Honda N7X Tertunda Diperkenalkan, Versi Produksi Bakal Muncul di GIIAS 2021?

Honda N7X Tertunda Diperkenalkan, Versi Produksi Bakal Muncul di GIIAS 2021?

Banyak pertanyaan masih belum terjawab terkait hadirnya Honda N7X Concept. Mobil konsep bergaya SUV ini melakoni World Premier di Jakarta 3 Mei 2021 lalu. Konsep berwujud crossover 7-seater ini digadang-gadang akan menjadi pengganti dari salah satu model Honda di indonesia saat ini. Meski masih jadi pertanyaan model yang mana. Setidaknya PT Honda Prospect Motor (HPM) memberikan kode bahwa versi produksinya tidak lama lagi akan diperkenalkan.

Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing PT HPM, memberi isyarat bahwa versi produksi N7X Concept akan dihadirkan untuk menyapa publik di semester kedua tahun ini. Meski tidak secara langsung mereferensi N7X Concept pada jadwal tersebut. “Di GIIAS (2021) akan lebih jelas lagi apa sih yang menyenangkan saat berkendara. Apa sih yang disukai, style-nya apa, harapannya apa? Sekarang baru dari sisi desain ya, nanti di sesi selanjutnya baru ya hasil studi dan riset,” kata Yusak beberapa waktu lalu.

Prediksi yang beredar saat ini, menyebut bahwa N7X Concept akan dijadikan oleh Honda sebagai model pengganti Mobilio atau BR-V. Hal tersebut mengacu pada format kabinnya yang terdiri dari tiga baris kursi, dan jelas disebut sebagai kendaraan yang sanggup memuat 7 penumpang. BR-V menjadi kandidat terkuat karena sesama MPV bernuansa crossover, dengan perawakan bongsor.

N7X merupakan singkatan dari “New 7-seater Excitement”. Gaya desain terbaru Honda bisa ditemui lewat fascia depan, yang mengadopsi lampu depan lonjong mengapit grille besar ke bawah. Sepintas, wajah N7X Concept mirip seperti Accord generasi terbaru, yang meluncur di Indonesia tahun 2019 lalu. Kemudian desain lampu belakang, yang kompak dan punya grafis LED bar seperti milik City Hatchback RS.

Dibandingkan BR-V dan Mobilio, desain eksterior N7X Concept punya lekuk body yang lebih halus dan dewasa. Bahkan beberapa elemen desain eksterior membuatnya mirip dengan CR-V yang menjadi SUV flagship dari Honda.

Dikembangkan Oleh dan Untuk Indonesia

Lahirnya Honda N7X Concept disampaikan juga bahwa merupakan hasil pengembangan Honda yang melibatkan tim R&D dari Indonesia, dan untuk memenuhi karkater konsumen Indonesia. Hal ini menjadi bukti komitmen serius Honda kepada pasar di Tanah Air, bahkan sampai dilakukan world premiere di Indonesia juga.

Alasannya adalah karena pasar Indonesia belakangan ini semakin berkembang minatnya terhadap jenis kendaraan seperti N7X Concept, yaitu SUV 7-seater dengan dimensi kompak. Selain BR-V, segmen yang kiranya akan dituju N7X Concept juga diisi oleh Toyota Rush, Suzuki XL7, dan Mitsubishi Xpander Cross. Bahkan proses riset disebut berlangsung lama.

“Tadi saya kasih tahu kenapa sih world premiere di Indonesia, karena concept car ini di-develop untuk masyarakat kita karena segmen untuk kelas mobil ini besar. Kemudian ini risetnya panjang dan mendalam untuk mengetahui bagaiaman orang Indonesia menggunakan mobil dan menghabiskan waktu di dalamnya. Mobil itu second home, apalagi (berkendara) long distance, jadi bagaimana gayanya dan apa sih yang diharapkan,” jelas Yusak.

Salah satu faktor yang sangat diperhatikan dalam riset adalah membuat ruang kabin semakin lega, demi kepraktisa yang lebih baik. “Pendahulu kita LMPV dan LSUV kurang panjang, kurang lebar, kurang tinggi, jadi kita refleksikan riset itu sampai terciptalah mobil konsep ini,” tambahnya.

N7X Concept oleh Honda dikatakan juga akan menghadirkan sejumlah teknologi baru yang ditawarkan di kelasnya. Segala informasi soal spesifikasi, baik soal fitur maupun mesin masih dirahasiakan oleh HPM sementara ini. Namun, bisa saja kita tebak-tebak mirip dengan Mobilio atau BR-V, tapi lebih lengkap dan canggih.

Baca juga: Sudah Waktunya Honda BR-V Berubah, Simak Ekspektasi Spek Berdasar N7X Concept

Tertunda 1 Tahun?

Kabar beredar menyebutkan jika N7X Concept sebenarnya dijadwalkan Honda untuk diperkenalkan pada tahun 2020 lalu. Bahkan, kode-kode sudah diberikan oleh HPM lebih jauh lagi, sejak tahun 2019. Honda mengatakan tengah menyiapkan kejutan di pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2020. Namun, karena terjadi pandemi sejak Maret 2020 yang sampai saat ini tidak kunjung reda, pameran batal digelar, begitu juga dengan debut mobil yang dimaksud.

Untuk pameran dengan skala sebesar GIIAS, maka sepertinya model yang dimaksud punya peran dan posisi yang penting di line up produk Honda. Saat pernyataan tersebut dilontarkan, rumor langsung menuju kepada dua model yang berbagi platform, yaitu Honda Mobilio dan BR-V. Alasannya adalah karena menjadi model yang belum berganti generasi, di saat Brio sebagai basisnya sudah regenerasi sejak 2018 lalu.

Honda pernah melakukan major facelift untuk Mobilio di awal tahun 2017 lalu, sejak mulai dipasarkan tahun 2013 lalu. Sedangkan BR-V yang pertama kali muncul tahun 2015, sampai sekaran hanya pernah diberikan minor change, yang lebih ditekankan pada penambahan fitur. Melihat masa baktinya, Mobilio dan BR-V sudah terbilang ‘tua’, dengan masa produksi satu generasinya sudah melampaui lima tahun.

Kemudian muncul N7X Concept, yang wujudnya sebuah SUV kompak, untuk segmen di bawah CR-V. nama yang merupakan singkatan dari “New 7-seater Excitement” itu disebut langsung akan menjadi SUV berkapasitas tujuh orang. Dari situ saja, hampir bisa dipastikan kalau N7X Concept akan mengisi posisi BR-V yang merupakan crossover berkapasitas tujuh penumpang. Bisa jadi menggantikan atau justru menjadi generasi suksesor.

Setelah acara world premiere yang dilaksanakan secara virtual melalui video di channel Honda Indonesia, saat konferensi pers dikatakan bahwa N7X Concept akan mendapatkan ‘sekuel’ di GIIAS 2021. Pameran tersebut sejauh ini dijadwalkan untuk digelar 12-22 Agustus 2021 mendatang.

“Di GIIAS (2021) akan lebih jelas lagi apa sih yang menyenangkan saat berkendara. Apa sih yang disukai, style-nya apa, harapannya apa? Sekarang baru dari sisi desain ya, nanti di sesi selanjutnya baru ya hasil studi dan riset,” kata Yusak soal N7X Concept.

Hal menarik lain yang bisa diprediksi dari N7X Concept adalah fokus pengembangan untuk membuat ruang kabinnya semakin lega untuk penumpang. Hal tersebut dikatakan karena Honda menerima banyak masukan dan keluhan soal kabin Mobilio dan BR-V yang dianggap kurang nyaman dan lega. Keluhan tersebut kemungkinan besar akan direspons melalui versi produksi dari N7C Concept nantinya.

Honda masih menyimpan rapat informasi soal calon spesifikasi mesin, transmisi, dimensi, tampilan interior, juga ragam fitur yang akan dibawa ke N7X. Yang jelas, mobil ini akan menjanjikan kesenangan khas Honda. Anda yang penasaran dengan mobil konsep ini, bisa datang ke Dreams Café powered by Honda di Senayan Park. N7X akan tampil sampai 6 Juni mendatang. Selain itu juga ada Honda S800, Honda Transcooter, HondaJet dan Honda CBR 1000RR-R Fireblade. (Why/Raju)

Baca juga: Honda N7X Concept Lakoni Debut Global, Inikah Konsep Penerus Honda BR-V?

Contents

Wahyu Hariantono

Wahyu Hariantono

Wahyu Hariantono mungkin masih terbilang muda secara usia. Tapi passionnya terhadap dunia otomotif, terutama mobil tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia kerap tampil di stasiun televisi sebagai komentator balapan kelas dunia seperti Formula E. Sehari-hari ia memilih menggunakan Honda Supra Fit. Alasannya sederhana. Bensinnya gak abis-abis!

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Honda

  • Honda Brio
    Honda Brio
  • Honda WR-V
    Honda WR-V
  • Honda BRV
    Honda BRV
  • Honda HRV
    Honda HRV
  • Honda CR-V hev
    Honda CR-V
  • Honda City Hatchback
    Honda City Hatchback
  • Honda Civic RS
    Honda Civic RS
  • Honda Civic Type R
    Honda Civic Type R
  • Honda City
    Honda City
  • Honda Accord hev
    Honda Accord
Harga Mobil Honda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Honda StepWGN e:HEV
    Honda StepWGN e:HEV
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Odyssey 2024
    Honda Odyssey 2024
    Rp 590,72 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda e:N1 ev
    Honda e:N1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Honda Terbaru di Oto

Oto
  • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    15 Oct, 2024 .
  • Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
    Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
    04 Sep, 2024 .
  • Honda Stepwgn HEV, Pengganti Freed yang Patut Dipertimbangkan | GIIAS 2024
    Honda Stepwgn HEV, Pengganti Freed yang Patut Dipertimbangkan | GIIAS 2024
    29 Jul, 2024 .
  • Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    23 Jul, 2024 .
  • Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    22 Jul, 2024 .
  • Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    24 May, 2024 .
  • Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    15 May, 2024 .
  • Nyaris Rp1 Miliar, Impresi Perdana Sedan Premium Honda, All New Accord RS e:HEV
    Nyaris Rp1 Miliar, Impresi Perdana Sedan Premium Honda, All New Accord RS e:HEV
    13 Dec, 2023 .
  • Media Drive All New Honda CR-V RS e;HEV, Konsumsinya 20,1km/l
    Media Drive All New Honda CR-V RS e;HEV, Konsumsinya 20,1km/l
    25 Oct, 2023 .
  • Kisruh Rangka eSAF Honda, Perlu Recall?
    Kisruh Rangka eSAF Honda, Perlu Recall?
    12 Sep, 2023 .
Tonton Video Mobil Honda

Artikel Mobil Honda dari Carvaganza

  • Skuad Honda Dominasi Gelar Juara Super Formula Jepang 2024
    Skuad Honda Dominasi Gelar Juara Super Formula Jepang 2024
    Muhammad Hafid, 21 Nov, 2024
  • TEST DRIVE: Honda Accord RS e:HEV, Efisiensi Hybrid Berjubah Sedan Flagship
    TEST DRIVE: Honda Accord RS e:HEV, Efisiensi Hybrid Berjubah Sedan Flagship
    Wahyu Hariantono, 11 Nov, 2024
  • Honda Andalkan Model Elektrifikasi di GIIAS Semarang 2024, Sajikan Banyak Promo
    Honda Andalkan Model Elektrifikasi di GIIAS Semarang 2024, Sajikan Banyak Promo
    Setyo Adi, 24 Okt, 2024
  • Banyak Peminat, Honda e:Technology City Tour Bakal Hadir di 3 Kota Besar
    Banyak Peminat, Honda e:Technology City Tour Bakal Hadir di 3 Kota Besar
    Muhammad Hafid, 23 Okt, 2024
  • Honda Culture Indonesia Meriahkan Sabtu di Cibis Park, Lebaran Para Hondaisme
    Honda Culture Indonesia Meriahkan Sabtu di Cibis Park, Lebaran Para Hondaisme
    Wahyu Hariantono, 20 Okt, 2024

Artikel Mobil Honda dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Honda HR-V RS Hybrid Facelift di Thailand, Bakal Masuk Indonesia?
    Honda HR-V RS Hybrid Facelift di Thailand, Bakal Masuk Indonesia?
    Anjar Leksana, 09 Okt, 2024
  • Brio dan Model SUV Berkontribusi Pada Hasil Positif Penjualan Honda
    Brio dan Model SUV Berkontribusi Pada Hasil Positif Penjualan Honda
    Setyo Adi, 12 Sep, 2024
  • Honda Serius Pertimbangkan Bawa Step WGN e:HEV ke Indonesia
    Honda Serius Pertimbangkan Bawa Step WGN e:HEV ke Indonesia
    Anjar Leksana, 29 Jul, 2024
  • Pasar Masih Tertekan, Honda Berharap Pameran Otomotif Tingkatkan Penjualan
    Pasar Masih Tertekan, Honda Berharap Pameran Otomotif Tingkatkan Penjualan
    Anjar Leksana, 15 Jul, 2024
  • Honda Prelude Concept Tampil di Goodwood, Siap Dijual di Pasar Eropa
    Honda Prelude Concept Tampil di Goodwood, Siap Dijual di Pasar Eropa
    Muhammad Hafid, 11 Jul, 2024
  • Test Drive All New Honda CR-V RS e:HEV: Ada Harga, Ada Kepuasan
    Test Drive All New Honda CR-V RS e:HEV: Ada Harga, Ada Kepuasan
    Muhammad Hafid, 17 Jan, 2024
  • Test Drive Honda WR-V RS with Honda Sensing: Amunisinya Mematikan, Raize-Rocky Patut Waspada
    Test Drive Honda WR-V RS with Honda Sensing: Amunisinya Mematikan, Raize-Rocky Patut Waspada
    Anindiyo Pradhono, 29 Des, 2022
  • First Drive Honda WR-V: Referensi BR-V Memberi Banyak Kelebihan
    First Drive Honda WR-V: Referensi BR-V Memberi Banyak Kelebihan
    Wahyu Hariantono, 08 Nov, 2022
  • Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Penyempurnaan di Segala Aspek
    Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Penyempurnaan di Segala Aspek
    Ivan Hermawan, 22 Apr, 2022
  • Test Drive All New Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Banyak Gimik Pemikat, Apakah Perlu?
    Test Drive All New Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Banyak Gimik Pemikat, Apakah Perlu?
    Zenuar Istanto, 18 Jan, 2022
  • 4 Mobil Konsep Honda yang Debut Global di Indonesia
    4 Mobil Konsep Honda yang Debut Global di Indonesia
    Anjar Leksana, 17 Mei, 2021
  • Honda City Hatchback RS vs Mazda2 GT, Saling Unjuk Karakter
    Honda City Hatchback RS vs Mazda2 GT, Saling Unjuk Karakter
    Ahmad Karim, 14 Apr, 2021
  • Alternatif Selain Honda City Hatchback RS yang Juga Pantas Dilirik
    Alternatif Selain Honda City Hatchback RS yang Juga Pantas Dilirik
    Ahmad Karim, 13 Apr, 2021
  • Mazda CX-3 1.5L Sport vs Honda HR-V 1.5 E Special Edition, Duel Makin Sepadan dan Panas!
    Mazda CX-3 1.5L Sport vs Honda HR-V 1.5 E Special Edition, Duel Makin Sepadan dan Panas!
    Ahmad Karim, 07 Apr, 2021
  • Modal Murah dan Fitur Banyak, Apakah Wuling Almaz RS Pro Lebih Hebat dari Honda CR-V Prestige?
    Modal Murah dan Fitur Banyak, Apakah Wuling Almaz RS Pro Lebih Hebat dari Honda CR-V Prestige?
    Ahmad Karim, 02 Apr, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*