Impresi Lexus RZ, Versi Premium Toyota bZ4X
KEY TAKEAWAYS
Lexus RZ tak lain versi mewah dari Toyota bZ4X
Namun Lexus Indonesia belum merilis harga dan kapan memasarkannyaLexus RZ menjadi salah satu bintang pameran di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023. Desain premium dan futuristik layaknya sebuah kendaraan purwarupa. Penampilannya menarik minat kalangan atas yang menginginkan mobil niremisi.
"All New Lexus RZ kami tampilkan secara ekslusif pada ajang GJAW 2023, sebagai babak baru dalam maskot era elektrifikasi Lexus di indonesia," ucap Bansar Maduma, General Manager Lexus Indonesia, saat konferensi pers beberapa waktu lalu.
Bertemu langsung dengan RZ memang memberikan kesan premium yang kental. Bahkan masih terasa seperti kendaraan purwarupa. Wajahnya mengevolusi bahasa desain spindle grille yang biasa ditemukan di produk ICE. Kini digantikan Spindle Body yang berfokus pada sisi aerodinamis, proporsi yang pas dan stylish.
Bagian depan tajam selaras headlamp dengan bentuk serupa. Stoplamp model blade yang terkesan futuristik. Unit yang dipamerkanpakai pelek berukuran 20 inci dengan kelir dark premium metallic.
Dimensinya cukup besar. RZ menawarkan panjang 4.805 mm, lebar 1.884 mm dan tinggi 1.635 mm. Jarak sumbu rodanya sejauh 2.849 mm. Dimensi ini membuat tawaran bagasinya hadir cukup lapang yakni 988 liter.
Masuk ke dalam menjadi menu utama yang membuat penasaran. Sentuhan pertama yang dirasakan adalah bahan kulit suede premium hampir di seluruh kabin, mulai dari trim, hingga jok. Selain itu kehadiran panoramic glass room yang membentang dari atap baris pertama hingga kedua membuat kesan lapang pada interior lebih terasa.
Baca Juga: Baterai Lexus RZ Diklaim Masih Awet Setelah Pemakaian 10 Tahun
Lexus menawarkan sound system racikan Mark Levinson 13 speaker untuk pengalaman hiburan premium di kabin. Head unit berukuran 14 inci jadi perhatian utama di dasbor futuristik. Head unit ini dilengkapi sambungan telepon genggam, baik Apple maupun Android, serta sebagai sambungan fitur telematik Lexus App. Layar digital juga bisa ditemui di meter cluster berukuran 10 inci. Mampu menampilkan beragam informasi dengan interface modern yang membantu pengemudi sepanjang perjalanan.
Soal fitur keselamatan, RZ dibekali generasi terbaru Lexus Safety System. Terdapat traffic jam assist, lane chane assist, and front cross traffic alert. Hadir juga all speed dynamic radar cruise control with curve speed management, lane departure alert, lane tracing assist, road sign assist, dan segudang fitur keselamatan lainnya.
Lexus RZ menggunakan platform e-TNGA yang sama seperti Toyota bZ4x. Lalu dipasangkan teknologi terbaru Direct4 Technology untuk mengoptimalkan performa. Tersedia pilihan mode berkendara Normal, Sport, Eco dan Custom serta mode khusus Range untuk memaksimalkan jarak berkendara.
Mengusung baterai lithium ion dengan kapasitas 71,4 kWh yang menawarkan jarak tempuh 400 kilometer. Lexus menjamin baterai ini memiliki umur hingga 10 tahun lamanya. Pengisian daya bisa dilakukan dalam waktu 90 menit untuk DC fast charger 50 kWh. Untuk AC wall charger dengan daya 7,4 kWh memerlukan waktu pengisian 10 jam.
Impresi yang positif ini harus terbentur kenyataan bahwa RZ belum bisa dibawa pulang dalam waktu dekat. Ini karena pihak Lexus Indonesia belum memberikan harga resmi atau membuka pesanan secara langsung. Saat ini RZ masih berstatus dipamerkan dan Lexus mengumpulkan data peminat yang serius ingin memiliki model ini di masa depan. Termasuk di antaranya, kesiapan sales dan aftersalesnya yang akan dihitung untuk ditawarkan ke konsumen tanpa masalah. (STA/ODI)
Baca Juga: Mobil Listrik All New Lexus RZ Unjuk Diri di GJAW 2023
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Lexus
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Lexus
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Lexus Terbaru di Oto
Artikel Mobil Lexus dari Carvaganza
Artikel Mobil Lexus dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature