Bedah Ragam Varian MG HS dan Keunggulannya
MG menguatkan lini dengan meluncurkan HS. SUV anyar yang diposisikan di atas model perdana, ZS. Tersaji dalam dua varian, diferensiasi harga terbilang cukup lebar. Excite sebagai opsi bawah dipatok Rp 369,8 juta dan Ignite Rp 429,8 juta (OTR Jakarta).
Kedua varian menganut dimensi 4.574 x 1.876 x 1.664 mm (PxLxT) dengan jarak sumbu roda 2.720 mm. Sebagai tunggangan urban, ground clearance tak diseting terlalu tinggi, hanya 145 mm. Empat kelir bodi : Scarlet Red, Black Knight, Silver Metallic dan Arctic White bisa jadi pilihan.
Jantung mekanis mengusung teknologi turbo. Spesifikasinya empat silinder DOHC berkubikasi 1,5 liter. Diameter langkah disetel 74 x 86,6 mm dengan rasio kompresi 10:1. Output tertinggi 162 PS yang keluar di 5.600 rpm. Dapat sokongan penyempurna pembakaran, momen puntir jadi mumpuni, 250 Nm di putaran 1.700 hingga 4.400 rpm. Seluruh daya disalurkan ke roda melewati sistem transmisi Twin Clutch Sportronic 7-speed. Punya mode manual untuk memberikan pengalaman berkendara lebih menyenangkan.
Excite
Varian bawah punya value for money cukup tinggi. Pasalnya fitur sudah sangat memadai. Detailnya begini. Pencahayaan utama pakai model proyektor dengan bohlam halogen yang punya fungsi auto on/off. Ditemani daytime running light. Teknologi LED dapat ditemukan pada lampu kombinasi buritan. Masih di area belakang, terdapat spoiler dan rear defogger. Pengemudi dimudahkan dalam mengatur spion samping karena sudah elektrik dan dapat dilipat otomatis. Rupa luar disempurnakan pelek alloy 17 inci dengan ban 215/60.
Teknologi Smart Key sudah tertanam, memudahkan akses ke kabin. Cukup tekan tombol di gagang pintu untuk membuka-mengunci pintu. Sudah pasti ada Push Start Button menempel di dalam untuk menyalakan-mematikan mesin. Nuansa sporty terpancar berkat interior berbalut kulit hitam. Fitur di dalam lengkap. Jok pengemudi dapat diatur posisinya secara elektrik ke enam arah. Kemudi juga bisa disetel karena tersemat fungsi tilt dan teleskopik. Panel instrumen anaolg terpampang di balik setir. Perangkat multimedia diperkuat head unit layar sentuh 10 inci yang terhubung ke empat sepiker. Mampu dihubungkan dengan smartphone lewat sambungan Bluetooth dan USB.
Baca juga: Road Test MG ZS Ignite: Gebrakan Pemain Baru Blasteran Inggris-Cina (Part-1)
Fitur safety sudah komplet. Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD) dan Electronic Brake Assist (EBA) membantu kinerja pengereman. Ini masih ditunjang Electronic Differential System untuk manuver di tikungan. Sementara pengendalian didukung Stability Control System (SCS), Traction Control System (TCS), Curved Brake Control (CBC), Motor Control Slide Retainer (MSR) dan Anti Roll Program (ARP). Menjelajah di medan terjal tak masalah, ramah pengemudi pemula. Karena ada Hill-start Assist System (HAS) dan Hill Descent Control System (HDC).
Perlindungan seluruh penumpang tidak cuma mengandalkan sabuk pengaman tiga titik, tapi juga enam kantung udara terdiri : dua depan, dua sisi dan dua seluruh jendela samping. Bila terlibat insiden tak diinginkan, mobil secara otomatis menyalakan lampu hazard untuk menginformasikan pengemudi lain lewat Emergency Stop Signal (ESS). Berkendara makin terasa aman lantaran pintu mengunci secara otomatis ketika mendeteksi kecepatan tertentu. Soal parkir, dimudahkan berkat bantuan kamera dan sensor belakang. Ada pula Follow Me Home Light yang membuat sektor penerangan tetap aktif sesaat, meski mesin sudah dimatikan.
Ignite
Beragam fitur pada MG HS Excite dapat ditemukan pada varian atas. Tentu dengan fitur tambahan. Lampu utama misalnya, sudah pakai LED sehingga lebih terang dan hemat energi. Sein juga menyala secara berurutan di depan dan belakang. Menghasilkan kesan lebih premium. Di atap terdapat panoramic sunroof yang memberikan kesan luas dalam kabin. Begitu pula bokong dilengkapi pintu hidrolik elektrik. Upaya membuka-tutup tak sulit, cukup tekan tombol.
Nuansa sporty makin kentara di varian tertinggi. Jok terintegrasi headrest diselimuti kulit sintetis kombinasi merah dan hitam. Suasana kabin dimeriahkan lampu mood (ambience light) dengan beragam pilihan. Di belakang kemudi terpampang panel instrumen analog yang berpadu Multi Information Display (MID) 7 inci. Selain mudah mendapat informasi lengkap seputar odometer, efisiensi dan jangkauan jelajah. Pengemudi bisa memantau tekanan seluruh ban, karena ada Tire Pressure Monitor System (TPMS). Head unit sama ukurannya, tapi terhubung ke enam sepiker. Dan bisa dikontrol melalui audio steering switch. Di bawahnya terdapat pengaturan AC yang menganut dual zone. Kontrol elektrik pada jok tak cuma terselip pada sisi pengemudi, tapi juga penumpang depan.
Soal pengendalian, varian atas sudah dipasangkan Cruise Control. Perjalanan jauh tak bikin cepat lelah. Kaki bisa beristirahat dari menekan pedal akselerasi, karena sistem mengambil alih secara otomatis. Memang fungsinya belum bersifat dinamis. Pengalaman berkendara makin seru. Pasalnya tersemat Paddle Shift Control System yang dapat dimainkan jari-jari.
Mode berkendara juga hanya ditemukan pada Ignite. Terdiri dari Eco, Normal, Sport, Custom dan Super Sport. Pengaturannya lewat tombol yang menempel di samping tuas transmisi. Khusus opsi terakhir, MG membenamkan tombol berwarna merah di setir. Masing-masing mempengaruhi kinerja mesin sesuai kebutuhan. Mau hemat bahan bakar atau bergerak liar dengan membiarkan jarum putaran mesin melejit. (Hfd/Tom)
Baca juga: Fakta Terbaru Seputar MG HS, Calon Pesaing Honda CR-V dan Corolla Cross di Indonesia
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi MG HS
Model Mobil MG
Jangan lewatkan
Promo MG HS, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil MG HS Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
160
|
101
|
109
|
81
|
140
|
Torsi
250 Nm
|
130 Nm
|
144 Nm
|
103 Nm
|
250 Nm
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
AC
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kantong Udara Pengemudi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Headrest Kursi Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil MG HS dari Carvaganza
Artikel Mobil MG HS dari Zigwheels
- Motovaganza
- Review
- Artikel Feature