Jadi APM Paling Aktif, BMW Boyong 3 Model M Series Baru
Pandemi Covid-19 tak menyurutkan langkah BMW menjadi brand paling aktif memboyong model baru ke Tanah Air. Yang terbaru BMW memboyong tiga model baru sekaligus. Ketiganya adalah BMW M135i, M235i Gran Coupe, dan M2 CS. Dengan meluncurnya tiga model baru ini, line up model BMW kini semakin lengkap, khususnya untuk keluarga M Series. Model hatchback Seri 1 dan sedan kompak Seri 2 telah mengalami regenerasi di Indonesia. Sementara M2 CS menjadi varian terkencang dari M2, salah satu model Seri M yang menjadi favorit para penggemar BMW.
Peluncura dilakukan di Plaza Senayan, Jakarta, bersamaan dengan pelaksanaan BMW Exhibition akhir pekan kemarin, pada 20-22 November 2020. Selain berbagai program penjualan menarik, diluncurkan pula tiga model baru sekaligus dalam kesempatan ini. BMW Exhibition sendiri digelar dalam dua format, yaitu offline di Plaza Senayan dan offline melalui website www.mybmwmotorshow.co.id.
“Pada BMW Exhibition ketiga di tahun 2020 ini, BMW Indonesia perkenalkan tiga model kendaraan terbaru dari sub brand BMW, yaitu BMW M. Mulai dari New BMW M135i xDrive, BMW M235i xDrive Gran Coupe dan BMW M2 CS. Ketiga kendaraan terbaru ini akan lengkapi penawaran BMW untuk pelanggan di Indonesia, khususnya penggemar sportscar premium kompak,” kata Jodie O’tania, Communications Director BMW Group Indonesia.
BMW M135i xDrive
Generasi ketiga hatchback Seri 1 langsung dihadirkan dalam trim tertinggi, yaitu M135i xDrive. Untuk generasi ini, Seri 1 menawarkan formula yang berbeda, namun tetap menawarkan kesenangan berkendara dalam paket yang menarik. Bisa dilihat dari desain eksterior baru, yang lebih utilitarian dan practical, namun tetap sporty.
Jika sebelumnya Seri 1 menjadi bintang di segmennya dengan menggunakan penggerak roda belakang, kini menggunakan sistem all-wheel drive. Sistem yang disebut BMW sebagai xDrive ini memberikan grip lebih optimal dan performa lebih efisien. Pada varian dasar, Seri 1 justru menggunakan sistem penggerak roda depan.
Bahasa desain terbaru dari BMW ditunjukkan lewat lampu depan yang agresif, yang garisnya meninggi dari sisi dalam ke luar. Kidney grille khas BMW kini menonjolkan elemen tiga dimensi, beraksen mesh, menggantikan grille model palang klasik. Konon, desain ini terinspirasi dari mobil balap. Desain khas BMW juga masih hadir di bagian belakang, lewat lampu belakang dengan grafis berbentuk L.
M135i xDrive hadir dengan spesifikasi mesin empat silinder 2,0 liter Twin Power Turbo. Mesin ini menyimpan kombinasi tenaga 306 hp dan torsi 450 Nm. Transmisinya menggunakan otomatis Sport Steptronic 8 percepatan, yang dapat berikan akselerasi 0-100 km/jam dalam 4,7 detik. BMW melansirnya dengan harga Rp 1,159 miliar off the road.
Baca juga: BMW iX Bawa Segudang Inovasi Termutakhir dalam Format EV, Simak Kecanggihannya
BMW M235i xDrive Gran Coupe
Seri 2 kali ini bukan lagi menjadi MPV keluarga atau coupe dua pintu, melainkan sebuah sedan empat pintu. Berbagi platform dari Seri 1, generasi kedua Seri 2 tampil dengan bodystyling Gran Coupe yang lebih sporty dan dinamis. Desain atap yang melandai di belakang dipadukan dengan pintu frameless, layaknya sebuah coupe sejati.
Karakter sporty ikut diterjemahkan ke bagian interior, di mana pengemudi dan penumpang dimanjakan material Alcantara dan kain. Berbagai trim M Sport tidak luput dibawa, seperti pada setir, seatbelt, dan jok sporty dengan headrest terintegrasi di depan. Interior yang senada dengan M135i ini dihiasi juga oleh pencahayaan yang tersembunyi di balik trim, disebut Illuminated Boston.
Sama seperti M135i, mobil ini mengadopsi jenis mesin dan transmisi yang sama, yaitu 2,0 liter TwinPower Turbo dan Sport Steptronic 8 percepatan. Drivetrain ini didukung oleh mechanical Torsen limited-slip differential, yang terintegrasi dengan kerja transmisi. Performa dan kecanggihan M235i xDrive Gran Coupe bisa dimiliki dengan harga Rp 1,259 miliar off the road.
Baca juga: BMW Eurokars App, Satu Platform untuk Layani Seluruh Kebutuhan Konsumen
BMW M2 CS
Inilah puncak dari seluruh varian M2, The Baby M Series, yang semakin kencang dan hardcore. Model ini berada di atas M2 Competition dan di bawah M2 CS Racing yang dikhususkan untuk balap di sirkuit. Oleh BMW Indonesia, M2 CS dihadirkan dalam jumlah unit yang terbatas. Klaimnya, coupe ini memadukan optimalisasi sirkuit dengan penggunaan sehari-hari.
M2 CS dibuat menjadi lebih ringan daripada M2 Competition, menggunakan material CFRP (carbon fiber reinforced plastic) pada berbagai panel body. Selain diet bobot, penerapan CFRP juga sekaligus untuk meningkatkan aerodinamika. Mulai dari kap mesin berventilasi, splitter depan, panel atap, spoiler belakang dan diffuser.
Material sama masih digunakan juga di interior, yang terpasang pada konsol tengah. CFRP di interior dipadukan dengan balutan Alcantara di setir, armrest, dan dashboard yang dihiasi logo CS. Kesan sporty dan racing di interior ditegaskan oleh aksen jahitan merah pada setiap balutan Alcantara. Termasuk untuk garis khusus di arah jam 12 setir.
Jantung pacu M2 CS mengandalkan unit enam silinder inline 3,0 liter Twin Power Turbo, berkode S55 dari M4 Competition. Mesin ini menawarkan kombinasi output 450 hp dan 550 Nm, yang disalurkan ke roda belakang. BMW Indonesia tawarkan dua opsi transmisi, yaitu manual 6 percepatan dan otomatis M DCT. Akselerasi 0-100 km/jam tersingkat mobil ini bisa dicapai dalam waktu 4 detik.
BMW menawarkan M2 CS dalam dua pilihan warna eksterior, yaitu Misano Blue Metallic dan Black Sapphire Metallic. Untuk M2 CS transmisi manual, ditawarkan dengan harga off the road Rp 2,409 miliar dan Rp 2,379 miliar untuk varian M DCT. (Why/Raju)
Baca juga: Cerita Si Mungil BMW Isetta, Misi Penyelamatan Melintasi Tembok Berlin
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil BMW
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan BMW
- Terbaru
- Populer
Video Mobil BMW Terbaru di Oto
Artikel Mobil BMW dari Carvaganza
Artikel Mobil BMW dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature