Mercedes Dan Nico Rosberg Juara Dunia F1!
Perhelatan kejuaraan balap F1 akhirnya ditutup di Abu Dhabi. Dan seperti diperkirakan tim Mercedes F1 yang tampil sepanjag tahun nyaris tanpa cela, berhasil menggondol gelar juara konstruktor. Namun lain cerita dari sisi pembalapnya.
Nico Rosberg dan juara dunia F1 tiga kali Lewis Hamilton saling 'baku hantam' sepanjag musim 2016 ini, namun Abu Dhabi menjadi saksi Nico Rosberg untuk pertama kalinya menjadi juara dunia F1 2016, bersama Mercedes F1. Dan seperti biasa, bukan F1 namanya kalau tidak ada drama.
Nico hanya perlu finish kedua di balapan terakhir tersebut, untuk menjadi juara dunia, namun sepertinya rival terdekat sekaligus rekan satu timnya, tidak akan membiarkan hal tersebut terjadi begitu saja. Lewis memimpin balapan, dan Rosberg di posisi kedua. Sebuah skenario yang tampak sempurna dan membuat Toto Wolf, Direktur Mercedes F1 agak tenang. Namun kemudian, Lewis tampak melambat. Kenapa?
Yang jelas bukan faktor teknis. Tapi ia berharap 'rombongan' dibelakang Rosberg bisa mendahului rekan setimnya itu, terutama Sebastian Vettel dan Max Verstappen yang berada di urutan ketiga. Dengan turunnya posisi, maka gelar Nico akan melayang, karena putra mantan juara F1 Keke Rosberg itu harus berada, minimal, di urutan ketiga untuk bisa juara dunia.
Meski jelas terlihat bahwa Hamilton melambatkan kecepatannya, namun ia menyangkal hal itu adalah disengaja, meski timnya sudah menginstruksikan untuk menambah laju. "Saya merasa nyaman dengan kecepatan ini," tegasnya kepada tim melalui radio. Sementara Rosberg harus berjuang untuk mempertahankan posisinya. Toto Wolf, seperti dikutip dari Motor1 mengatakan bahwa dirinya akan mengkaji apakah hal seperti ini bisa ditoleransi oleh tim.
"Di satu sisi Hamilton bisa melesat jauh meninggalkan yang lain dan membuktikan kehebatannya, dan menyuarakan bahwa musim ini seharusnya milik Hamilton. Tapi di satu sisi bisa juga melambat dan menahan laju Nico. Sayangnya, hal terakhir itu yang ia pilih," ujar Toto. Tapi ia juga merasa bahwa perintah tim harus dituruti oleh siapapun.
Kehawatiran Wolff tentu bisa dimengerti. Jika sampai terjadi sesuatu dan kedua pembalapnya tidak finish, tentunya hal tersebut akan meremukan moral tim yang sudah berusaha keras untuk bisa berada di puncak saat tiba di Abu Dhabi. Tapi biar bagaimanapun, Hamilton dan Rosberg melakukan tugasnya dengan baik. Mercedes F1 sukses juara dunia konstruktor 2016 dengan poin 765, dan Rosberg meraih 385 angka, atau 5 poin lebih banyak dari Hamilton.
Baca Juga: Mercedes-AMG GT atap terbuka diperkenalkan
Foto: Motor1
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Mercedes Benz
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Mercedes Benz Terbaru di Oto
Artikel Mobil Mercedes Benz dari Carvaganza
Artikel Mobil Mercedes Benz dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature