GIIAS 2017: Komparasi Mazda CX-5 vs Honda CR-V

GIIAS 2017: Komparasi Mazda CX-5 vs Honda CR-V
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Lahir sudah dua medium SUV anyar dari brand dan pameran otomotif berbeda. All-new Honda CR-V muncul lebih dulu lewat ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Kemudian All-new Mazda CX-5 seolah tidak mau kalah, dengan menampakkan diri di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Masing-masing kendaraan tampil dengan sejumlah kelebihan, tapi bukan berarti tanpa kekurangan. Pertanyaannya, bila harus memilih salah satu, mobil mana yang harus dibeli? Berikut bahasan komparasi spesifikasi antara dua varian tertinggi, Mazda CX-5 Elite dan Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige:

Desain

bahasa desain Kodo

Mobil Mazda terbaru mengedepankan bahasa desain Kodo (detak jantung), yang menjadikan mobil tidak sekadar kendaraan, tapi seolah memiliki jiwa. Garis bodinya mengalir dari depan ke belakang, CX-5 Elite terlihat dinamis meski dalam kondisi diam. Parasnya lebih agresif, karena penggunaan lampu lebih pipih dan terintegrasi grille depan berbentuk sayap. Bagian kaki-kaki, dibekali velg besar ukuran 19 inci dan karet bundar 225/55.

Masuk ke dalam kabin, didominasi warna hitam dengan aksen garis-garis silver yang memperkuat kesan sportif. Joknya sudah dilapisi kulit, head unit menggunakan MZD Connect layar sentuh berukuran 7 inci. Sepuluh speaker Bose tersebar di sekeliling kabin untuk memanjakan telinga penumpang saat mendengarkan musik. Bagian atapnya sudah menggunakan sunroof.

desain CR-V futuristis

Sementara itu, CR-V 1.5L Prestige mempunyai desain berbeda dari CX-5. Dengan sosok lebih elegan, tampak dari bodinya yang membulat. Aksen krom di sekujur tubuhnya, agar tampilannya semakin mewah. Velgnya tidak terlalu besar untuk menyesuaikan tampilan manisnya, memakai velg 18 inci dengan ukuran ban 235/60.

Kabinnya memiliki 3 baris bangku sehingga mampu menampung 7-penumpang, ini merupakan kelebihan yang tidak dimiliki Mazda dengan dua baris bangku untuk 5-penumpang saja. Kemudian head unit lebih besar 9 inci touch screen. CR-V juga punya fitur Nanoe yang diklaim mampu membuat udara kabin lebih bersih.

Fitur Keselamatan

CX-5 Elite dan CR-V 1.5 Turbo Prestige sama-sama punya fitur keselamatan berlimpah. Sebutlah 6 airbag, antilock braking system (ABS), electronic brake distribution (EBD) dan brake assist (BA) yang menjamin keselamatan saat pengereman. Keduanya pun punya hill launch assist (HLA) dan stability control agar berkendara lebih nyaman.

Hanya saja, Mazda lebih unggul karena dibekali fitur lain yang lebih banyak. Misalnya blind spot monitoring (BSM), rear cross traffic alert (RCTA) dan smart city brake support (SCBS) yang memberi informasi terkait potensi bertabrakan dengan kendaraan lain atau pengguna jalan. Ditambah lagi Lane departure warning system (LDWS) dan lane keep assist (LKA), berfungsi mencegah Anda keluar jalur selama berkendara. Ada pula driver attention alert (DAA), mengingatkan bila Anda mengantuk selama perjalanan.

Mesin

mesin CR-V kecil namun bertenaga besar

Jantung mekanis CX-5 Elite lebih superior, karena dibekali teknologi Skyaktiv-G berkapasitas 2.488 cc empat silinder DOHC. Mesin itu sanggup mengeluarkan torsi puncak 251 Nm pada 3.250 rpm dan tenaga maksimal 190,34 PS pada 6.000 rpm. Sistem transmisinya memakai 6-percepatan otomatis. Terlihat dari gabungan mesin dan transmisinya, Mazda ingin memberikan rasa berkendara yang lebih agresif dan menyenangkan.

Kebalikannya, Honda CR-V 1.5L Turbo Prestige memakai mesin lebih kecil, hanya 1.498 cc. Biar begitu, depot dayanya sudah dibekali turbo, sehingga performanya tidak ketinggalan jauh dari mesin yang lebih besar. Mampu menyemburkan torsi puncak 240 Nm pada 2.000-5.000 rpm dan tenaga maksimal 190 PS pada 5.600 rpm. Sistem transmisinya memakai CVT. Paduan mesin kapasitas kecil dan tranmsisi CVT, tujuan Honda tidak lain mengutamakan konsumsi bahan bakar irit.

Harga

Mazda CX-5 Elite dibanderol Rp 548,8 juta (OTR Jakarta). Harganya cukup tinggi, dengan gap hampir Rp 42 juta bila dibandingkan CR-V 1.5L Turbo Prestige yang dijual Rp 506 juta (OTR Jakarta). Sebenarnya Mazda memiliki varian lebih murah untuk CX-5 yaitu GT. Hanya saja haganya tetap lebih mahal dari CR-V tipe tertinggi, Rp 526,8 juta. Padahal beberapa fitur sudah banyak dihilangkan, misal: BSM, RCTA, LDWS, LKA, DAA dan SCBS. Kemudian tidak ada navigasi sebagai petunjuk jalan selama berkendara.

Hebatnya, CR-V bahkan punya dua varian lain yang harganya lebih terjangkau lagi. Pertama ada CR-V 1.5 Turbo tanpa embel-embel Prestige, banderolnya Rp 466 juta (OTR Jakarta). Beberapa komponen dihilangkan, seperti: sun roof, 6 airbag, smartkey dan bagasi dengan bukaan elektrik. Masih ada lagi, varian CR-V 2.0L seharga Rp 432 juta (OTR Jakarta). Performa mesin naturally aspirated tentu tidak sebaik varian turbo. Kemudian joknya masih dibalut kain, belum kulit dan beberapa komponen lain yang spesifikasinya tidak sebaik punya saudaranya.

Baca Juga: Pertarungan Isuzu Mu-X Royale dan Toyota Fortuner TRD

Baghendra Lodra

Baghendra Lodra

Lodra adalah salah satu anggota tim termuda di oto.com. Meski demikian, pengalamannya di dunia jurnalistik tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia pernah bekerja untuk kantor berita Antara, dan memiliki gelar S2 di belakang namanya. Untuk mobilitas sehari-hari, Suzuki Address menjadi andalannya.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Komparasi Mazda CX-5 vs Honda CR-V

Model Mobil Mazda

Harga Mobil Mazda

Jangan lewatkan

Promo Mazda CX-5, DP & Cicilan

IIMS 2025

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan Mazda

Video Mobil Mazda CX-5 Terbaru di Oto

Oto
Tonton Video Mobil Mazda CX-5

Bandingkan & Rekomendasi

Mazda CX-5
Mazda CX-5
Rp 647,7 - 689,9 Juta
Harga Mazda CX-5
Toyota Fortuner
Toyota Fortuner
Rp 581,1 - 771,9 Juta
Harga Fortuner
Nissan X Trail
Nissan X Trail
Rp 576 Juta
Harga X Trail
Mazda CX-30
Mazda CX-30
Rp 583,3 Juta
Harga Mazda CX-30
Peugeot 3008
Peugeot 3008
Rp 660 - 775 Juta
Tulis Review Harga Peugeot 3008
Tenaga 187
148
169
153
165
Torsi 252 Nm
400 Nm
233 Nm
200 Nm
240 Nm
Power Steering Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
AC Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Kantong Udara Pengemudi Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Airbag Penumpang Depan Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Adjustable Seats Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Kursi Lipat Belakang Ya
Ya
Ya
Ya
Ya
Bandingkan Sekarang

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang
Mobil Crossover Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mazda CX-5 dari Carvaganza

Artikel Mobil Mazda CX-5 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*