Mitsubishi Kini Miliki 101 Diler di Indonesia
Mitsubishi memantapkan tonggak sejarah dengan meresmikan diler kendaraan penumpang ke-101. Hal ini seiring dengan diresmikannya diler baru mereka yang ada di Karawang, Jawa Barat dengan nama PT Srikandi Diamond Motor.
Langkahnya yang ekspansif membuka jaringan diler di Indonesia dikatakan, Kyoya Kondo, Presiden Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) merupakan upaya untuk meningkatkan layanan kepada konsumennya. Selain itu, semakin banyaknya minat masyarakat pada produk baru mereka, Xpander, juga juga jadi alasan berdirinya diler Mitsubishi ke-13 di kawasan Jawa Barat dan ke-11 yang dimiliki Srikandi Group.
"Inilah layanan diler terbaru kami. Kami terus menambah jaringan diler agar dapat mendekatkan diri kepada konsumen di seluruh Indonesia. Diharapkan, layanan yang dibutuhkan di manapun di Indonesia bisa terpenuhi. Kami berharap mendapat kepercayaan dari pelanggan baru kami," papar Kyoya Kondo, Rabu (22/11) di Karawang.
Diler yang ada di Jl.Bharata Raya Perumnas, No.A33, Galuh Mas, Karawang, Jawa Barat ini memiliki fasilitas 3S (Servise, Sales and Spart part). Semua mobil Mitsubishi ditawarkan di diler ini, seperti; Pajero Sport, Outlander Sport, Mirage, Delica dan Xpander. Selain itu, ada kendaraan komersial ringan,Triton.
Fasilitas servis, PT Srikandi Diamond Motors Karawang memiliki 10 stall servis umum dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP). Sebuah layanan servis cepat yang pengerjaannya kurang dari 60 menit. Total layanan servis di diler ini bisa mencapai 40 kendaraan per hari. Ada juga layanan service booking, dan HSK (Home Service Kit) bagi konsumen yang membutuhkan servis di luar diler.
Diler ini berdiri di atas lahan lebih dari 5.000 m2, dan memiliki area showroom seluas 305 m2 dan luas area Workshop 630 m2. Untuk melayani konsumen, diler ini buka mulai 08.00 - 16.00 hari kerja, untuk akhir pekan sampai pukul 14.00. Service booking juga disediakan untuk kemudahan bagi konsumen di Karawang dan sekitarnya.
"Layanan yang ditawarkan sangatlah penting untuk memastikan konsumen bisa mendapatkan pengalaman terbaik dalam menggunakan produk kita. Ini sekaligus komitmen untuk membuat brand kita menjadi top of mind di pasar Indonesia," pungkas Kyoya Kondo.
Baca Juga: Kebanjiran order, Mitsubishi tambah diler
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Mitsubishi
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Mitsubishi Terbaru di Oto
Artikel Mobil Mitsubishi dari Carvaganza
Artikel Mobil Mitsubishi dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature