Concept EV Urban, Mobil Masa Depan Honda Siap Diproduksi Massal
Salah satu kejutan di Frankfurt Motor Show 2017, kehadiran Honda Urban EV Concept. Mobil ini tampil dengan desain berbeda dari model konsep lain. Perpaduan gaya retro dengan ornamen modern serta futuristik.
Disebut memiliki tampilan retro, sebab tampang mobil ini mirip dengan desain generasi pertama Civic hatchback yang dilansir 1980-an. Sementara ukurannya, mirip Mini Cooper klasik dengan panjang 3.995 mm, atau 100 mm lebih pendek dari Honda Jazz.
Honda menyebut, Concept EV Urban merupakan kendaraan listrik masa depan. Dalam keterangan persnya disebutkan, Concept EV Urban menampilkan teknologi terdepan yang dibungkus desain sederhana dan modern.
Meski memiliki tampang retro, namun kesan sporty dan modern juga terpancar dari penggunaan pelek berukuran besar, dengan aksen jari-jari. Selain itu, pada bagian kap mesin, terdapat aksen hitam yang terlihat seperti air scoop. Logo 'H' di bagian depan berpendar biru, sementara lampu depan dan belakang dibuat dengan desain futuristik. Di bagian sisi, terlihat adanya indikator baterai yang dapat memberikan informasi kepada pengguna tentang daya tenaga pada mobil ini.
Sementara di dalam kabin, desain city car ini makin unik. Mampu menampung empat penumpang, namun hanya terdapat dua pintu sebagai akses masuk ke dalam mobil. Lalu desain jok dibuat menyerupai sofa layaknya di ruang tamu rumah.
Yang seru, bentuk setir dibuat persegi, lengkap dengan sebuah layar besar sebagai pusat infotainment. Layar itu juga berfungsi memberi sejumlah informasi kepada pengguna. Mulai dari info daya baterai, koneksi kamera belakang dan lainnya. Di bawah layar terdapat aksen kayu dan bagian atap dibuat dengan material kaca, untuk memberikan kesan lapang.
Honda tidak menyertakan data spesifikasi teknis, namun mereka bilang mobil ini memiliki sistem Power Manager Concept. Dengan menggunakan sistem ini, Honda mengklaim mampu membuat Concept EV Urban lebih efisien, bertenaga serta lebih ramah lingkungan.
Pabrikan mobil berlogo H itu, memastikan mobil ini segera diproduksi massal. Seperti yang dikatakan langsung oleh CEO Honda, Takahiro Hachigo. "Ini bukan visi masa depan yang jauh, versi produksi dari mobil ini kami jual di Eropa mulai 2019," papar Hachigo dalam keterangan persnya.
Baca Juga: Honda Tidak Berambisi Lagi Kalahkan Toyota
Sumber: Newspress
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Honda
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Unggulan Honda
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Honda Terbaru di Oto
Artikel Mobil Honda dari Carvaganza
Artikel Mobil Honda dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature