Mitsubishi Xpander Salip Toyota Avanza dan Honda Mobilio?
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), baru saja merilis data penjualan Agustus 2017. Data terbaru yang merepresentasikan penjualan wholesales itu, menunjukkan figur yang unik. Toyota Grand New Avanza penjualannya hanya 10 ribuan unit. Hasil itu di bawah penjualan Mitsubishi Xpander yang mencapai 11 ribuan unit.
Jika didetail, Low MPV Toyota terniagakan 10.212 unit. Data itupun merupakan penjualan wholesales, yang artinya baru pendistribusian dari pabrik ke diler. Sementara angka yang dicapai MPV baru Mitsubishi, 11.521 unit adalah retail sales, penjualan ke konsumen berwujud SPK. Apalagi figur yang diterbitkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hanya diraih dalam 14 hari penjualan (10-24) Agustus 2017.
Untuk diketahui, MMKSI belum menyetorkan hasil penjualan Xpander pada Gaikindo. Angka wholesales Low MPV berkapasitas 7 penumpang itu pun tak nampak. Sedangkan merek lainnya seperti Toyota Avanza, Honda Mobilio, Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina, semua sudah tersarikan di sana.
Ketidakberimbangan penjualan Xpander-Avanza ini juga perlu diperhatikan dari faktor ‘baru meluncur’. Sudah sangat lumrah ketika produk baru meluncur, pembelinya membludak. Apalagi MMKSI memang sudah membuka kran pendataan pemesan dan promosi Xpander sejak setahun belakangan. Bisa jadi penjualan Xpander di bulan berikutnya tak seagresif bulan pertama. Tapi tak menutup kemungkinan juga lebih masif.
Selain absennya data penjualan Xpander, Wuling Confero juga tak nampak di pencatatan Gaikindo. Padahal mereka sudah terdaftar sejak tahun lalu. Entah apa alasan pabrikan asal Tiongkok ini tak juga mengupdate angka distribusinya.
Xpander dan Confero berhasil memberi warna tersendiri pada industri otomotif Indonesia. Dua produk baru ini menawarkan perbedaan yang cukup signifikan dari produk yang sudah ada. Persaingan di kelas yang menjadi kontributor penjualan terbanyak di tanah air pun diharap makin dinamis. Poin positifnya untuk masyarakat, pilihan mobil keluarga makin banyak.
Mitsubishi menawarkan desain Low MPV dalam komposisi yang mereka sebut Next Generation Small MPV. Mobil keluarga berdaya angkut 7 penumpang, disajikan dalam format MPV berdaya jelajah tinggi. Ground clearance yang mapan, dengan beragam fitur yang tak ada di kelasnya, membuat daya saing Xpander kian tangguh.
Sementara Toyota Avanza, sang primadona dan dijuluki mobil ‘sejuta umat’ sudah lama tak mendapat penyegaran. Namun, dukungan jaringan yang luas dari Toyota, dengan nama yang sudah berkibar lama, tentu membuat Toyota mudah geram dengan kedatangan para pendatang baru. Tengok saja Suzuki Ertiga, hingga Honda Mobilio, meski menelurkan produk yang kompetitif, Avanza tetap paling populer. Bagaimana dengan Mitsubishi Xpander? Kita tunggu saja.
Baca juga: Mitsubishi Xpander Datang, Daihatsu Xenia Tetap Laris
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Mitsubishi
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Mitsubishi Terbaru di Oto
Artikel Mobil Mitsubishi dari Carvaganza
Artikel Mobil Mitsubishi dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature