Perkuat Layanan Purnajual, Inchcape Jalin Kerja Sama dengan Petronas
Menyediakan pelumas standar hasil untuk mobil-mobil Mercedes-Benz
PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia mengumumkan kerja sama dengan Petronas Lubricants International (Indonesia). Sebagai distributor Mercedes-Benz di Indonesia, mereka berupaya memperkuat layanan purnajual untuk pelanggan setia.
Mercedes-Benz dan Petronas memiliki hubungan yang telah terjalin lama, dengan sejarah kemitraan lebih dari 10 tahun dalam balap Formula 1. Sebagai mitra teknis, Petronas menyediakan dukungan Fluid Technology Solutions™ melalui pelumas dan bahan bakar yang telah membantu Tim Mercedes-AMG Petronas Formula 1 meraih delapan kali kemenangan kejuaraan dunia.
Petronas Lubricants International telah menjadi mitra resmi penyedia pelumas mesin yang direkomendasikan oleh Mercedes-Benz. Akan tersedia di semua jaringan diler resmi Mercedes-Benz di Indonesia.
"Kerja sama dengan Petronas Lubricants International adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa setiap kendaraan Mercedes-Benz mendapatkan pelumas berkualitas tinggi sesuai dengan standar global kami. Kami sangat senang dapat melanjutkan kemitraan ini untuk memberikan manfaat yang nyata bagi para pelanggan kami di Indonesia," ujar Roelof Lamberts, CEO PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia.
Baca Juga: Mercedes-Benz GLA 200 Facelift dengan Penyegaran Signifikan
Inchcape menekankan servis dan memanfaatkan layanan purnajual di dealer resmi Mercedes-Benz. Karena pelanggan akan menikmati berbagai manfaat termasuk jaminan suku cadang asli, keahlian teknis dari tim yang terlatih sesuai standar Mercedes-Benz, penggunaan peralatan diagnostik yang canggih, serta pengalaman eksklusif sebagai pelanggan Mercedes-Benz.
“Kami berkomitmen untuk menyediakan pelumas berkualitas tinggi, dengan teknologi yang kami uji dan kembangkan bersama Tim Mercedes-AMG Petronas Formula 1 dalam lintasan balap. Sehingga pelumas kami memberikan kenyamanan untuk pengendara sehari-hari. Kerja sama antara Mercedes-Benz dan Petronas Lubricants International ini adalah bukti nyata dari dedikasi Petronas terhadap kualitas dan inovasi," ujar Wen Krisnadi, Country Manager Petronas Lubricants International (Indonesia).
Momen ini juga bertepatan dengan pelaksanaan National Service Weeks (NSW) 2024. Program tahunan yang dirancang khusus untuk pemilik kendaraan Mercedes-Benz yang masa garansinya telah berakhir, termasuk mereka yang memiliki 5-Year StarService. Selama periode NSW, pelanggan berkesempatan untuk mendapatkan layanan dan suku cadang dengan harga yang lebih terjangkau, serta menikmati berbagai penawaran menarik lainnya.
National Service Weeks tahun ini dapat dukungan juga dari Petronas. Pemilik kendaraan Mercedes-Benz model A-Class, B-Class, CLA, GLA, C-Class, E-Class, dan S-Class produksi tahun 2016 ke bawah dapat memperoleh harga spesial untuk paket penggantian oli, yang dimulai dari 1,5 juta rupiah sudah termasuk pajak. (ODI)
Baca Juga: Coupe Sporty Menawan Mercedes-Benz CLE Resmi Meluncur di Indonesia
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Mercedes Benz
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Mercedes Benz Terbaru di Oto
Artikel Mobil Mercedes Benz dari Carvaganza
Artikel Mobil Mercedes Benz dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature