Nissan Siapkan Fitur Parkir Paling Canggih
BMW belum lama ini menunjukkan Sedan 7-Series mereka bisa keluar-masuk carport dengan remote saja. Canggih memang, namun Nissan menyiapkan strategi lain, dan caranya, dengan mengimbuhkan fitur pencari lokasi parkir.
Dengan fitur bernama ProPilot Park, mobil Nissan Leaf dapat memberikan informasi terkini lokasi parkir yang tersedia. Pengemudi pun tinggal memilih slot parkir yang diinginkan dan mobil bergerak otomatis masuk ke slot parkir.
Skenario mencari lahan parkir, memang kerap menjadi momok menyebalkan bagi para pengendara. Semangat berkunjung ke suatu tempat, kerap diruntuhkan tatkala kesulitan menemukan lokasi untuk memarkirkan mobil kesayangan. Belum lagi, jika terjadi pertikaian dengan pengendara lain yang juga menginginkan slot yang sama. Hadirnya fitur ini dapat meminimalisir segala kemungkinan itu. Tentu jika semua mobil menggunakan sistem yang sama.
Seperti dilansir laman Auto Evolution, cara kerjanya dengan menekan tombol Auto P yang berada di sebelah tuas transmisi. Layar multimedia menunjukkan lokasi yang tersedia. Begitu selesai dipilih, tekan tombol Auto P hingga mobil selesai melakukan prosesi parkir di tempat yang dituju.
Sistem ini bekerja mengandalkan sensor sonar dan kamera untuk pengendaraan otonom yang diprogram untuk membaca lingkungan dan memandu mobil untuk parkir. Berbagai posisi parkir pun bisa diakomodir, paralel, maju, mundur, miring.
Nissan Leaf terbaru diperkenalkan perdana di Tokyo pada 6 September. Model anyar ini memiliki fitur semi-autonomous driving. Sistem pengemudian otomatis ini hanya bisa digunakan di jalan raya yang ramai di kecepatan sedang. Selanjutnya, crossover kompak ini diedarkan di Eropa yang menjadi destinasi utama penjualan.
Oh ya, Leaf bukanlah mobil konvensional. Ia spesies mobil listrik yang mengandalkan baterai Lithium-ion terbaru. Nissan bahkan diisukan sudah menyiapkan baterai opsional yang siap melenggangkan Leaf dari posisi charge penuh hingga jarak 410 km.
Fitur pemandu parkir, memang jadi salah satu andalan pabrikan untuk mengenalkan teknologi canggih di mobilnya. Salah satu mobil dengan fitur parkir otomatis pertama di Indonesia adalah Ford Focus, berikutnya Mercedes-Benz turut menyelipkan fitur ini di line up tanah air.
Baca Juga: Nissan Siapkan Pesaing Fortuner dan Pajero Sport
Sumber: Auto Evolution
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi BMW 7 Series Sedan
Model Mobil BMW
Jangan lewatkan
Promo BMW 7 Series Sedan, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan BMW
- Terbaru
- Populer
Video Mobil BMW 7 Series Sedan Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
2998
|
2999
|
2993
|
-
|
-
|
Tenaga
286
|
367
|
510
|
292
|
333
|
Tempat Duduk
4
|
4
|
4
|
5
|
5
|
Jenis Transmisi
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Kapasitas Baterai
-
|
-
|
-
|
90 kWh
|
107.8 kWh
|
|
Tren Sedan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil BMW 7 Series Sedan dari Carvaganza
Artikel Mobil BMW 7 Series Sedan dari Zigwheels
- Motovaganza