Buktikan Komitmen, Mitsubishi Buka Diler di Medan

Buktikan Komitmen, Mitsubishi Buka Diler di Medan

Mitsubishi, merek yang belakangan fokus menggarap segmen mobil penumpang, paham betul produk yang berkualitas saja belum cukup untuk menarik hati masyarakat. Demi memasarkan Mitsubishi Xpander yang ditawarkan dengan harga mulai Rp 189 jutaan, mereka terus memperluas jaringan. Salah satunya, membuka Nusantara Berlian Motors Medan.

Mitsubishi Dealer Medan 2017 (1)

“Kami berkomitmen terus memperluas jumlah jaringan diler Mitsubishi Motors, sehingga semakin dekat dengan konsumen. Diler ini merupakan outlet mobil penumpang ke-92, yang kami resmikan di seluruh Indonesia dan ke-5 yang dioperasikan Grup Nusantara,” jelas Osamu Iwaba, Marketing Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) di Medan (30/8).

Sebagai ibukota Provinsi Sumatra Utara dan salah satu pusat bisnis, Medan memiliki potensi pasar kendaraan penumpang yang sangat menjanjikan. Lokasi diler berada dekat lalu lintas padat dan wilayah pemukiman. Dengan ini harapannya Mitsubishi mampu menjangkau konsumen lebih baik. Jaringan baru tersebut melayani penjualan line up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors macam Pajero Sport, Outlander Sport, Delica, Mirage, Triton dan model strategis Xpander.

Mitsubishi Dealer Medan 2017 (3)

Selain penjualan, diler ini juga melayani Service dan Spare Parts (3S) sebagai pelayanan menyeluruh bagi konsumen. Jaringan yang terletak di jl. Gagak Hitam Ringroad No 35A, Medan, dilengkapi showroom seluas 1.037 m2. Area ini meliputi display car, sales counter dan sales lounge. Untuk menunjang kenyamanan pelanggan yang membawa keluarga, tempat bermain anak disediakan, tak lupa koneksi internet gratis bagi pelanggan. Fasilitas test drive juga disiapkan untuk memberikan kesempatan bagi calon konsumen untuk merasakan langsung menjajal Mitsubishi.

Untuk melayani pelanggan yang melakukan servis, disediakan area workshop mencapai 1.640 m2. Fasilitas servisnya terdiri dari 20 stall untuk servis umum dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP). Diler ini memiliki kapasitas servis hingga 50 kendaraan per hari. Selain bisa melakukan booking untuk servis, pelanggan Xpander dan mobil Mitsubishi lainnya bisa memanfaatkan HSK (Home Service Kit) dalam kondisi mendesak untuk melakukan servis di lokasi tertentu. Seluruh fasilitas sudah disesuaikan standar MMKSI guna memberikan layanan prima.

Mitsubishi Dealer Medan 2017 (4)

Xpander memang sebuah langkah baru dan bersejarah bagi mereka. Mobil ini bertarung di segmen Low MPV bersama Toyota Grand New Avanza, Honda All New Mobilio, Suzuki New Ertiga dan Nissan Grand Livina. Bermodal mobil yang berlaga di kelas paling gemuk di Indonesia, Mitsubishi berharap dapat memperkuat penjualannya di tanah air.

“Sejalan dengan peluncuran Xpander, kami berharap Nusantara Berlian Motor Medan terus meningkatkan kualitas dari pelayanan sales maupun after sales. Sangat penting untuk memastikan konsumen mendapatkan pengalaman terbaik dalam menggunakan produk kita untuk menumbuhkan kepercayaan dan loyalitas mereka kepada Brand Mitsubishi Motors,” tutup Iwaba.

Baca juga: Mitsubishi Xpander Termahal, Dapat Apa Saja?

Ivan Hermawan

Ivan Hermawan

Pria yang gemar wisata kuliner ini memulai profesinya sebagai jurnalis otomotif di Auto Bild Indonesia. Ratusan kendaraan sudah ia jajal, dari roda dua, roda empat, roda enam, kendaraan tempur bahkan truk trailer dengan belasan roda pernah ia uji.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Mitsubishi

  • Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
  • Mitsubishi L300
    Mitsubishi L300
  • Mitsubishi Pajero Sport
    Mitsubishi Pajero Sport
  • Mitsubishi Xpander Cross
    Mitsubishi Xpander Cross
  • Mitsubishi Triton
    Mitsubishi Triton
  • Mitsubishi XForce
    Mitsubishi XForce
  • Mitsubishi Triton 2024
    Mitsubishi Triton 2024
  • Mitsubishi Xpander Cross Elite
    Mitsubishi Xpander Cross Elite
  • Mitsubishi Pajero Sport Elite
    Mitsubishi Pajero Sport Elite
  • Mitsubishi L100 EV ev
    Mitsubishi L100 EV
Harga Mobil Mitsubishi

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Mitsubishi Terbaru di Oto

Oto
  • TEST OFF-ROAD MITSUBISHI TRITON 2024
    TEST OFF-ROAD MITSUBISHI TRITON 2024
    23 Sep, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Mitsubishi Xforce: Nggak Ragu Lawan Creta dan HR-V | First Drive
    Mitsubishi Xforce: Nggak Ragu Lawan Creta dan HR-V | First Drive
    12 Sep, 2023 .
  • Jajal Mitsubishi XForce, Ternyata Kaya Gini Impresinya | GIIAS 2023
    Jajal Mitsubishi XForce, Ternyata Kaya Gini Impresinya | GIIAS 2023
    28 Aug, 2023 .
  • Mitsubishi Xforce 2023, Jadi Standar Baru Kelas Compact SUV | First Impression
    Mitsubishi Xforce 2023, Jadi Standar Baru Kelas Compact SUV | First Impression
    17 Aug, 2023 .
  • Intip Hobi Campervan, Menikmati Indahnya Lingkungan dengan Kendaraan Kesayangan
    Intip Hobi Campervan, Menikmati Indahnya Lingkungan dengan Kendaraan Kesayangan
    17 Aug, 2023 .
  • Mitsubishi Xpander Cross, MPV Paling menarik | Road Drive
    Mitsubishi Xpander Cross, MPV Paling menarik | Road Drive
    16 Jun, 2023 .
  • Mitsubishi New Xpander Cross, Ini Dia Kelebihan dan Kekurangannya | Road Test
    Mitsubishi New Xpander Cross, Ini Dia Kelebihan dan Kekurangannya | Road Test
    31 Mar, 2023 .
  • Lebih Dekat Dengan Mitsubishi New Xpander Cross | First Drive
    Lebih Dekat Dengan Mitsubishi New Xpander Cross | First Drive
    01 Sep, 2022 .
  • New Mitsubishi Xpander Ultimate CVT 2022 | Road Test | Standar Baru Kenyamanan di Kelas LMPV
    New Mitsubishi Xpander Ultimate CVT 2022 | Road Test | Standar Baru Kenyamanan di Kelas LMPV
    31 Jan, 2022 .
Tonton Video Mobil Mitsubishi

Artikel Mobil Mitsubishi dari Carvaganza

  • Mitsubishi Training Center Terbesar di ASEAN Kini Ada di Cibitung
    Mitsubishi Training Center Terbesar di ASEAN Kini Ada di Cibitung
    Anjar Leksana, 31 Okt, 2024
  • Mitsubishi DST Concept Debut di Filipina, Calon SUV 7-Seater Baru
    Mitsubishi DST Concept Debut di Filipina, Calon SUV 7-Seater Baru
    Setyo Adi, 29 Okt, 2024
  • Mitsubishi Perbarui Fasilitas Car Design Center di KidZania, Jadi Semakin Canggih
    Mitsubishi Perbarui Fasilitas Car Design Center di KidZania, Jadi Semakin Canggih
    Alvando Noya, 28 Okt, 2024
  • Mitsubisih Tawarkan Diskon XForce Sampai Rp50 Juta di GIIAS Semarang 2024
    Mitsubisih Tawarkan Diskon XForce Sampai Rp50 Juta di GIIAS Semarang 2024
    Tomi Tomi, 25 Okt, 2024
  • Tergoda Bikin Pajero Sport Tampil Ala Street Racer, Ada Paket Body Kit dari Coga
    Tergoda Bikin Pajero Sport Tampil Ala Street Racer, Ada Paket Body Kit dari Coga
    Setyo Adi, 09 Okt, 2024

Artikel Mobil Mitsubishi dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Persaingan Otomotif Makin Ketat, Mitsubishi Dirikan Training Center Senilai Rp250 Miliar
    Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
  • Mitsubishi DST Concept, Jagoan Baru di Segmen SUV Pasar ASEAN
    Mitsubishi DST Concept, Jagoan Baru di Segmen SUV Pasar ASEAN
    Setyo Adi, 01 Nov, 2024
  • Mitsubishi Motors Car Design Center di KidZania Jakarta Semakin Atraktif
    Mitsubishi Motors Car Design Center di KidZania Jakarta Semakin Atraktif
    Anjar Leksana, 27 Okt, 2024
  • Mitsubishi Xpander Facelift di Malaysia Tetap Pakai Matik Konvensional
    Mitsubishi Xpander Facelift di Malaysia Tetap Pakai Matik Konvensional
    Anjar Leksana, 23 Sep, 2024
  • MMKSI Tidak Masukkan Triton Athlete, Ini Pertimbangannya
    MMKSI Tidak Masukkan Triton Athlete, Ini Pertimbangannya
    Bangkit Jaya Putra, 17 Sep, 2024
  • Off-road Test All New Mitsubishi Triton GLS M/T: Cocok Dijadikan Pekerja Keras
    Off-road Test All New Mitsubishi Triton GLS M/T: Cocok Dijadikan Pekerja Keras
    Anjar Leksana, 11 Sep, 2024
  • Test Drive Mitsubishi XForce: Ada Kenikmatan Tersendiri
    Test Drive Mitsubishi XForce: Ada Kenikmatan Tersendiri
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • New Mitsubishi Xpander Cross Premium CVT: Buaian Rasa Racikan Baru
    New Mitsubishi Xpander Cross Premium CVT: Buaian Rasa Racikan Baru
    Anjar Leksana, 10 Jan, 2023
  • First Drive New Mitsubishi Xpander Cross: Fokus ke Pengendalian
    First Drive New Mitsubishi Xpander Cross: Fokus ke Pengendalian
    Setyo Adi, 31 Agu, 2022
  • New Mitsubishi Xpander Ultimate: Begitu Impresif!
    New Mitsubishi Xpander Ultimate: Begitu Impresif!
    Anjar Leksana, 10 Feb, 2022
  • Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
    Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
    Anjar Leksana, 19 Agu, 2021
  • Pilih Mitsubishi Xpander Rockford Fosgate Black Edition atau Ultimate?
    Pilih Mitsubishi Xpander Rockford Fosgate Black Edition atau Ultimate?
    Ahmad Karim, 21 Jun, 2021
  • Transformasi 40 Tahun Mitsubishi L300, Wujud Ketangguhan Mobil Komersial Tulen
    Transformasi 40 Tahun Mitsubishi L300, Wujud Ketangguhan Mobil Komersial Tulen
    Anindiyo Pradhono, 27 Mei, 2021
  • Mitsubishi Xpander Cross vs Suzuki XL7, Komparasi Mobil Keluarga Gaya Petualang
    Mitsubishi Xpander Cross vs Suzuki XL7, Komparasi Mobil Keluarga Gaya Petualang
    Anjar Leksana, 02 Feb, 2021
  • Telisik Mitsubishi Xpander Exceed Bekas Berdasarkan Tahun, Mana Paling Menarik?
    Telisik Mitsubishi Xpander Exceed Bekas Berdasarkan Tahun, Mana Paling Menarik?
    Helmi Alfriandi, 23 Okt, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*