Honda Jazz Facelift Meluncur di Thailand

Honda Jazz Facelift Meluncur di Thailand

Setelah Jepang dan Malaysia, Honda Jazz facelift tiba di negeri Gajah Putih. Tak seperti di Malaysia, masyarakat negeri gajah putih bisa langsung membeli Jazz yang sudah disegarkan itu, alih-alih melakukan pemesanan terlebih dahulu.

Ada yang menarik dari Jazz facelift yang meluncur di Thailand, yakni keberagaman varian yang menyerupai dengan Indonesia. Untuk pertama kalinya Honda Jazz Thailand menyediakan varian tertinggi bernama RS dan RS+. Itu bisa menjadi salah satu tanda bahwa hatchback segmen-B andalan Honda itu segera mengaspal juga di tanah air.

Revisi eksteriornya sama dengan yang di Jepang dan Malaysia. Fokus utama ubahan ada pada grill baru, bumper baru di depan dan belakang serta desain velg baru yang lebih dinamis.

Seperti disebutkan, varian RS kini bisa dimiliki publik Thailand. Varian termewah ini ditingkatkan penampilannya dengan nuansa sporty dibanding varian standar. Misalnya bumper depan yang lebih agresif ditemani side skirt dan bumper belakang lengkap dengan diffuser berwarna hitam. Bagian lampu Jazz RS mengadopsi Full LED sepenuhnya, velg alloy 16 inci, emblem RS di grill depan dan bagasi, serta rumah spion berwarna hitam.

Jazz Hondanews 2017

Beralih ke bagian interior, tak nampak banyak peningkatan pada city car ini. Hanya jahitan berwarna jingga pada varian RS yang sengaja diseragamkan dengan warna eksterior Phoenix Orange Pearl khusus RS.

Adapun peningkatan fitur yang signifikan adalah semua varian kini didukung konektivitas Bluetooth, vehicle stability assist (VSA), dan hill start assist (HSA) sebagai fitur standar.

Secara keseluruhan, Jazz facelift tetap ditawarkan dalam lima varian trim untuk pasar Thailand. Varian S, V, V+, RS dan RS+. Varian bawah, S menawarkan velg 15 inci, pembungkus jok kain berwarna hitam, head unit audio standar 2-DIN, empat speaker dan dua kantung udara.

Sementara V mendapat lampu siang LED, velg alloy, keyless entry dan push-button start, spion lipat elektrik dan multi information display. Untuk varian  V+ fiturnya lebih canggih dengan auto climate control, sistem infotainment dengan layar sentuh 6,8 inci serta kamera belakang untuk parkir mundur. Dari situ kemudian ditambahkan dengan paddle shift, cruise control, armrest dan enam speaker untuk varian RS. Sementara varian RS+ membawa segala kelengkapan dari RS dengan penambahan enam kantung udara.

Jazz Hondanews 2018

Dapur produksi tenaga semua varian tetap sama, tak ada perubahan. Unit mesin bensin 4-silinder 1.5 liter SOHC i-VTEC yang menghasilkan daya maksimal 117 PS pada 6.000 rpm dan torsi puncak 146 Nm pada 4.700 rpm sebagai sumber utamanya. Penyaur daya tersedia pilihan manual 5-speed atau CVT.

Tak seperti Malaysia, pasar Thailand masih belum mendapat Jazz berjantung hybrid. Untuk harganya Jazz facelift di Thailand ditawarkan mulai dari 555.000 Baht atau setara dengan Rp 215 Jutaan sampai dengan 754.000 Baht atau sekitar Rp 293 Jutaan untuk varian tertinggi RS+.

Pilihan warna yang ditawarkan Jazz facelift termasuk Taffeta White, Modern Steel Metallic, Lunar Silver Metallic, Crystal Black Pearl, White Orchid Pearl (varian RS+), dan warna jagoan Phoenix Orange Pearl (varian RS). (Ardiantomi/VAN)

Baca Juga : 6 Alasan Membeli Honda Civic Turbo

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Honda

  • Honda Brio
    Honda Brio
  • Honda WR-V
    Honda WR-V
  • Honda BRV
    Honda BRV
  • Honda HRV
    Honda HRV
  • Honda CR-V hev
    Honda CR-V
  • Honda City Hatchback
    Honda City Hatchback
  • Honda Civic RS
    Honda Civic RS
  • Honda Civic Type R
    Honda Civic Type R
  • Honda City
    Honda City
  • Honda Accord hev
    Honda Accord
Harga Mobil Honda

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Honda StepWGN e:HEV
    Honda StepWGN e:HEV
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Odyssey 2024
    Honda Odyssey 2024
    Rp 590,72 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda e:N1 ev
    Honda e:N1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Honda Terbaru di Oto

Oto
  • Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    Ada Honda Brio Mesin Type R di IMX 2024, Gokil!
    15 Oct, 2024 .
  • Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
    Ga bikin bosen, The 6th Indonesia Autovaganza Punya Banyak Keseruan
    04 Sep, 2024 .
  • Honda Stepwgn HEV, Pengganti Freed yang Patut Dipertimbangkan | GIIAS 2024
    Honda Stepwgn HEV, Pengganti Freed yang Patut Dipertimbangkan | GIIAS 2024
    29 Jul, 2024 .
  • Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    23 Jul, 2024 .
  • Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    Canggihnya Honda e:N1, EV Pertama Honda di Indonesia Tahun Depan | GIIAS 2024
    22 Jul, 2024 .
  • Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    24 May, 2024 .
  • Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    Cari Spot Foto Terbaik Bareng All New Honda CR-V e: HEV, Jalan Hampir 1.500 KM
    15 May, 2024 .
  • Nyaris Rp1 Miliar, Impresi Perdana Sedan Premium Honda, All New Accord RS e:HEV
    Nyaris Rp1 Miliar, Impresi Perdana Sedan Premium Honda, All New Accord RS e:HEV
    13 Dec, 2023 .
  • Media Drive All New Honda CR-V RS e;HEV, Konsumsinya 20,1km/l
    Media Drive All New Honda CR-V RS e;HEV, Konsumsinya 20,1km/l
    25 Oct, 2023 .
  • Kisruh Rangka eSAF Honda, Perlu Recall?
    Kisruh Rangka eSAF Honda, Perlu Recall?
    12 Sep, 2023 .
Tonton Video Mobil Honda

Artikel Mobil Honda dari Carvaganza

  • Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Hybrid Award: All New Honda CR-V RS e:HEV
    Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Hybrid Award: All New Honda CR-V RS e:HEV
    Muhammad Hafid, 30 Okt, 2024
  • Honda Andalkan Model Elektrifikasi di GIIAS Semarang 2024, Sajikan Banyak Promo
    Honda Andalkan Model Elektrifikasi di GIIAS Semarang 2024, Sajikan Banyak Promo
    Setyo Adi, 24 Okt, 2024
  • Banyak Peminat, Honda e:Technology City Tour Bakal Hadir di 3 Kota Besar
    Banyak Peminat, Honda e:Technology City Tour Bakal Hadir di 3 Kota Besar
    Muhammad Hafid, 23 Okt, 2024
  • Honda Culture Indonesia Meriahkan Sabtu di Cibis Park, Lebaran Para Hondaisme
    Honda Culture Indonesia Meriahkan Sabtu di Cibis Park, Lebaran Para Hondaisme
    Wahyu Hariantono, 20 Okt, 2024
  • Tes Konsumsi BBM Honda Accord RS e:HEV, Bisa Lebih Irit dari LCGC
    Tes Konsumsi BBM Honda Accord RS e:HEV, Bisa Lebih Irit dari LCGC
    Wahyu Hariantono, 14 Okt, 2024

Artikel Mobil Honda dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Honda HR-V RS Hybrid Facelift di Thailand, Bakal Masuk Indonesia?
    Honda HR-V RS Hybrid Facelift di Thailand, Bakal Masuk Indonesia?
    Anjar Leksana, 09 Okt, 2024
  • Brio dan Model SUV Berkontribusi Pada Hasil Positif Penjualan Honda
    Brio dan Model SUV Berkontribusi Pada Hasil Positif Penjualan Honda
    Setyo Adi, 12 Sep, 2024
  • Honda Serius Pertimbangkan Bawa Step WGN e:HEV ke Indonesia
    Honda Serius Pertimbangkan Bawa Step WGN e:HEV ke Indonesia
    Anjar Leksana, 29 Jul, 2024
  • Pasar Masih Tertekan, Honda Berharap Pameran Otomotif Tingkatkan Penjualan
    Pasar Masih Tertekan, Honda Berharap Pameran Otomotif Tingkatkan Penjualan
    Anjar Leksana, 15 Jul, 2024
  • Honda Prelude Concept Tampil di Goodwood, Siap Dijual di Pasar Eropa
    Honda Prelude Concept Tampil di Goodwood, Siap Dijual di Pasar Eropa
    Muhammad Hafid, 11 Jul, 2024
  • Test Drive All New Honda CR-V RS e:HEV: Ada Harga, Ada Kepuasan
    Test Drive All New Honda CR-V RS e:HEV: Ada Harga, Ada Kepuasan
    Muhammad Hafid, 17 Jan, 2024
  • Test Drive Honda WR-V RS with Honda Sensing: Amunisinya Mematikan, Raize-Rocky Patut Waspada
    Test Drive Honda WR-V RS with Honda Sensing: Amunisinya Mematikan, Raize-Rocky Patut Waspada
    Anindiyo Pradhono, 29 Des, 2022
  • First Drive Honda WR-V: Referensi BR-V Memberi Banyak Kelebihan
    First Drive Honda WR-V: Referensi BR-V Memberi Banyak Kelebihan
    Wahyu Hariantono, 08 Nov, 2022
  • Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Penyempurnaan di Segala Aspek
    Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Penyempurnaan di Segala Aspek
    Ivan Hermawan, 22 Apr, 2022
  • Test Drive All New Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Banyak Gimik Pemikat, Apakah Perlu?
    Test Drive All New Honda BR-V Prestige with Honda Sensing: Banyak Gimik Pemikat, Apakah Perlu?
    Zenuar Istanto, 18 Jan, 2022
  • 4 Mobil Konsep Honda yang Debut Global di Indonesia
    4 Mobil Konsep Honda yang Debut Global di Indonesia
    Anjar Leksana, 17 Mei, 2021
  • Honda City Hatchback RS vs Mazda2 GT, Saling Unjuk Karakter
    Honda City Hatchback RS vs Mazda2 GT, Saling Unjuk Karakter
    Ahmad Karim, 14 Apr, 2021
  • Alternatif Selain Honda City Hatchback RS yang Juga Pantas Dilirik
    Alternatif Selain Honda City Hatchback RS yang Juga Pantas Dilirik
    Ahmad Karim, 13 Apr, 2021
  • Honda CR-V 1.5 Turbo vs Mazda CX-5 GT, Perhatian Tertuju ke Jantung Pacu
    Honda CR-V 1.5 Turbo vs Mazda CX-5 GT, Perhatian Tertuju ke Jantung Pacu
    Anjar Leksana, 26 Mar, 2021
  • Lawan Sepadan yang Harus Dihadapi Honda City Hatchback RS
    Lawan Sepadan yang Harus Dihadapi Honda City Hatchback RS
    Zenuar Istanto, 05 Mar, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*