Beginikah Wujud Mitsubishi Kuda Terbaru?
Sebuah gambar rendering muncul. Bentuknya tampak sebuah MPV keluarga dengan dimensi memanjang, tujuh penumpang. Itu seakan membangkitkan ingatan kita pada Mitsubishi Kuda Grandia yang lahir era 90-an. Kendaraan serbaguna berlambang Tiga Berlian, kala itu dimunculkan untuk menantang Toyota Kijang dan Isuzu Panther.
Akhirnya salah satu portal otomotif mencoba berimajinasi, sekadar membuat sketsa evolusi sang Kuda. Faktanya, mobil tidak berubah selama hampir dua dekade. Dan gambar terkaan, dikatakan tetap merepresentasi komponen Mitsubishi era 90-an.Seperti model asli, hasil rendering meminjam gaya pabrikan pada masa kejayaannya. Tetap ada nuansa sebagai mobil keluarga, juga memberikan isyarat desain tualang yang melegenda.
Meski gambar terlihat lebih panjang, luas dan makin rendah dari aslinya, profil klasik tetap dipertahankan. Desain rumah kaca tetap tegak dan sedikit berbentuk kotak. Kalau Anda amati di bagian depan, mobil MPV ini nampak modern. Menampilkan fasia Dynamic Shield khas Mitsubishi Xpander dan Triton. Lampu utama tetap di bagian paling atas. Sementara fog lamp kotak tepat di bawahnya. Grille berlapis kromium juga dibubuhkan biar elegan.
Nah, agar makin macho, diberilah alis hitam tipis (fender) di atas roda. Seperti pendahulunya, mobil mempertahankan lipatan khas yang membentang di sepanjang sisi. Tetapi ia seperti mendapat pilar yang pinjam dari Range Rover, untuk sentuhan modern. Jendela belakang besar dan persegi panjang. Lalu jendela samping paling belakang, terdapat sudut bukaan kecil, terinspirasi model aslinya.
Buritan tersimak lebar berkat lampu belakang yang dipasang di pilar berbentuk L. Agak mirip dengan lampu Pajero Sport yang dibalik. Dan senada dengan desain kendaraan Mitsubishi saat ini. Namanya berimajinasi dengan aplikasi digital sah-sah saja toh? Sang ilustrator berharap, sasis yang dipakai diadopsi dari Pajero Sport, tetapi wheelbase 25 mm dibikin lebih pendek. Lalu untuk redaman depan pakai double-wishbone dan suspensi belakang multi link dengan pegas koil. Untuk varian tertinggi mendapatkan rem cakram di empat roda. Sedangkan spesifikasi entry level punya rem drum belakang. Ukuran pelek berkisar dari 16 hingga 17 inci.
Di bawah bonet, ilustrator ingin membenamkan mesin diesel Mivec 2,4 liter bertenaga 178 Hp. Sama seperti yang dipakai Pajero Sport. Lalu untuk opsi transmisinya manual enam percepatan atau gearbox otomatis delapan percepatan. Sayang ia tak membuat gambar tatanan kabin. Ada keinginan, interior sama dengan model-model yang ada saat ini. Dengan sabuk pengaman untuk semua penghuni. Kemudian tersedia banyak airbag, sistem ABS+EBD dan kontrol stabilitas elektronik. Bagaimana menurut Anda hasil rendering Kuda yang ini. Masih relevan dengan desain MPV dan kebutuhan konsumen? (Alx/Odi)
Sumber: Top Gear
Baca Juga: Update Harga LMPV 2019, Mitsubishi Xpander Masih Termahal
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Mitsubishi
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Mitsubishi Terbaru di Oto
Artikel Mobil Mitsubishi dari Carvaganza
Artikel Mobil Mitsubishi dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature