air. Melaluinya, para pelanggan setia berkesempatan memperoleh hadiah undian.
Tak tanggung-tanggung, mobil Wuling menanti untuk dimiliki secara cuma-cuma. Setidaknya ada 9 unit yang terdiri dari tiga Almaz Smart Enjoy CVT, tiga Cortez CT CVT Comfortable dan tiga Confero S ACT. Ketiganya diundi tiap akhir periode, mulai September 2019 sampai Februari 2020.
Untuk tahap pertama yang berlangsung 1 September hingga 15 Oktober, pengundiannya digelar pada akhir Oktober. Mobil yang disuguhkan adalah Almaz, Cortez dan Confero S ACT, yang masing-masing tersedia satu unit.
Melalui program ini, Wuling tak hanya ingin memanjakan pelanggan setianya. Pabrikan asal Cina itu, juga ingin mengajak masyarakat untuk merasakan sensasi berkendara dengan beragam lini produk yang dimilikinya.
“Didukung semangat Drive For A Better Life, kami juga ingin memberikan pengalaman memiliki produk dan layanan bagi masyarakat untuk menuju kehidupan lebih baik. Di samping itu, para pelanggan yang mengikuti program ini turut berkesempatan memenangkan mobil,” jelas Zia Ul Rahman, Marketing Strategy and Promotion Manager Wuling Motors dalam keterangan resmi yang diterima OTO.com (09/09).
Lantas bagaimana cara berpartisipasi? Terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi konsumen. Sebelumnya, mereka harus mengunjungi laman driveandwin.wuling.id. Lewat situ, pelanggan diminta mendaftarkan dan memasukkan data diri. Usai melengkapi persyaratan, unique barcode diberikan melalui alamat email.
Selanjutnya, konsumen mendatangi diler terdekat, menunjukkan kode garis unit itu ke tenaga penjual. Lalu mereka memilih tiga aktivitas. Masing-masing diganjar jumlah nomor undian yang berbeda-beda. Bagi yang melakukan test drive, secara otomatis meraih satu saja.
Namun, untuk mereka yang mengajukan pemesanan produk Wuling apa saja, langsung diberikan empat nomor undian. Paling tinggi aktivitas pembelian. Banyaknya nomor undian yang diperoleh mencapai 15. Artinya, kesempatan untuk memenangkan hadiah undian lebih besar.
Adapun ketentuannya, konsumen hanya dibolehkan untuk mendaftarkan satu nama, dengan jumlah maksimal nomor undian yang bisa didapat sebanyak 20. Ini tentunya diatur dengan syarat dan ketentuan berlaku, yang dapat dilihat di laman resmi di atas.
“Mari ikuti Wuling ‘Drive & Win’ dan kunjungi website-nya, serta mendaftarkan diri untuk memperoleh kesempatan memenangkan hadiah mobil Wuling,” tutupnya. (Hfd/Odi)
Baca Juga: Wuling Elektrik E100 vs E200, Ini Detail Perbedaannya
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Wuling
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Wuling
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Wuling Terbaru di Oto
Artikel Mobil Wuling dari Carvaganza
Artikel Mobil Wuling dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature