New Mazda CX-5 Facelift 2022 Resmi Mengaspal di Indonesia
Versi facelift Mazda CX-5 akhirnya resmi mengaspal di Indonesia. Setelah 5 tahun generasi kedua Mazda CX-5 beredar, model facelift datang dengan segenap penyempurnaan. Tak butuh waktu lama untuk menyambangi Indonesia, setelah mendebut global September 2021 lalu. Ada banyak sajian segar di balik revisi desain yang membuatnya naik kelas.
KEY TAKEAWAYS
New Mazda CX-5
Hadir dalam dua varian: Elite dan Kuro EditionHarga New Mazda CX-5
Banderolnya Rp597,7 juta untuk Elite dan Kuro Edition Rp607,7 jutaNew Mazda CX-5 ditawarkan dalam dua varian. New Mazda CX-5 Elite seharga Rp597,7 juta dan New Mazda CX-5 Kuro Edition Rp607,7 juta. Pembeda utama dari tampilan, dengan Kuro Edition lebih kuat kadar tampilan sporty.
Kalau dilihat sekilas, seperti tak banyak berubah dibanding CX-5 sebelumnya. Namun saat diperhatikan, penyegaran terjadi cukup membuat tampilan CX-5 makin berwibawa. Konsep “less is more” tampak jelas menguatkan bahasa desain KODO. Menekankan estetika Jepang minimalis dan sederhana. Meski tanpa banyak bermain garis tegas, bisa menghasilkan tampang yang lebih ganteng.
Moncong pada paras dibuat makin pipih, menyesuaikan desain lampu tipis. Signature wing baru dibuat menebal di tengah dan tidak lagi merembet hingga sisi bawah headlamp. Makin ada kemiripan dengan karakter Mazda3 dan CX-30. Lampu belakang juga kena revisi desain. Kini lebih ramping dengan lekuk menipis ke tengah. Pendaran lampu depan dan belakang dibuat serasi membentuk setengah lingkaran.
Baca juga: Mazda CX-60 Mendebut! Pamerkan PHEV, RWD dan Teknologi Baru
Perbedaan varian Elite dan Kuro mudah dikenali. CX-5 Kuro menekankan karakter lebih sporty. Elemen kromium lebih minim di luar, berganti kelir hitam glossy. Karena kata "Kuro" sendiri berasal dari bahasa Jepang yang berarti hitam. Seperti ditemui di grille, spion, bumper, overfender dan pelek 19-inci. Sementara Elite memancarkan kemewahan ala eksekutif. Tergambar dari aksen krom di elemen desain paling menonjol.
Gaya minimalis namun mewah juga menyambut di dalam kabin. Desain dasbor memang tidak mengalami banyak perubahan. Masih mengikuti rancangan yang dipakai oleh model-model terbaru Mazda generasi ketujuh. Tidak banyak tombol bertebaran. Hanya ada beberapa, namun fungsional. Segala informasi, pengaturan dan navigasi terintegrasi dalam sebuah layar sentuh di tengah dasbor yang dapat dioperasikan melalui tombol di konsol tengah.
Bicara fitur New CX-5 makin premium. Penerangannya mengadopsi Adaptive LED Headlamp. Paketnya cukup banyak, terdiri dari 20 Matrix LED Hi-beam Headlight (ALH), Low-beam Headlight, Highway Mode, Wide Range Low-beam (ALH) dan Daytime Running Light.
Mengakses bagasi pun kian mudah dengan Hands-free Electric Tailgate. Cukup ayunkan kaki ke bawah bemper belakang, makan sensor akan membaca dan secara otomatis membuka pintu. Masuk ke kabin dimudahkan Smart Keyless Entry. Lalu pengaturan kursi pengemudi secara elektrik dengan memori.
Beberapa fitur baru memang semakin memberi kemudahan. Seperti Wireless Smartphone Charger dan terdapat USB port di armrest kursi belakang. Layar monitor tetap 8-inci dengan fungsi integrasi ke smartphone. Ditunjang pula alunan suara merdu dari audio system BOSE dengan 10 speaker.
Paket fitur penjamin keselamatan dalam i-Activsense tambah lengkap. New CX-5 dilengkapi MRCC (Mazda Radar Cruise Control) atau beken dikenal sebagai cruise control adaptif. Bila ingin santai melaju di jalan tol, Anda tidak perlu menekan pedal gas dan rem lagi. Mobil dapat melaju mengikuti kendaraan di depan secara otomatis dan menjaga jarak yang ditetapkan. Ada juga Lane Departure Warning System (LDWS) dan Lane-keep Assist System (LAS) agar tidak sembarangan berpindah lajur. Selain terdengar suara peringatan, setir akan bergetar dan bergerak untuk mengembalikan posisi.
Mesin tetap mengandalkan unit Skyactiv-G 4-silinder 2,5-liter DOHC 16 valve. Hasil tenaga tercipta sebesar 190 PS di putaran 6.000 rpm dan torsi 252 Nm di 4.000 rpm. Enjin ini punya teknologi canggih juga. Yaitu Cylinder Deactivation yang dapat mematikan dua silinder mesin saat melaju konstan. Tujuan utamanya untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Semua daya tersalur ke roda depan (FWD) via transmisi otomatis Skyactiv-Drive 6-percepatan.
“Our customer satisfaction is of the utmost priority. Dengan pembaruan menyeluruh dari pengaplikasian elemen desain dan teknologi yang mengedepankan generasi ke-7 serta perluasan jaringan diler di seluruh Indonesia, kami yakin the New Mazda CX-5 akan sukses meluncur di Indonesia,” Kata Ricky Thio, Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia.
Tersedia 6 pilihan kelir untuk New Mazda CX-5. Termasuk warna anyar Zircon Sand Metallic yang tersedia di varian Elite. Setiap pembelian New CX-5 akan mendapat layanan My Mazda Sevice secara gratis. Meliputi servis dan suku cadang selama 3 tahun atau 60.000 km, mana yang tercapai lebih dulu. (Odi/Tom)
Baca juga: Harga Mazda2 Bekas Kian Murah, Hatchback Keren Kaya Fitur
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Mazda CX 5
Model Mobil Mazda
Jangan lewatkan
Promo Mazda CX 5, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Mazda
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Mazda CX 5 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
187
|
148
|
169
|
153
|
165
|
Torsi
252 Nm
|
400 Nm
|
233 Nm
|
200 Nm
|
240 Nm
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
AC
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kantong Udara Pengemudi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kursi Lipat Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren Crossover
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Mazda CX 5 dari Carvaganza
Artikel Mobil Mazda CX 5 dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature