Kaleidoskop Skutik Baru 2018

Kaleidoskop Skutik Baru 2018

Sepanjang 2018, banyak motor baru meluncur. Tak sedikit di antaranya skuter otomatis alias skutik. Wajar, lantaran memang tengah digemari masyarakat. Nah, 2018 jadi tahun lahirnya skutik baru maupun yang disegarkan. Kami rangkum 8 skuter dengan penggerak girboks CVT selama 2018.

1. Yamaha Lexi

Keluarga paling bontot dari seri Maxi Yamaha. Berbekal mesin 125 VVA, Lexi menggoyang pasar skutik tanah air awal tahun ini. Selebrasi kelahirannya juga mewah. Sampai mendatangkan pembalap MotoGP Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Lexi mengisi segmen menengah di bawah Nmax. Meski mesin lebih kecil, bodi Lexi tak kalah bongsor dari Nmax dan Aerox. Makanya ia masuk sebagai keluarga Maxi. Dengan itu, Lexi punya aura bak motor premium. Kala itu, Lexi ditawarkan dalam dua varian: Standar dan S. Bedanya pada suspensi belakang dengan tambahan tabung dan ada fitur smart key system (keyless) pada Lexi S. Mendekati pengujung tahun, YIMM menawarkan varian dengan rem ABS untuk Lexi.

2. Honda Vario 125 & 150

Memasuki bulan ke-4 2018, Astra Honda Motor menyegarkan skutik andalan Vario. Varian 125 dan 150 mendapat tampilan dan fitur baru. Modernisasi diberikan pada Vario 125 dan 150. Semua lampu sudah memakai LED dan ada lampu siang hari yang terpisah dengan lampu depan utama. Panel instrumen digital sepenuhnya. Khusus Vario 150, ada ekstra fitur keyless. Segi penampilan, lekukan baru pada bodi Vario bisa langsung dikenali. Pelek Vario 150 juga baru dengan 10 palang dan ukuran ban diperbesar. Sektor mekanis, filter udara jadi lebih besar dan knalpot lebih pendek. Meski masih memakai mesin 150 cc yang sama, outputnya meningkat. Daya maksimal 13,1 PS dan torsi 13,4 Nm.

3. Suzuki Nex II

Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 jadi ajang kelahiran Suzuki Nex II. Skutik entry level itu langsung mengadang Honda Beat di segmen yang sama. Kelebihan dari Nex II, punya fitur lampu LED dan ada pengisi daya untuk smartphone. Daya jual lain, Nex II punya banyak pilihan warna, cocok dipakai beragam lapisan masyarakat. Mesinnya 113 cc berdaya 9,1 PS dan torsi maksimal 8,5 Nm. Agar lebih menarik, Suzuki mematok harga Nex II cukup terjangkau. Harga Suzuki Nex II di kisaran Rp 13,95 - 14,65 juta.

4. Honda PCX Hybrid

AHM juga memanfaatkan IIMS 2018 untuk memamerkan produk baru. Disebut PCX Hybrid, lantaran ada tambahan motor elektrik dan baterai. Fungsinya sebagai dorongan ekstra di awal akselerasi. Sensasinya memang tak signifikan. Sistem hybrid menyediakan boost awal sekitar 4,3 Nm dan 1,9 PS. Setelah itu, sistem kembali ke mesin konvensional. Soal fitur, tak berbeda dari PCX paling tinggi dengan ABS. Harganya lumayan, PCX hybrid lebih mahal hampir Rp 10 juta dari PCX 150 ABS.

5. Vespa Sprint Carbon

Pada Juli 2018, PT Piaggio Indonesia menggelar peluncuran Vespa Sprint baru. Meski disebut sebagai Vespa Sprint Carbon, tak ada material karbon yang menempel di badannya. Nama Carbon digunakan sebagai tema utama, dengan dominasi warna hitam menyelimuti Vespa Sprint edisi terbatas itu. Ada sedikit aksen merah pada kisi-kisi udara samping bodi. Sedang mesin masih sama, 154,8 cc i-Get bertenaga 11,82 PS dan torsi 12 Nm. Vespa Sprint Carbon dibanderol Rp 42,5 juta, beda Rp 500 ribu dari versi normal. Unitnya terbatas, tak sampai 10 persen dari populasi Sprint standar.

6. Honda Forza 250

Skutik bongor pesaing Yamaha Xmax meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Diboyong langsung dari Thailand, Forza dibekali banyak fitur. Beberapa di antaranya malah mengungguli kompetitor. Sebut saja alarm antimaling, windshield yang bisa diatur elektrik dan lampu sein terintegrasi dengan rumah spion. Harga Honda Forza cukup tinggi, Rp 76,5 juta. Meski begitu, banyak yang tertarik dan meminang skutik besar yang cocok untuk turing itu.

7. Yamaha FreeGo

Akhir Oktober ada gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018. Skutik baru yang memanfaatkan momen itu adalah Yamaha FreeGo. Berbekal mesin 125 cc dan banyak fitur premium, FreeGo mengisi kasta tertinggi lini skutik pabrikan. Namun tetap berada di bawah Lexi. Fitur unggulan FreeGo, bagasi lapang, lampu depan LED, fungsi hazard pada sein, panel instrumen digital dan pelek 12 inci. Varian atas ada tambahan keyless, stop start system dan rem ABS.

8. Peugeot Speedfight 125

Cukup lama sejak skutik retro Django mengaspal di Indonesia. Kali ini, Peugeot Motorcycle Indonesia mengambil alih merek dan meluncurkan skutik Speedfight 125. Memanfaatkan IMOS 2018, Speedfight 125 berusaha dikenalkan ke khalayak. Banderolnya Rp 39,9 juta dan dibekali banyak fitur. Ada lampu LED, lampu siang hari, panel meter digital, USB socket dan smartphone holder. Jantung mekanis 125 cc pendingin cairan; tenaganya 11 hp dan torsi 10,8 Nm. Soal deselerasi, rem cakram jadi andalan di kedua roda dengan fitur Synchro Braking Concept. Tersedia dalam pilihan warna flat 6 red, deep blue ocean, rose gold dan icy white. (Tom/Odi)

Baca Juga: 5 Skutik Premium 150 cc ini Bisa Jadi Pilihan

Contents

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross ev
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    NGEGAS PERTAMA MOTO GUZZI STELVIO, PUNYA FITUR RADAR DAN DESAIN MODERN
    14 Nov, 2024 .
  • Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    Polytron Fox 500, Skutik Listrik Pakai Baterai Berlangganan
    14 Nov, 2024 .
  • NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    NGEGEBER PERTAMA NEW HONDA SCOOPY 2024, UPRGADE BANYAK TAMBAH LINCAH
    08 Nov, 2024 .
  • Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    Kawasaki Versys 1100, Pembaruan Esensial untuk Motor Adventure
    05 Nov, 2024 .
  • TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    TVS ICUBE S, SKUTER LISTRIK INDIA DIBANDROL Rp50 JUTAAN
    05 Nov, 2024 .
  • YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    YAMAHA TAMBAH WARNA BARU GRAND FILANO, FITUR MAKIN BIKIN NYAMAN
    05 Nov, 2024 .
  • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
    15 Oct, 2024 .
  • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
    15 Oct, 2024 .
  • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
    04 Sep, 2024 .
  • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
    20 Aug, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Royal Enfield Gebrak EICMA 2024 dengan Banyak Model Baru, Termasuk Motor Listrik
    Zenuar Istanto, 15 Nov, 2024
  • Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Moto Guzzi V7 Stone Corsa Special Edition Dirilis dengan Harga Rp500 Jutaan
    Zenuar Istanto, 07 Nov, 2024
  • 14 Perubahan di New Honda Scoopy
    14 Perubahan di New Honda Scoopy
    Bangkit Jaya Putra, 06 Nov, 2024
  • Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Honda Scoopy Terbaru Meluncur, Dapat Banyak Fitur Baru
    Muhammad Hafid, 05 Nov, 2024
  • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
    Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    First Ride Moto Guzzi Stelvio: Pilihan Baru buat Touring Jalan Raya
    Zenuar Istanto, 19 Nov, 2024
  • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
  • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
    Setyo Adi, 01 Jul, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
    Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
  • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
    Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
  • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
    Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
  • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
    Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
  • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
    Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
  • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
    Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
  • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*