Toyota Hilux Facelift Rilis di Thailand, Mesin Ikut Ditingkatkan
Lama menggoda publik, akhirnya Hilux facelift diluncurkan. Perilisan dilakukan di Thailand, yang menjadi basis produksi pikap andalan Toyota untuk wilayah ASEAN dan Australia. Wujud ditransformasi jadi lebih modern, persis seperti gambar bocoran yang muncul April lalu. Tak hanya fisik, jeroan di dalam mobil yang dinamakan Hilux Revo ini turut direvisi, guna meningkatkan pengalaman berkendara.
Figur grille masih sama, tapi lebih besar dan tegas. Bingkai dan palang horizontal dipertebal. Sementara front lips dibikin kekar dengan bukaan kecil memanjang. Bumper baru melengkapi tampilan dan rumah foglamp sudah bergaya masa kini. Menyempurnakan paras, penerangan utama Bi-beam LED dipasang. Di dalamnya diselipkan daytime running light (DRL). Sementara di belakang, ubahannya terletak pada lampu rem LED yang membentuk siluet angka 3.
Interior turut ditingkatkan, meski tak signifikan. Kini head unit menggunakan layar sentuh 8 inci yang memiliki konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto. Panel instrumen analog tetap tersedia, ditambah multi information display yang menampilkan info lengkap terkait kendaraan.
Soal jantung mekanis pikap Hilux baru, varian 2,4 liter berkode 2GD-FTV tak diubah. Spesifikasinya masih mengeluarkan tenaga maksimal 150 PS di putaran 3.400 rpm dan torsi 400 Nm di 1.600 hingga 2.000 rpm. Unit yang lebih mumpuni yang direvisi. Mesin 1GD-FTV yang berkubikasi 2,8 liter kini mampu menyemburkan tenaga tertinggi 204 PS. Momen puntirnya menyentuh 500 Nm yang muncul di rentang sama dengan dapur pacu 2,4 liter. Transmisinya 6-speed, baik untuk plihan manual maupun otomatis.
Baca juga: Toyota Pasarkan Base Model GR Yaris Lebih Jinak Bertransmisi CVT
Menunjang kenyamanan berkendara, sistem peredaman disetel ulang. Shock absorber dan struktur lead spring diperkuat, guna menyerap getaran lebih maksimal. Bahkan diungkapkan keterangan media yang ditulis Toyota Thailand, kenyamannya setara dengan SUV mewah. Namun, tetap unggul dalam hal kekuatan dan daya angkut. Makin menarik lantaran sistem keselamatan meningkat drastis. Untuk pertama kalinya, teknologi Toyota Safety Sense dibenamkan dalam Hilux Revo. Sebut saja Pre-Collision System, Dynamic Radar Cruise Control, and Lane Departure Alert.
Hilux Revo pun tersedia dalam beberapa varian. Single cabin dinamakan B-Cab yang dibanderol mulai 544 ribu baht atau Rp 243 jutaan sampai Rp 283 jutaan (634 ribu baht). Di atasnya Z-Edition yang menyuguhkan tipe single dan double cabin. Varian ini dilego dari 609 ribu baht (Rp 272 jutaan) hingga 809 ribu baht (Rp 361 jutaan).
Kemudian Prerunner yang lebih ditujukan untuk mobilitas pribadi konsumen. Tampilannya lebih gagah berkat penggunaan pelek alloy bernuansa gelap. Sama seperti Z-Edition ada dua versi kabin. Harganya dipatok 707 ribu baht (Rp 315 jutaan) sampai 872 ribu baht atau Rp 389 jutaan.
Bagi para penghobi atau pelanggan yang membutuhkan tunggan berperforma tinggi, bisa memilih Rocco. Soalnya mesin 2,8 liter yang lebih bertenaga hanya ditemukan pada varian ini. Termasuk sistem penggerak 4x4 yang dibutuhkan untuk melibas medan off-road. Toyota Thailand pun menjualnya dengan harga mulai 949 ribu baht atau Rp 423 jutaan hingga 1,239 juta baht (Rp 553 jutaan). (Hfd/Tom)
Sumber: Toyota Thailand
Baca juga: New Toyota Fortuner Meluncur dengan Varian Anyar dan Mesin Baru
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Toyota Hilux
Model Mobil Toyota
Jangan lewatkan
Promo Toyota Hilux, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Toyota
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Hilux Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
1998
|
2268
|
2956
|
2499
|
-
|
Tenaga
137
|
98
|
72
|
79
|
-
|
Tempat Duduk
2
|
3
|
2
|
3
|
-
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Manual
|
Manual
|
Manual
|
-
|
|
Tren Pickup Truck
- Terbaru
- Populer
Artikel Mobil Toyota Hilux dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Hilux dari Zigwheels
- Motovaganza
- Artikel Feature