Modifikasi Jaguar I-Pace Gaya Lister, Wujudnya Makin Galak

Modifikasi Jaguar I-Pace Gaya Lister, Wujudnya Makin Galak

Perusahaan tuning asal Inggris, Lister merilis Jaguar I-Pace yang telah dimodifikasi. Mobil listrik itu disebut Lister SUV-E concept mendapat berbagai ubahan. Tak hanya sektor kosmetik yang membuatnya semakin atraktif, urusan performa juga kena sehingga ia menjadi lebih mumpuni.

Jaguar i-pace

Lister sendiri merupakan perusahaan tuning yang punya sejarah cukup panjang di dunia otomotif. Pabrikan ini sering menjuarai balapan dengan mobil buatannya sendiri. Ia juga memiliki kedekatan dengan merek Jaguar, karena sering memodifikasi mobil mereka.

Eksteriornya diperkuat lewat tambahan komponen fiber karbon yang meliputi bumper dan splitter di depan serta belakang. Kemudian kap mesinnya dan spoiler di buritan. Fender turut ditambahkan ke keempat sisi roda. Termasuk pula grille depan yang berkisi-kisi honeycomb dengan bingkai besar. Keseluruhan penyematan perangkat tambahan itu membuatnya lebih sporty. Kelir bodi bermacam-macam, bahkan konsumen bisa meminta warna apapun sesuai keinginan.

Wujudnya masih dilengkapi pelek buatan Lister sendiri yang terbuat dari titanium. Coraknya sederhana dengan jumlah palang sebanyak 10 buah yang langsing. Pengaplikasiannya justru menghadirkan nuansa agresif. Soalnya, dibalik bingkai roda terlihat ada penghela laju keramik karbon bersama kaliper besar. Untuk memenuhi regulasi, speaker knalpot palsu dibenamkan, tapi dengan suara yang lebih galak.

Interior tidak banyak diubah. Namun, pelapis jok dan kabin diganti material kulit Nappa yang memberikan rasa nyaman dan mewah. Ada 60 opsi warna dan 200 corak jahitan disuguhkan, seperti dinukil dari motor1.com (05/11). Pelanggan pun punya kesempatan untuk menciptakan kombinasi impian.

Jaguar i-pace modif

Sektor performa mencakup penggantian suspensi yang dapat diatur ketinggiannya. Tidak disebutkan secara spesifik berapa jarak yang dapat disesuaikan. Namun, itu mengizinkan mobil dapat melewati berbagai kondisi jalan, sekaligus kemampuan manuver yang lebih stabil. Jantung mekanis yang berupa motor listrik turut ditingkatkan. Lister melakukan pembaruan melalui perangkat lunak, guna menghasilkan keluaran tenaga dan momen puntir lebih galak dari model standar bawaan pabrik.

Meski tak diungkapkan berapa angkanya, tapi perusahaan tuning itu menjanjikan I-Pace SUV-E concept dapat melaju dari nol ke 100 kpj dalam 4 detik. Ini lebih cepat 0,5 detik dari I-Pace standar pabrik. Cukup masuk akal, mengingat modifikasi yang dilakukan ternyata mampu memangkas bobot mobil hingga 100 kg, atau menjadi 2.033 kg.

Tertarik untuk membelinya? Konsumen harus bergerak cepat, lantaran I-Pace SUV-E dibuat terbatas. Tapi Lister belum menjabarkan berapa jumlah yang disediakan. Adapun banderolnya senilai £125 ribu atau Rp 2,2 miliaran. (Hfd/Odi)

Sumber: Motor1

Baca Juga: Sekali Cas, Jaguar I-Pace Sanggup Tempuh London-Brussel

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid

Muhammad Hafid, atau biasa dipanggil Hafid adalah jurnalis otomotif berpengalaman. Pengetahuannya tidak hanya terbatas di teknis otomotif roda empat, tapi juga roda dua dan industri secara keseluruhan. Beberapa media pernah menjadi tempat baginya menyalurkan bakat dan pengetahuan, sebelum akhirnya bergabung bersama OTO.com awal Oktober 2018.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Jaguar

  • Jaguar F Type
    Jaguar F Type
  • Jaguar XF
    Jaguar XF
  • Jaguar E-PACE
    Jaguar E-PACE
  • Jaguar F PACE
    Jaguar F PACE
  • Jaguar I-PACE ev
    Jaguar I-PACE
Harga Mobil Jaguar

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Jaguar XE
    Jaguar XE
    Rp 791,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Jaguar Terbaru di Oto

Oto
  • Peluncuran Jaguar F-Pace 2.0 Prestige I OTO.com
    Peluncuran Jaguar F-Pace 2.0 Prestige I OTO.com
    13 Oct, 2017 . 200 kali dilihat
  • Jaguar Land Rover Menghadirkan Tiga Mobil Andalannya di GIIAS 2016 | Oto.com
    Jaguar Land Rover Menghadirkan Tiga Mobil Andalannya di GIIAS 2016 | Oto.com
    11 Aug, 2016 . 20 kali dilihat
  • Pre-launch Preview Jaguar F-PACE 2016
    Pre-launch Preview Jaguar F-PACE 2016
    17 Jun, 2016 . 151 kali dilihat
  • Jaguar F-Pace: Look out Porsche Macan? - Carfection
    Jaguar F-Pace: Look out Porsche Macan? - Carfection
    23 May, 2016 . 150K kali dilihat
  • Jaguar F-PACE | Features and Benefits
    Jaguar F-PACE | Features and Benefits
    23 May, 2016 . 29K kali dilihat
  • 2015 Jaguar XJ Supercharged Full Review, Start Up, Exhaust
    2015 Jaguar XJ Supercharged Full Review, Start Up, Exhaust
    10 Mar, 2016 . 111K kali dilihat
  • Review: 2015 Jaguar F-Type R Coupe
    Review: 2015 Jaguar F-Type R Coupe
    10 Mar, 2016 . 279K kali dilihat
  • 2015 Jaguar XE - an exclusive preview with What Car?
    2015 Jaguar XE - an exclusive preview with What Car?
    21 Oct, 2015 . 196K kali dilihat
  • 2015 Jaguar XE 2.0 Turbo full review - More fun than expected!
    2015 Jaguar XE 2.0 Turbo full review - More fun than expected!
    21 Oct, 2015 . 8K kali dilihat
  • 2016 Jaguar XE Prestige
    2016 Jaguar XE Prestige
    21 Oct, 2015 . 297 kali dilihat
Tonton Video Mobil Jaguar

Artikel Mobil Jaguar dari Carvaganza

  • Jaguar Rilis F-Pace 90th Anniversary Edition dan SVR 575 Edition, Apa Bedanya?
    Jaguar Rilis F-Pace 90th Anniversary Edition dan SVR 575 Edition, Apa Bedanya?
    Alvando Noya, 21 Mei, 2024
  • Jaguar C-X75 Versi Legal Jalan Raya Dirilis
    Jaguar C-X75 Versi Legal Jalan Raya Dirilis
    Muhammad Hafid, 06 Mar, 2024
  • Suhu Bukan Halangan Buat Jaguar Naik Podium Lagi di Formula E Jakarta
    Suhu Bukan Halangan Buat Jaguar Naik Podium Lagi di Formula E Jakarta
    Eka Zulkarnain H, 02 Jun, 2023
  • Jaguar I-Pace Hadir di Indonesia Lawan Model X, Tawarkan Sensasi Sportscar
    Jaguar I-Pace Hadir di Indonesia Lawan Model X, Tawarkan Sensasi Sportscar
    Anindiyo Pradhono, 26 Okt, 2022
  • Harga Rp 3 Miliar, Jaguar I-Pace Resmi Hadir di Indonesia
    Harga Rp 3 Miliar, Jaguar I-Pace Resmi Hadir di Indonesia
    Anindiyo Pradhono, 25 Okt, 2022

Artikel Mobil Jaguar dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Fitur-fitur Chery J6 yang Menunjang Berkendara Off-road
    Bangkit Jaya Putra, 04 Nov, 2024
  • Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Nissan Lagi Mengembangkan Mobil Listrik Murah Berbasis Renault
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Toyota Ungkap 4Runner TRD Surf Concept di SEMA 2024
    Muhammad Hafid, 04 Nov, 2024
  • Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
    Setyo Adi, 20 Sep, 2024
  • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
    Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
  • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
  • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
    Setyo Adi, 24 Jun, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    First Drive Rolls-Royce Spectre: Kemewahan Sempurna dari Mobil Listrik
    Wahyu Hariantono, 09 Okt, 2024
  • Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Seres E1: Mobil Listrik Imut yang Layak Dilirik Juga
    Ardiantomi, 07 Okt, 2024
  • First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    First Drive Ferrari Roma Spider: Prancing Horse Buat Harian
    Anindiyo Pradhono, 04 Okt, 2024
  • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
    Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
  • All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    All New Nissan Serena e-Power: Performa dan Efisiensi Meningkat Drastis
    Anindiyo Pradhono, 25 Sep, 2024
  • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
    Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
  • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
    Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
  • Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Opsi Fitur Pintar nan Unik yang Ditawarkan Pabrikan Dunia
    Muhammad Hafid, 10 Jun, 2024
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Pendatang Baru Citroen C3 Aircross, Lawan Pemain Lawas Toyota Rush
    Setyo Adi, 22 Mei, 2024
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*