Mercedes-Benz S-Class 2018: Facelift Signifikan
Biasanya, model facelift dan ubahan minor, tidak terlalu signifikan bedanya dibanding model sebelumnya. Namun tidak demikian yang terjadi pada Mercedes-Benz S-Class 2018, yang meluncur di Shanghai Auto Show 2017. Ubahan penampilannya tidak banyak, tapi signifikan. Bahkan beberapa model malah mendapat mesin baru. Semuanya diberikan Mercedes-Benz untuk menyajikan S-Class super mewah yang lebih mencuri perhatian.
Dari profil bodi secara keseluruhan, memang tak kentara ubahannya. Garis dan pahatan bodinya masih sama. Namun perhatikan bagian wajahnya, S-Class mendapat bumper desain baru. Begitu juga bumper bagian belakangnya. Selain itu, grille radiator juga mendapat revisi desain.
Di dalam kabinnya, perubahan bisa dideteksi saat duduk di bangku pengemudi. Perhatikan bagian palang kemudi dengan tombol-tombol ditata ulang. Tujuannya, untuk memberi kendali lebih dan kemudahan akses pada kluster instrumen berukuran 12,3 inci dengan beragam fungsi dan informasi di dalamnya. Sedang tombol touch control, memungkinkan pengemudi mengendalikan banyak fungsi, selain dari touchpad pada konsol tengahnya.
Tak hanya sedan mewah S-Class biasa, sedan ultramewah Mercedes-Maybach juga mendapat ubahan lebih signifikan. Wajahnya ditingkatkan penampilannya dengan trim chrome dan logo baru. Namun yang paling signifikan, mesin baru Mercedes-Maybach S560 didukung mesin V8 4.0 liter bi-turbo dengan tenaga 463 hp. Sementara Maybach yang dijual saat ini, S550, menggunakan mesin V8 4.7 liter biturbo berdaya 449 hp. Dan model S600 dengan mesin V12 nya menyemburkan tenaga 523 hp.
Tak berhenti sampai situ, keluarga S-Class lain dari divisi performa tinggi juga disegarkan. Mercedes-AMG S63 mendapat substitusi pemain di balik kap mesinnya. S63 baru kini disokong jantung mekanis AMG V8 4.0 liter biturbo dengan transmisi otomatis 9-speed. Mesin itu menggantikan pendahulunya, V8 5.5 liter biturbo dengan tenaga 577 hp. Meski kapasitas mesin baru lebih kecil, tenaganya ternyata meningkat signifikan menjadi 603 hp.
Ternyata, istilah facelift dan minor change tak melulu merupakan ubahan kecil. Mercedes-Benz membuktikannya dengan penyegaran pada keluarga S-Class mereka untuk model 2018. Sangat menarik. Apalagi yang berubah bukan hanya penampilan atau trim belaka, sampai mengganti mesin pada Mercedes-Maybach dan Mercedes-AMG S63.
Baca Juga: Mercedes-AMG akan buat mobil listrik
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Mercedes Benz S-Class
Model Mobil Mercedes Benz
Jangan lewatkan
Promo Mercedes Benz S-Class, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Mercedes Benz S-Class Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Mesin
2999
|
2993
|
-
|
2998
|
-
|
Tenaga
367
|
510
|
333
|
286
|
544
|
Tempat Duduk
4
|
4
|
5
|
4
|
5
|
Jenis Transmisi
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Otomatis
|
Kapasitas Baterai
-
|
-
|
107.8 kWh
|
-
|
101.7 kWh
|
|
Tren Sedan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Mercedes Benz S-Class dari Carvaganza
Artikel Mobil Mercedes Benz S-Class dari Zigwheels
- Motovaganza