Tertangkap Basah, Inikah Wujud Generasi Keenam Honda CR-V?
Belum lama ini kita kedatangan Honda CR-V dalam format facelift termutakhir. Namun, konon generasi kelima SUV andalan Honda ini tengah bersiap untuk berganti pemain. Melansir Motor1, prototipe yang diduga All New CR-V berhasil tertangkap kamera paparazzi dari kejauhan. Diprediksi berubah total!
Rangkaian foto benar-benar seperti tangkapan agen spionase yang sedang menguntit. Mengambil gambar sebuah SUV dengan balutan kulit putih pengecoh. Tampak dari kejauhan dengan lensa tele panjang dan sedikit terhalang pepohonan. Kabarnya sang penerus SUV Honda tengah melakukan pengujian di fasilitas sekitar Eropa.
Kalau benar hasil jepretan merupakan penerus CR-V, besar kemungkinan tubuhnya nanti membengkak. Semua itu bisa dirasa secara visual, terutama dari profil tubuh cenderung mengotak. Ada sensasi gambot dari Honda Pilot. Moncong dan bokong lanjut dibuat menghindar poros roda lantaran punya overhang panjang. Mengindikasikan ekstra ruang terutama di area belakang.
Diteliti lebih dekat, fasad depan menyuarakan pendewasaan. Semakin macho apalagi punya postur kap mesin lebih tegap. Tidak terlalu banyak ditemukan kesibukkan lekuk dan rongga – atau mungkin belum benar-benar bisa terlihat. Yang jelas pada model prototipe terlihat komposisi grille besar berisi patron honeycomb besar. Terlihat anyar di keluarga Honda, tidak ditemukan pula palang tebal melintang. Hanya ada satu strip tipis di sisi teratas sebagai penghubung lampu LED menyipit.
Baca juga: Honda HR-V Generasi Terbaru Pakai Rancangan Tubuh a la Coupe, Meluncur April 2021
Fasad samping memberikan kesan kalau CR-V semakin mengidolakan Pilot. Tarikan garis bahu lebih tegas, memanjang, dan serbategap. Juga pada frame jendela, sedikit melengserkan sensasi sporty model eksis. Detailnya juga disempurnakan. Spion kini ditanam pada kulit pintu, bukan lagi di dasar pilar A. Diperkirakan dapat mengurangi suara angin hingga meningkatkan sisi aerodinamika.
Indikasi kalau tubuhnya membesar adalah ukuran dari kaca baris terakhir. Ada penegasan ruang di sana, menjanjikan kabin yang lebih lapang dan nyaman untuk diisi hingga tujuh penumpang. Colongan gambar samping juga dapat sedikit memberikan gambaran desain dasbor. Diprediksi memanfaatkan head unit touchscreen bertengger terpisah di atas dasbor. Tidak duduk di bawah kisi AC seperti ditemukan saat ini.
Lanjut ke belakang, tampaknya identitas lampu vertikal dialihkan ke set horizontal. Meski begitu, boleh jadi semua itu masih berusaha ditutupi. Lantaran pada dasarnya itu merupakan salah satu ciri utama CR-V sejak nama itu muncul ke permukaan akhir era 1990-an. Tapi memang tidak menutup kemungkinan juga bila akhirnya berganti gaya. Yang jelas bisa diekspektasikan boyong ubahan menyeluruh.
Detail spesifikasi masih sangat minim untuk saat ini. Tidak diketahui memanfaatkan unit pendorong sebesar atau sekuat apa. Kendati begitu, sewajarnya akan ada opsi powertrain hybrid dan plug-in hybrid demi menguatkan pergerakan pabrikan di ranah elektrifikasi.
Memang belum ada pernyataan resmi kapan CR-V akan berganti generasi. Kemungkinan besar tidak terjadi dalam waktu dekat mengingat ini merupakan bocoran paling pertama. Boleh jadi mendebut 2022 sebagai model 2023 di market Amerika Utara. Indonesia mungkin masih lebih lama lagi. Jadi, tak perlu mengkhawatirkan CR-V facelift yang baru mengaspal di Tanah Air bakal cepat terlihat usang.
Baru Facelift di Indonesia
Ya, kita baru saja kebagian model facelift belum lama ini. Masih di generasi kelima dengan revisi beberapa titik. Cukup kuat terasa di bagian eksterior, kini melenggok lebih gagah dan sporty. Pun tak hanya penyegaran tata busana, fiturnya dibuat semakin lengkap.
Penyempurnaan paling signifikan adalah ekstra kemudahan pengoperasian dan tingkat keselamatan. Remote Engine Start jadi salah satu sorotan, dapat menghidupkan mesin dan AC via remote kunci. Cukup berguna apalagi saat matahari sedang terik-teriknya dan mobil terjemur lama.
Lainnya adalah penambahan kemampuan perlindungan penumpang. Seperangkat asisten aktif bernama Honda Sensing kini diturunkan ke mobil sekelas CR-V. Berfungsi meminimalisir dampak bahkan risiko terjadi kecelakaan lewat peringatan hingga tindakan korektif otomatis. Termasuk di dalamnya CMBS (Collision Mitigation Braking System), LKAS (Lane Keeping Assist), RDM (Road Departure Mitigation), ACC (Adaptive Cruise Control) with LSF (Low Speed Follow) dan AHB (Auto High Beam). Ditambah pula Driver Attention Monitor yang dapat mendeteksi jika pengemudi mengantuk. (Krm/Tom)
Sumber: Motor1
Baca juga: Cara Kerja Fitur Honda Sensing di CR-V, Odyssey dan Accord
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Honda CR-V
Model Mobil Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda CR-V, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Honda
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Honda CR-V Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
187
|
187
|
165
|
165
|
134
|
Torsi
240 Nm
|
252 Nm
|
240 Nm
|
240 Nm
|
324 Nm
|
Automatic Climate Control
Dual Zone
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Single Zone
|
Ventilasi AC Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Engine Start Stop Button
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
-
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Sensor Parkir
-
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Honda CR-V dari Carvaganza
Artikel Mobil Honda CR-V dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature