Lebih Dekat dengan Honda CR-V e:HEV Black Edition
KEY TAKEAWAYS
Unit CR-V e:HEV di GIIAS 2022 diboyong dari Jepang dan masih model sebelum facelift
ditawarkan dalam banderol 4,5 juta Yen atau sekitar Rp500 jutaTeknologi hybrid menjadi jembatan bagi penggunaan kendaraan listrik murni di masa depan. Ini salah satu keyakinan dari PT Honda Prospect Motor (HPM) yang memperkenalkan teknologi terbaru e:HEV di ajang GIIAS 2022. Tak hanya lewat Accord, tapi juga CR-V. Unit ini dibawa langsung dari Jepang. Varian yang dibawa merupakan CR-V e:HEV Black Edition, yang muncul sekitar 2021 lalu.
Sesuai namanya, eksterior berbalut kelir hitam. Sentuhan krom ada di beberapa detail seperti grille depan, garnish foglamp, door lower garnish, tailgate garnish serta emblem. Serupa dengan varian Black Edition yang ditawarkan di Tanah Air. Peleknya berukuran 18 inci dengan laburan warna hitam. Beda utama, logo di depan berpendar warna biru yang menandakan hybrid. Emblemnya pun menyertakan e:HEV sebagai penanda berbeda.
Masuk ke interior, CR-V hybrid ini menawarkan desain serupa model konvensional. Ada dasbor berdesain premium berkat penggunaan panel kayu hingga ke trim pintu. Bahan material kulit juga membungkus sebagian besar interior, tentu dengan warna gelap. Termasuk lingkar kemudi serta jok. Pada bagian jok terdapat detail jahitan dengan tulisan Black Edition. Bagian konsol tengah tampak pembeda dengan versi konvensional. Tidak ada tuas transmisi, berganti tombol P, R, N dan D untuk berkendara.
Head unit hadir layar sentuh dengan fitur Honda Internavi dan sambungan dengan telepon genggam. Pengaturan hiburan hadir dari tombol di lingkar kemudi bersama dengan tombol pengaturan fitur Honda Sensing. SUV dua baris ini menawarkan banyak ruang penyimpanan serta ruang kargo yang besar. Plus panoramic sunroof membuat kesan lapang dan mewah hadir di interiornya.
Baca Juga: Honda Berencana Hadirkan Dua Model Hybrid di Indonesia Tahun Depan
Soal performa, mesin konvensional i-VTEC 1.993 cc menghasilkan tenaga 145 PS di 6.200 rpm dan torsi 175 Nm di 4.000 rpm. Motor listriknya menghasilkan tenaga 184 PS dan torsi 315 Nm. Ini membuat CR-V hybrid terasa superior dalam sisi tenaga juga pengendalian karena disalurkan ke empat roda.
Sistem hybrid menawarkan tiga mode berkendara seperti Accord. Pertama EV mode kendaraan bergerak dengan motor listrik yang tenaganya berasal dari baterai. Saat pengereman, energi regeneratif akan mengisi baterai. Mode kedua hybrid drive mode. Ini mode gabungan yang membuat mesin konvensional akan menjadi generator tenaga ke baterai untuk menggerakkan motor listrik.
Terakhir engine drive mode. Mode ini menggunakan tenaga dari mesin konvensional untuk menggerakkan mesin. Kopling pengunci pada transmisi terhubung ke mesin dan menggerakkan roda.
Di Jepang, CR-V e:HEV Black Edition ditawarkan dalam banderol 4,5 juta Yen atau sekitar Rp500 juta. Berharap saja PT HPM akan menawarkan model ini di masa depan sebab untuk saat ini statusnya masih kendaraan show untuk pameran. (STA/ODI)
Baca Juga: Mengulik Honda Accord e:HEV, Seharusnya Bertarung Melawan Toyota Camry Hybrid
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Honda CR-V
Model Mobil Honda
Jangan lewatkan
Promo Honda CR-V, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Honda CR-V Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
187
|
187
|
165
|
165
|
134
|
Torsi
240 Nm
|
252 Nm
|
240 Nm
|
240 Nm
|
324 Nm
|
Automatic Climate Control
Dual Zone
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Single Zone
|
Ventilasi AC Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Engine Start Stop Button
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
-
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Sensor Parkir
-
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Honda CR-V dari Carvaganza
Artikel Mobil Honda CR-V dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature