All New Astra Daihatsu Ayla Raih Best Urban Car Award di CEC 2023
Tawaran fungsional dan value untuk digunakan di perkotaan
Kebutuhan masyarakat urban untuk kendaraan semakin banyak belakangan ini. Sebelumnya, model kendaraan masyarakat urban berfokus pada dimensinya yang kompak. Sekarang, kebutuhan untuk fitur di sisi keamanan dan keselamatan juga jadi salah satu penilaian untuk memilih model kendaraan urban. Produk terbaru Daihatsu, All New Ayla, memenuhi kriteria sebagai kendaraan urban terbaik versi Carvaganza Editor's Choice 2023. Model hatchback yang kompak dengan pembaruan pada seluruh bagian kendaraan ini jadi pilihan di segmen city car.
KEY TAKEAWAYS
Siapa saja nominasi Best Urban Car Award di CEC 2023?
Nominasinya adalah Honda WR-V, All New Astra Daihatsu Ayla, Suzuki Grand Vitara, All New Toyota Yaris Cross, Wuling AlvezAyla terbaru menawarkan dimensi yang sedikit lebih besar dibanding model lawas. Ukuran panjangnya 3.760 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.515 mm dengan jarak sumbu roda 2.525 mm. Ukuran ini terbilang cukup lapang untuk kendaraan dengan kemampuan angkut lima penumpang.
Selain itu, Ayla terbaru menawarkan radius putar 4,4 meter, modal penting sebagai kendaraan urban. Sisi eksteriornya juga kini lebih sporty. Tampilan body kit dan bemper serta grille garnish berwarna hitam dengan LED headlamp, membuat kesan modern dan sporty hadir di mobil ini. Selain itu, pelek berwarna gun metal alloy berukuran 14 inci juga berkontribusi mendongkrak aura sporty pada Ayla terbaru.
Modal penting lainnya adalah pilihan mesin yang memenuhi kebutuhan konsumen. Ada pilihan mesin 1KR-VE 10L yang menghasilkan tenaga 67 PS dan torsi 89 Nm. Mesin ini sudah mendapatkan pilihan transmisi CVT dan manual 5 percepatan. Masih ada mesin WA-VE DOHC 1.2L yang menghasilkan tenaga 88 PS dan torsi 113 Nm. Pilihan transmisinya serupa yakni CVT dan manual. Pilihan mesin ini memudahkan konsumen memilih sesuai kebutuhan mobilitas hariannya.
Ayla terbaru sudah menggunakan platform DNGA. Ini membuat tawaran kenyamanan dan performa kestabilan lebih baik dibanding model lawas. Ayla terbaru masih menggunakan suspensi Macphersen Strut dengan coil spring di depan dan torsion axle beam dengan coil spring di belakang. Daihatsu menambahkan stabilizer sebagai standar di seluru varian.
Fitur di bagian dalamnya juga terasa pas dengan kebutuhan masyarakat urban. Terdapat head unit 7 inci dengan konektivitas telepon pintar, tombol start stop, lingkar kemudi dengan pengaturan tilt, meter cluster dengan MID serta pengaturan AC digital.
Tambahan fitur lainnya adalah pengereman ABS, EBD, serta VSC dan HSA untuk kenyamanan berkendara. Terakhir, ragam tawaran Ayla terbaru yang memiliki rentang harga cukup lebar. Calon konsumen bisa mempersiapkan dana mulai Rp146 jutaan hingga Rp189 jutaan untuk membawa pulang Ayla baru. Ini artinya hanya dengan modal kurang dari Rp200 juta, calon konsumen bisa mendapatkan produk yang punya nilai lebih.
(STA/TOM)
Baca juga: Toyota Kijang Innova Zenix HEV Menang Best Product Development Award CEC 2023
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Daihatsu Ayla
Model Mobil Daihatsu
Jangan lewatkan
Promo Daihatsu Ayla, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Daihatsu Ayla Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
Jenis Bahan Bakar
Bensin
|
Bensin
|
Mesin
998
|
999
|
Tenaga
66
|
67
|
Torsi
89 Nm
|
91 Nm
|
Ground Clearance
160 mm
|
184 mm
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Otomatis
|
Mesin
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
|
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
|
|
Tren Hatchback
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Daihatsu Ayla dari Carvaganza
Artikel Mobil Daihatsu Ayla dari Zigwheels
- Motovaganza